Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Aksi Tukang Servis AC di Banten Bantu Tenaga Medis di Tengah Pandemi

Aksi Tukang Servis AC di Banten Bantu Tenaga Medis di Tengah Pandemi Syafei gratiskan jasa servis AC. ©2020 Merdeka.com/Dwi Prasetya

Merdeka.com - Pandemi Corona telah berdampak ke segala lini di Indonesia. Salah satunya di sektor perekonomian.

Tetapi satu hal yang patut disyukuri. Kondisi ini membuat bangsa Indonesia semakin peduli satu sama lain.

Banyak orang, komunitas hingga organisasi berlomba-lomba memberikan sumbangsih untuk melawan virus ini. Termasuk meringankan beban mereka yang terdampak.

Niat itu pula yang muncul dari dalam diri Syafei (45). Pria asal Banten yang berprofesi sehari-hari sebagai tukang servis Air Conditioner (AC), coba memberikan bantuan dengan menggratiskan jasa servis AC-nya khusus untuk RSUD Banten, yang menjadi salah satu rumah sakit rujukan pasien virus Corona.

Mungkin, kata Syafei, yang dia lakukan tidak seberapa. Tetapi, hal itu murni sebagai ucapan terima kasih kepada tim medis di RSUD Banten, yang terus berjuang menangani para pasien dan rela meninggalkan keluarganya.

Syafei tidak main-main dengan aksinya. Dia rela merogoh kocek pribadinya, untuk membeli peralatan AC serta membayar jasa karyawan yang dia bawa saat menyervis AC.

Alasan memilih AC di rumah sakit, Syafei menjelaskan, tenaga kesehatan adalah kunci keberhasilan Indonesia dalam melawan Virus Corona. Jadi, segala bentuk kebutuhan tenaga medis untuk merawat pasien wajib dipenuhi.

"Saya menggratiskan service AC ini sebagai bentuk kepedulian kami kepada perawat. Karena mau apa lagi? Saya bisanya service AC, ya ini yang bisa saya lakukan," katanya, Selasa (28/4).

Syafei mengungkap, tarif perawatan service AC tergantung dari gangguan pada AC. Namun dari satu AC, biasanya dirinya membawa pulang uang mulai paling rendah Rp75 ribu hingga Rp300 ribu.

Meski tidak mendapatkan keuntungan, ia mengaku tidak merasa rugi. Satu hal yang membuat dirinya yakin, bahwa perbuatan baik akan dibalas dengan kebaikan.

"Kalau cuci doang itu Rp75 ribu, yang mahal isi Freon sampai Rp250 ribu. Tidak (rugi), saya ikhlas. (Untuk keluarga) saya bisa cari di tempat lain. Untuk karyawan RSUD nggak apa-apa, saya yakin ada balasannya," ujarnya.

Syafei meminta kepada seluruh tim medis di RSUD Banten, untuk menghubungi dirinya jika AC di rumah masing-masing mengalami gangguan.

"Jangan sungkan, telepon saja ke nomor saya. Sebagian karyawan di RSUD sudah punya nomor saya kok. Saya siap datang kapanpun,"ujarnya.

Aksi sosialnya ini, akan terus dilakukan hingga wabah Corona berakhir di Indonesia. Ia pun mengajak kepada seluruh warga Provinsi Banten, untuk lebih peduli terhadap sesama di tengah wabah Corona yang tengah melanda Indonesia khususnya Provinsi Banten.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Babinsa di Sidoarjo Punya Bakat Terpendam sebagai Tukang Pijat, Selalu Bantu Masyarakat yang Butuh Diurut Gratis
Babinsa di Sidoarjo Punya Bakat Terpendam sebagai Tukang Pijat, Selalu Bantu Masyarakat yang Butuh Diurut Gratis

Seorang Babinsa pandai memijat dan sering memberikan layanan pijat gratis ke masyarakat.

Baca Selengkapnya
FOTO: Inilah Peraih Penghargaan Merdeka Awards 2024 Kategori Sosok Inspiratif untuk Indonesia
FOTO: Inilah Peraih Penghargaan Merdeka Awards 2024 Kategori Sosok Inspiratif untuk Indonesia

Merdeka.com kembali menghadirkan Merdeka Awards sebagai ajang penghargaan kepada mereka yang telah memberikan sumbangsih bagi kemajuan negeri dan kemanusiaan.

