Sebatas Perkenalan, Mobil Listrik Seres E1 Justru Dipesan 55 Konsumen
Merdeka.com - PT Sokonindo Automobile perdana memperkenalkan merek Seres di pameran Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2023 yang berlangsung pada 17-21 Mei 2023.
Bersama merek DFSK, Seres ternyata mendapat responsdari para pengunjung serta meraih sejumlah apresiasi positif selama 5 hari tampil bersama kendaraan-kendaraan listrik terbaiknya.
“Seres dan DFSK mendapat sambutan luar biasa hangat dari para pengunjung PEVS 2023 dan masyarakat Indonesia. Kami meyakini kendaraan listrik merupakan solusi mobilitas di masa depan, dan ekosistem kendaraan listrik di Indonesia akan terus tumbuh danmembesar seiring dengan kesiapan dari segala aspek,” ujar Marketing Head PT Sokonindo Automobile Achmad Rofiqi, kemarin.
Merek Seres tampil untuk pertama kali di PEVS 2023 dan pasar otomotif nasional. Model Seres E1 berhasil menarik perhatian para pengunjung serta atensi masyarakat Indonesia.
Ini dibuktikan dengan masukan-masukan positif dari para pengunjung PEVS 2023 serta sejumlah calon konsumen yang minat terhadap Seres E1.
Tercatat, ada 55 orang calon konsumen booking Seres E1, meski belum secara resmi diluncurkan. Selain itu, ada 1.100 orang menunjukkan minat terhadap Seres E1 dan menjadi hot prospect.
“Seluruh data-data yang dikumpulkan ini menjadi langkah awal yang baik bagi Seres untuk memasuki pasar otomotif nasional. Terbukti dengan kehadiran booth Seres di PEVS 2023 menarik perhatian dan minat konsumen atas kendaraan listrik. Semua ini menjadi semangat kami dalam menghadirkan solusi mobilitas yang efisien, efektif, dan ramah lingkungan bagi masyarakat Indonesia,” ungkap Achmad Rofiqi.
DFSK Gelora E Raup Ratusan SPK
©2021 Merdeka.com
Sementara DFSK meraih hasil positif di PEVS 2023. DFSK Gelora E sebagai kendaraan niaga ringan pertama berbasis listrik di Indonesia meraup 150 Surat Pemesanan Kendaraan (SPK).
Para pengunjung PEVS 2023 memesan 80 unit DFSK Gelora E model minibus dan 70 unit DFSK Gelora E model blind van.
Diproduksi di Cikande, Serang, Banten, mobil niaga listrik pertama ini memiliki harga terjangkau bagi para pengusaha di dalam negeri.
Berikut 4 penghargaan yang diraih Seres dan DFSK di PEVS 2023:- Favorite EV Car Brand Launch: SERES- Favorite New Comer EV: SERES E1- Most Affordable EV Commercial Car: DFSK Gelora E- Favorite EV Pick Up: DFSK EC31 (mdk/sya)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Mobil listrik mini Seres E1 dibanderol murah banget di GIIAS 2023.
Baca SelengkapnyaPT Neta Auto Indonesia mengadakan acara serah terima perdana secara simbolis untuk produk EV Neta V di diler Neta Kelapa Gading, Jakarta Utara.
Baca SelengkapnyaPT Sokonindo Automobile resmi mulai produksi mobil listrik mini, Seres E1, di Cikande, Serang, Banten, mulai akhir tahun ini.
Baca SelengkapnyaMobil listrik Chery Omoda 5 dipesan 100 unit selama GIIAS 2023.
Baca SelengkapnyaMobil listrik Wuling BinguoEV mendapat sambutan hangat dari konsumen Indonesia. Periode singkat, 16-22 November 2023, raih pemesanan lebih 1.000 unit.
Baca SelengkapnyaDFSK-SERES mendulang hasil positif di GIIAS 2024 meski direcoki brand-brand asal Tiongkok lainnya. Yuk simak!
Baca SelengkapnyaWuling Indonesia meraih volume pemesanan mobil listrik terbaru, BinguoEV, sebanyak 3.000 unit dalam waktu satu bulan sejak pre-sale dibuka 16 November.
Baca SelengkapnyaYang menarik di GIIAS adalah area test drive untuk mobil-mobil baru. Di sini pengunjung menjajal langsung mobil idamannya.
Baca SelengkapnyaTemukan daftar harga mobil listrik terbaru di Indonesia dan insentif pajak yang membuatnya lebih terjangkau.
Baca SelengkapnyaMeski masuk ke dalam market yang unik, MG Cyberster tetap menarik bagi konsumen Indonesia. Yuk simak selengkapnya!
Baca Selengkapnya