Anugerah Paramakarya, Momentum Peningkatan Produktivitas Indonesia
Merdeka.com - Wakil Presiden Ma’ruf Amin mendorong kepada pemerintah daerah untuk aktif melakukan upaya peningkatan produktivitas didaerahnya masing-masing. Untuk bisa mewujudkannya tersebut, Pemerintah daerah agar aktif melibatkan perusahaan – perusahaan baik dari skala kecil, menengah, sampai besar di Indonesia untuk terus dapat meningkatkan produktivitasnya. Hal ini disampaikan Wakil Presiden saat memberikan penghargaan Paramakarya Tahun 2019 di Istana Wakil Presiden, Jakarta, Kamis (28/11).
“Melalui penghargaan ini saya minta agar Kementerian Ketenagakerjaan dapat menjadikan perusahaan-perusahaan ini sebagai model duta peningkataan produktivitas usaha untuk mendorong kesegaran dunia usaha dan masyarakat luas terhadap pentingnya peningkatan produktivitas," ujar Wapres.
Wapres Ma’aruf menyampaikan upaya untuk meningkatakan produktivitas nasional merupakan salah satu kunci dalam meningkatkan perekonomian nasional. Produktivitas nasional merupakan pendorong utama pertumbuhan ekonomi jangka panjang guna menghadapi persaingan global yang semakin kompetitif kedepannya.
-
Bagaimana Kemnaker mendorong peningkatan produktivitas pekerja dengan aturan pengupahan? 'Penerapan struktur dan skala upah akan memotivasi peningkatan produktivitas dan kinerja pekerja/buruh karena pekerja/buruh akan dibayar upahnya berdasarkan output kerja atau produktivitasnya,' ujarnya.
-
Bagaimana Kemnaker ingin meningkatkan kualitas tenaga kerja? Kerja sama ini juga memberikan manfaat untuk kedua negara, seperti meningkatkan kualitas dan daya saing tenaga kerja, memenuhi kebutuhan tenaga kerja di sektor-sektor prioritas, dan memperkuat hubungan bilateral.
-
Bagaimana Kemenko Perekonomian tingkatkan daya saing industri? 'Perjalanan transformasi industri untuk meningkatkan daya saing dan nilai tambah produknya masih Panjang, sehingga sinergi yang sudah terjalin selama ini harus dilanjutkan dan diperkuat lagi,' jelas Menko Airlangga.
-
Apa strategi Kementan untuk meningkatkan produktivitas? Mentan mengatakan penanaman 1000 hektare adalah strategi pemerintah dalam menjaga dan meningkatkan produktivitas.
-
Gimana Kemnaker kembangkan SDM Ketenagakerjaan? Dalam kegiatan ini akan dibahas mengenai peluang kerja sama antara organisasi internasional melalui program-program pengembangan kompetensi yang mereka miliki dengan kebutuhan pemerintah pusat maupun pemerintah daerah.
-
Apa manfaat motivasi kerja bagi perusahaan? Motivasi kerja sangat penting dimiliki para pekerja. Berikut pentingnya motivasi kerja untuk perusahaan, antara lain: 1. Untuk memenuhi dan melampaui tujuan perusahaan.Tanpa tempat kerja yang termotivasi, perusahaan akan kesulitan memenuhi janjinya kepada pelanggan serta karyawan, gagal menjalankan operasional sehari-hari, dan membiarkan peluang di masa depan hilang begitu saja.2. Produktivitas yang lebih tinggi.Karyawan yang bahagia memiliki produktivitas yang lebih tinggi. Peningkatan kepuasan karyawan dapat membawa pertumbuhan positif bagi perusahaan. 3. Kualitas.Kualitas meningkat ketika pekerja lebih bangga dengan pekerjaan mereka.4. Keterikatan.Karyawan yang termotivasi sering kali terhubung secara emosional dengan perusahaan mereka. Karyawan yang terhubung secara emosional memiliki kemungkinan 3 kali lebih besar untuk loyal. 5. Pelanggan/stakeholder yang senang.Pekerja akan melakukan upaya ekstra untuk menghasilkan lebih banyak keluaran dan solusi yang lebih baik apabila mereka memiliki motivasi dalam bekerja.6. Karyawan yang berkomitmen dan berpengalaman.Tempat kerja yang termotivasi akan menghasilkan tingkat retensi staf yang lebih tinggi dan penurunan pergantian karyawan.
Wapres Ma’aruf juga mengatakan bahwa upaya meningkatkan produktivitas usaha harus dimulai dari peningkatan usaha disektor usaha kecil, hal ini perlu dilakukan mengingat usaha skala kecil masih memiliki keterbatasan seperti, tingkat keterampilan pegawainya masih rendah, pendidikan yang rendah, serta masih menggunakan teknologi yang terbatas.
