Keseringan Bikin Suku Cadang Honda, Kymco Bertransformasi Menjadi Pabrikan Skuter
Sejarah motor Kymco yang berawal fokus membuat suku cadang untuk Honda. Yuk simak!
Sejarah motor Kymco yang berawal fokus membuat suku cadang untuk Honda. Yuk simak!
Keseringan Bikin Suku Cadang Honda, Kymco Bertransformasi Menjadi Pabrikan Skuter
Kymco adalah merek sepeda motor terkemuka dari Taiwan yang memiliki sejarah panjang dan menarik, dimulai dari kemitraannya dengan Honda.
KYMCO didirikan pada tahun 1963 dengan nama Kwang Yang Motor Co., Ltd., dan pada awalnya fokus pada produksi suku cadang untuk Honda.
Dengan keahlian manufaktur dan pemahaman mendalam tentang teknologi skuter Honda, Kymco mulai memproduksi skuter lengkap pertama mereka pada tahun 1970.
-
Kenapa KTM mulai memproduksi motor? Setelah perang berakhir, permintaan akan perawatan kendaraan militer menurun, sehingga Trunkenpolz mulai mencari peluang baru.
-
Apa jenis motor pertama yang dibuat KTM? Pada tahun 1951, bersama rekannya Ernst Kronreif, mereka membuat sepeda motor pertama KTM, R100, yang menggunakan mesin Fichtel & Sachs Rotax.
-
Kapan bengkel KTM didirikan? Sejarah KTM bermula pada tahun 1934 di sebuah bengkel kecil di Mattighofen, Austria, yang didirikan oleh Johann Trunkenpolz.
-
Kapan Kawasaki mulai buat motor? Kawasaki memasuki dunia otomotif pada tahun 1949 dengan mengakuisisi Meguro Seisakusho Co., Ltd., produsen sepeda motor terkemuka di Jepang.
-
Bagaimana Honda mulai memproduksi motor? Honda memulai dengan mengadaptasi mesin sepeda motor kecil berpenggerak dua tak agar dapat dijalankan. Mesin ini kemudian dipasang pada rangka sepeda yang dibuat oleh para pekerja di pabrik Hamamatsu. Kendaraan ini mendapat sambutan hangat dan cepat terjual habis, mendorong Soichiro untuk memulai produksi mesinnya sendiri.
-
Dimana bengkel KTM pertama didirikan? Sejarah KTM bermula pada tahun 1934 di sebuah bengkel kecil di Mattighofen, Austria, yang didirikan oleh Johann Trunkenpolz.
Sejak saat itu, Kymco terus berkembang pesat dan menjadi peran penting dalam industri skuter global.
Ini adalah sejarah singkat mengenai Kymco, diambil dari berbagai sumber, pada Jumat (3/05/2024).
Menjadi Raja Skuter
Kemajuan Kymco tidak lepas dari fokusnya pada inovasi dan kualitas. Kymco senantiasa menghadirkan skuter dengan desain yang stylish, teknologi mutakhir, dan performa handal. Prestasinya dibuktikan dengan sejumlah penghargaan, seperti "Taiwan Top 10 Brands" dan "Taiwan Excellence Award".
Pada tahun 2000-an, Kymco mencapai puncaknya sebagai produsen skuter terbesar di Taiwan dan peringkat kelima di dunia. Saat ini, Kymco berhasil menjual produknya di lebih dari 100 negara, termasuk Indonesia.
Kymco di Indonesia
Kymco memulai kehadirannya di Indonesia pada tahun 2002 dengan merilis skuter matik bernama "Kymco Spike". Sejak itu, Kymco terus menghadirkan sepeda motor dengan desain inovatif dan gaya menarik di Indonesia, seperti Kymco Xttering, Kymco Like 150i, dan Kymco Downtown 250i.
Kymco dianggap sebagai pelopor skuter 4 tak pertama di Indonesia melalui model "KYMCO Jetmatic" yang diluncurkan pada tahun 2006. Model ini membawa revolusi dalam pasar skutik Indonesia dan membuka jalan bagi popularitas skuter otomatis 4 tak di tanah air.
PT Kymco Produksi Apa?
Kymco atau Kwang Yang Motor Co, Ltd adalah perusahaan dari Republik Tiongkok yang terkenal memproduksi beragam skuter, sepeda motor, dan kendaraan untuk segala medan.
Kymco Easy Tahun Berapa?
Kymco Easy mulai hadir di Indonesia pada tahun 2003, waktu itu hampir bersamaan dengan generasi pertama Yamaha Mio. Oleh karena itu, tidak mengherankan jika desain Kymco Easy sedikit mirip dengan model Mio.
Apa yang Dimaksud Motor Skuter Matik?
Motor matic merupakan jenis sepeda motor yang tidak memerlukan pengguna untuk melakukan pergantian gigi secara manual. Jenis motor ini umumnya lebih praktis dikendarai, terutama saat berada di tengah kemacetan lalu lintas kota.