Baca Selengkapnya
Viral Momen Polisi Bantu Antar Warga yang Motornya Bermasalah ke Rumah Sakit, Aksinya Tuai Pujian
Viral Momen Polisi Bantu Antar Warga yang Motornya Bermasalah ke Rumah Sakit, Aksinya Tuai Pujian

Momen polisi membantu warga yang diunggah di akun @vessa_aksana ini pun viral.

Baca Selengkapnya
Kisah Dokter Lulusan Luar Negeri, Rela Pulang ke Indonesia Mengabdi di Pulau Terpencil
Kisah Dokter Lulusan Luar Negeri, Rela Pulang ke Indonesia Mengabdi di Pulau Terpencil

Kelvin merupakan dokter spesialis WNI lulusan Filipina.

Baca Selengkapnya
Mobil Pasien Cuci Darah Mogok di Tengah Jalan, Datang Polisi Aksinya Jadi Sorotan
Mobil Pasien Cuci Darah Mogok di Tengah Jalan, Datang Polisi Aksinya Jadi Sorotan

Seorang polisi membantu dorong mobil yang membawa pasien cuci darah.

Baca Selengkapnya
Keren! Raffi Ahmad Buka Usaha Untuk Sopirnya yang Miliki Masalah Jantung
Keren! Raffi Ahmad Buka Usaha Untuk Sopirnya yang Miliki Masalah Jantung

Kali ini perihal suami Nagita Slavina itu yang membuka usaha kuliner khusus untuk sopirnya yang memiliki masalah pada jantungnya.

Baca Selengkapnya
Luncurkan Layanan Hospitarasa, RSUD di Magelang Siap Beri Perawatan ke Rumah Pasien
Luncurkan Layanan Hospitarasa, RSUD di Magelang Siap Beri Perawatan ke Rumah Pasien

Dengan adanya layanan ini, RSUD Muntilan bisa memberi perawatan dengan datang langsung ke rumah pasien.

Baca Selengkapnya
Kisah Lansia Asal Madiun Puluhan Tahun Jadi Penunggu Pasien di Rumah Sakit, Motivasinya Bikin Haru
Kisah Lansia Asal Madiun Puluhan Tahun Jadi Penunggu Pasien di Rumah Sakit, Motivasinya Bikin Haru

Perempuan 60 tahun ini mengaku akan terus membantu orang lain selama ia mampu.

Baca Selengkapnya
Krisis Air Bersih di Pati Tak Kunjung Berhenti,
Krisis Air Bersih di Pati Tak Kunjung Berhenti, "Ultraman" Sampai Turun Tangan Bantu Warga

keberadaan ultraman itu mampu menghibur warga yang tengah dilanda kesulitan

Baca Selengkapnya
Viral Bapak Penjual Air Aren Ini Tetap Semangat Berjualan Meski Pundaknya Sakit, Aksi Security Banjir Pujian
Viral Bapak Penjual Air Aren Ini Tetap Semangat Berjualan Meski Pundaknya Sakit, Aksi Security Banjir Pujian

Pemilik akun @matirnomatters mengunggah video yang menunjukkan semangat seorang bapak penjual air aren.

Baca Selengkapnya
Kisah di Balik Berdirinya Sekolah dan Klinik Gratis di Cirebon, Ada Bripka Rahmat & Istri
Kisah di Balik Berdirinya Sekolah dan Klinik Gratis di Cirebon, Ada Bripka Rahmat & Istri

Selain menjadi abdi negara, sosoknya menaruh perhatian besar bagi kesejahteraan masyarakat di sekelilingnya.

Baca Selengkapnya
Lihat Pria Paruh Baya Dorong Motor Kehabisan BBM, Polisi Ini Sigap Langsung Sedot Bensin dari Motornya
Lihat Pria Paruh Baya Dorong Motor Kehabisan BBM, Polisi Ini Sigap Langsung Sedot Bensin dari Motornya

Tak kehabisan akal, dia langsung menyedot bensin dari sepeda motor dinasnya untuk diisi ke kendaraan milik warga.

Baca Selengkapnya