“Terkait hal tersebut saya sangat mengharapkan para penerima penghargaan paramakarya dapat menjadikan usaha mikro agar dapat berkembang menjadi role model dan terus bertransformasi menjadi usaha lebih besar dan produktif,” ungkap Ma’aruf.
©2019 Merdeka.comSementara itu, Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah dalam laporannya mengatakan Pemberian Anugerah Paramakarya ini diberikan sebagai wujud kepedulian Pemerintah dalam memotivasi dunia usaha agar terus berupaya menerapkan prinsip-prinsip efektivitas, efisiensi, kualitas dan ramah lingkungan dalam melakukan usaha sehingga tetap dan semakin produktif.
Penghargaan Paramakarya Tahun 2019 ini mengangkat tema “Kita Indonesia, Kita Produktif”. Dimana penghargaan Paramakarya tahun 2019, dibagi menjadi tiga kategori Perusahaan, yakni Usaha besar , Usaha menengah, dan Usaha Kecil.
©2019 Merdeka.comBerikut daftar nama 30 perusahaan penerima penghargaan Paramakarya Tahun 2019 :Kategori usaha besar ; PT.Sukorejo Indah Textile, PT. Eramart, PT.Sinar Pematang Mulia II, PT. PGAS Solution, dan PT. Kunango Jantan. Kategori Usaha menengah ; PT.Marizarasa Sarimurni, CV. Slamet Quail Farm, PT. Lestari Jaya Bangsa, PT. Timboel, PT. Bandangantirta Agung, PT. Indotirta Sriwijaya Perkasa, PT. Coklat Citra Rasa, PT.Cahaya Anugrah Sentosa, PT.Subitu Kreasi Busana. Kategori usaha kecil ; Rapindo Coffee, CV.Saripati LAer, CV. Seribu Satu, Indah Sari, CV.Fania Grup, Kyan Ulos, UD. Dede Satoe, UD. Trikora, P4S Cahaya Duta Palili, Darma Jaya Snack, dan CV. Uni Batik.
Sebagai penghargaan atas dukungan dan pembinaan kepada perusahaan yang telah berhasil mendapatkan penganugerahan produktivitas paramakarya tahun 2019, maka kami juga memberikan penghargaan kepada Gubernur-Gubernur yang perusahaan diwilayahnya mendapatkan penghargaan paramakarya , diantara 23 Provinsi penerima pengharagaan paramakarya, yakni ;
Provinsi Jawa Tengah ; Kalimantan Timur ; Lampung ; DKI Jakarta; Sumatera Barat; Banten; Jawa Barat; DI Yogyakarta ;Kalimantan Selatan ;Sumatera Selatan; Sumatera Utara; Sulawesi Selatan ; Papua Barat; Bengkulu ;Bali ;Jawa Timur; Sulawesi Utara ; Sulawesi Barat; Jambi ; NTT; Bangka Belitung; NTB; Riau. (mdk/paw)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Beberapa perusahaan asal Kaltim yang berhasil meraih Penghargaan Paramakarya.
Baca SelengkapnyaBimtek ini diikuti 100 peserta yang terdiri atas Human Resources Development (HRD) Perusahaan di wilayah Kabupaten Mojokerto.
Baca SelengkapnyaPTPP berharap bisa terus berkontribusi dalam membuka lapangan kerja di Indonesia.
Baca SelengkapnyaMerdeka.com memberikan penghargaan kepada pemerintah daerah serta perusahaan yang berkontribusi dalam upayanya menciptakan lapangan kerja.
Baca SelengkapnyaDia berjanji, pihaknya akan terus memberikan pelayanan terbaik untuk terus berkontribusi dalam pengembangan industri nasional.
Baca SelengkapnyaDukungan tersebut harus menjadi motivasi bagi perusahaan lain agar memiliki perhatian yang sama kepada UMKM.
Baca SelengkapnyaMasing-masing sektor industri dalam negeri harus bisa memetakan produk-produk yang memiliki potensi tumbuh di atas 8 persen.
Baca SelengkapnyaPenghargaan PaDi UMKM diserahkan langsung Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki kepada Hery Murahmanta SVP Procurement Pertamina.
Baca Selengkapnya“Kami ucapkan terima kasih terhadap award ini, semoga kita semua dapat berkolaborasi untuk menuju masa depan Indonesia yang lebih cerah,”
Baca SelengkapnyaHal ini disampaikannya saat mengunjungi SMK Mitra Industri 02 di Pati, Jawa Tengah.
Baca SelengkapnyaMerdeka Awards 2024 menghadirkan kategori Program Inovatif Untuk Negeri. Sejumlah pemerintah daerah dan korporasi didapuk untuk menerima penghargaan tersebut.
Baca SelengkapnyaPemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka diharapkan dapat melanjutkan program hilirisasi.
Baca Selengkapnya