Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

18.330 Personel Polisi Amankan Natal dan Tahun Baru

18.330 Personel Polisi Amankan Natal dan Tahun Baru Apel gelar pasukan pengamanan. ©2019 Merdeka.com/Kirom

Merdeka.com - Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Barat mengerahkan sebanyak 18.330 personel dan didukung oleh TNI, aparatur pemerintah daerah dan mitra polisi sebanyak 9.229 personel dalam rangka pengamanan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020.

Kapolda Jawa Barat Irjen Rudy Sufahriadi mengatakan, pengamanan ini merupakan agenda rutin tahunan yang perlu menjadi perhatian bersama, sehingga kegiatan ini dapat menjadi skala prioritas dalam menjaga kondusifitas khususnya di daerah Jawa Barat.

"Pelaksanaan pengamanan operasi kemanusiaan ini akan dilaksanakan selama 10 hari, mulai 23 Desember 2019 sampai 1 Januari 2020," kata Rudy saat memimpin Rapat Koordinasi Lintas Sektoral Operasi Lilin Lodaya 2019 di Mapolda Jawa Barat, Jalan Soekarno Hatta, Kota Bandung, Kamis (5/12).

Sebagaimana diketahui, kata dia, menjelang perayaan hari besar keagamaan dan tahun baru itu memerlukan antisipasi dan kewaspadaan terhadap berbagai kerawanan seperti kemacetan, kriminalitas, kecelakaan lalu lintas (laka lantas).

Selain itu, aparat kepolisian juga perlu mencegah konflik sosial dan aksi terorisme pada pusat-pusat keramaian, hotel, dan tempat ibadah.

"Melalui rapat koordinasi ini diharapkan seluruh pihak bisa menyamakan persepsi dan mengevaluasi atas pelaksanaan Operasi Lilin Lodaya tahun lalu, sehingga pada tahun ini dapat lebih disempurnakan guna mewujudkan situasi kamtibmas yang aman dan tertib," katanya.

Menurutnya, menjelang akhir tahun, Pemerintah Provinsi Jawa Barat juga sudah melakukan operasi pasar guna menjaga stabilisasi harga pangan.

Selain itu, pihak kepolisian juga telah berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan untuk dapat menyiapkan armada angkutan umum yang biasanya meningkat saat libur panjang.

"Dishub pada H-7 akan memberikan surat edaran kepada perusahaan angkutan untuk tidak operasional kendaraan di atas sumbu 2 (truk sejenisnya)," kata dia.

(mdk/ded)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Truk dan Bus Dilarang Lewat Jalur Puncak Selama Libur Natal dan Tahun Baru
Truk dan Bus Dilarang Lewat Jalur Puncak Selama Libur Natal dan Tahun Baru

Volume kendaraan yang melintas di jalur utama Cianjur, meningkat hingga 100 persen dibandingkan hari biasa.

Baca Selengkapnya
Kapolri Tiadakan Tilang Manual selama Libur Natal dan Tahun Baru 2024
Kapolri Tiadakan Tilang Manual selama Libur Natal dan Tahun Baru 2024

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo akan meniadakan tilang manual selama periode libur Natal dan Tahun Baru 2024.

Baca Selengkapnya
Polri Mulai Berlakukan Contra Flow di Tol Trans Jawa Hari Ini, Berikut Jadwalnya
Polri Mulai Berlakukan Contra Flow di Tol Trans Jawa Hari Ini, Berikut Jadwalnya

Korlantas Polri memberlakukan skema contra flow di ruas Tol Trans Jawa guna menghadapi hari libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) mulai hari ini, Jumat (22/12).

Baca Selengkapnya
Lebih dari 110.000 Kendaraan Masuk Puncak Bogor Selama Libur Natal
Lebih dari 110.000 Kendaraan Masuk Puncak Bogor Selama Libur Natal

Polisi memperkirakan, arus balik terjadi pada 26 Desember 2023.

Baca Selengkapnya
Catat! Skema Pengaturan Lalu Lintas Saat Libur Nataru, Bakal Ada Contraflow
Catat! Skema Pengaturan Lalu Lintas Saat Libur Nataru, Bakal Ada Contraflow

Diprediksi ada peningkatan kendaraan sebesar 13 persen ke arah timur maupun barat dari Jakarta mulai Jumat (15/12) menyambut tahun baru.

Baca Selengkapnya
Polisi Siapkan Rekayasa Lalu Lintas di Ragunan untuk Atasi Macet saat Libur Nataru
Polisi Siapkan Rekayasa Lalu Lintas di Ragunan untuk Atasi Macet saat Libur Nataru

Polisi menyiapkan pengaturan arus lalu lintas jika terjadi kemacetan akibat ramainya pengunjung Taman Margasatwa Ragunan

Baca Selengkapnya
Kemenhub Beri Tanda Bus Tak Laik Jalan
Kemenhub Beri Tanda Bus Tak Laik Jalan

Inspeksi ini untuk meningkatkan aspek keselamatan pada angkutan umum saat Angkutan Natal dan Tahun Baru 2024/2025.

Baca Selengkapnya
Catat, Konvoi Pemotor di Jakarta Malam Tahun Baru Bakal Diputarbalikkan Polisi
Catat, Konvoi Pemotor di Jakarta Malam Tahun Baru Bakal Diputarbalikkan Polisi

Polisi memastikan tidak ada penyekatan, hanya saja warga yang kedapatan konvoi diminta untuk putar balik.

Baca Selengkapnya
1,2 Juta Kendaraan Diprediksi Melintas di Tol Trans Sumatera Saat Nataru, Kemacetan Mengancam
1,2 Juta Kendaraan Diprediksi Melintas di Tol Trans Sumatera Saat Nataru, Kemacetan Mengancam

Puncak arus mudik Nataru diprediksi terjadi pada H-2 atau 23 Desember 2023 hingga awal-awal Januari 2024.

Baca Selengkapnya
Menhub Minta Sopir Truk 3 Sumbu Tahan Diri Jangan Melintas Saat Arus Balik
Menhub Minta Sopir Truk 3 Sumbu Tahan Diri Jangan Melintas Saat Arus Balik

Budi menjelaskan pentingnya pembatasan truk tiga sumbu, karena bisa berdampak kemacetan.

Baca Selengkapnya
Polisi Tiba-Tiba Datangi Sopir Truk Trailer yang Istirahat di Warung Makan, Ternyata Ini yang Dilakukan
Polisi Tiba-Tiba Datangi Sopir Truk Trailer yang Istirahat di Warung Makan, Ternyata Ini yang Dilakukan

Sejumlah anggota Polri tiba-tiba mendatangi sopir truk trailer yang sedang istirahat di sebuah warung makan.

Baca Selengkapnya
Polisi Siagakan 129.923 Personel dan 1.748 Pos Pengamanan untuk Nataru
Polisi Siagakan 129.923 Personel dan 1.748 Pos Pengamanan untuk Nataru

Terkait rekayasa lalu lintas, terdapat tiga skema yang disiapkan.

Baca Selengkapnya