Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bandung tambah 10 Bus Sekolah untuk layani wilayah Timur dan Barat

Bandung tambah 10 Bus Sekolah untuk layani wilayah Timur dan Barat Bus sekolah di bandung. ©2013 Merdeka.com

Merdeka.com - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bandung, Jawa Barat, akan menambah jumlah bus sekolah sebanyak 10 unit. Tambahan 10 unit bus sekolah ini rencananya untuk rute yang belum dilalui bus sekolah saat ini.

"Untuk bus sekolah ada penambahan dua trayek lagi yakni trayek tiga dan trayek empat. Rutenya nanti akan kami umumkan, yang jelas ini melayani wilayah Timur dan Barat," ujar Kepala Dinas Perhubungan Kota Bandung Ricky Gustiadi, Rabu (4/11)

Ricky menuturkan, kini Bandung baru memiliki 10 unit bus sekolah melayani dua rute, yakni Antapani-Ledeng dan Dago-Leuwipanjang. Masing-masing rute ini dilayani oleh lima unit bus sekolah yang telah beroperasi.

Orang lain juga bertanya?

Menurut Ricky, untuk masing-masing trayek tiga dan empat ini akan diisi masing-masing lima unit bus, baik wilayah Timur maupun Barat.

Terkait penambahan bus ini, Dishub menggandeng Dinas Pendidikan untuk meminta masukan terkait rute yang akan dilalui oleh bus sekolah baru ini. Selain itu Dishub juga mulai menyosialisasikan kepada para pengusaha angkutan kota.

Hal ini untuk menghindari gesekan dengan supir angkot saat pengoperasian nanti. "Masing-masing angkutan kota yang rutenya dilalui oleh bus sekolah baru ini akan kita lakukan sosialisasi juga," kata Ricky menegaskan.

Ricky mengungkapkan, untuk pengadaan sepuluh bus sekolah akan dilakukan melalui e-catalogue. Harga satu unit bus baru ini sekitar Rp 1,1 miliar. Dengan penambahan sepuluh unit bus sekolah, Bandung akan memiliki total sebanyak 20 unit bus sekolah.

(mdk/mtf)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Indonesia Dapat Dana Hibah Rp1,3 Triliun dari Bank Dunia, untuk Apa?
Indonesia Dapat Dana Hibah Rp1,3 Triliun dari Bank Dunia, untuk Apa?

Nantinya, layanan bus listrik BRT ini akan terintegrasi dengan terminal tipe A eksisting di Bandung, semisal Terminal Leuwi Panjang dan Cicaheum.

Baca Selengkapnya
Bus Sekolah Gratis di Bantul Mulai Beroperasi Hari Ini, Ini Rute dan Jam Operasionalnya
Bus Sekolah Gratis di Bantul Mulai Beroperasi Hari Ini, Ini Rute dan Jam Operasionalnya

Walaupun operasionalnya masih terbatas, namun peluncuran bus ini mendapat sambutan positif dari masyarakat.

Baca Selengkapnya
4 Fakta Menarik Bus Sekolah Bantul, Jadi Primadona Baru Bagi Siswa Tekan Risiko Kecelakaan Kendaraan Bermotor
4 Fakta Menarik Bus Sekolah Bantul, Jadi Primadona Baru Bagi Siswa Tekan Risiko Kecelakaan Kendaraan Bermotor

Bus sekolah itu merupakan salah satu program Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bantul dalam memberikan pelayanan pada siswa sekolah

Baca Selengkapnya
Pemprov Jakarta Tambah 2 Rute Baru Bus Sekolah, Berikut Daftar Jalan yang Dilintasi
Pemprov Jakarta Tambah 2 Rute Baru Bus Sekolah, Berikut Daftar Jalan yang Dilintasi

Penambahan rute baru bus dilakukan melalui melalui Unit Pengelola Angkutan Sekolah (UPAS) oleh Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya
Catat! Hari Ini Transjakarta Modifikasi Rute D11 Jadi Depok-BKN Via Cibubur
Catat! Hari Ini Transjakarta Modifikasi Rute D11 Jadi Depok-BKN Via Cibubur

"Layanan D11 dimodifikasi menjadi Depok - BKN via Cibubur dan dapat digunakan untuk menuju St. LRT Harjamukti, Cibubur, ataupun BKN,"

Baca Selengkapnya
KAI Tambah 8 Perjalanan Kereta Selama Musim Liburan Sekolah, Ini Detail Keberangkatannya
KAI Tambah 8 Perjalanan Kereta Selama Musim Liburan Sekolah, Ini Detail Keberangkatannya

Sejauh ini rute favorit masyarakat pada periode long weekend tersebut adalah Jakarta - Surabaya pp, Jakarta - Solo pp, Jakarta - Malang pp.

Baca Selengkapnya
Tahun Depan Perum Damri Bakal Belanja 100 Bus Listrik Pakai PMN
Tahun Depan Perum Damri Bakal Belanja 100 Bus Listrik Pakai PMN

PMN itu diperlukan karena Damri menghadapi beberapa kendala dalam meremajakan angkutan perintis.

Baca Selengkapnya
Gelar Mudik Gratis, Bank BTN Antar 2.000 Pemudik Pulang Kampung
Gelar Mudik Gratis, Bank BTN Antar 2.000 Pemudik Pulang Kampung

Secara total, BTN menyediakan fasilitas mudik gratis berupa puluhan bus hingga konsumsi untuk penumpang berbagai tujuan.

Baca Selengkapnya
Ada banyak PO Bus di Indonesia dengan armada yang melimpah, sehingga jika semua beroperasi, dapat memenuhi kebutuhan transportasi di jalan.
Ada banyak PO Bus di Indonesia dengan armada yang melimpah, sehingga jika semua beroperasi, dapat memenuhi kebutuhan transportasi di jalan.

Bus favorit di Indonesia, PO berlomba tingkatkan layanan. Pertumbuhan bisnis terlihat dari ribuan armada, memajukan transportasi darat.

Baca Selengkapnya
Telah Layani Ribuan Pelajar, Pemkab Banyuwangi Kembali Luncurkan Angkutan Pelajar Gratis
Telah Layani Ribuan Pelajar, Pemkab Banyuwangi Kembali Luncurkan Angkutan Pelajar Gratis

Memasuki tahun ajaran baru 2024/2025, Pemerintah Kabupaten Banyuwangi menggeber program angkutan gratis bagi pelajar.

Baca Selengkapnya
Mengenal Bus Trans Jateng, Moda Transportasi Murah Meriah Pilihan Utama Warga Jawa Tengah
Mengenal Bus Trans Jateng, Moda Transportasi Murah Meriah Pilihan Utama Warga Jawa Tengah

Tahun demi tahun, pengguna moda transportasi ini terus meningkat

Baca Selengkapnya
FOTO: Penampakan Lima Armada Bus Khusus di Jakarta yang Mempermudah Disabilitas Berangkat ke Sekolah
FOTO: Penampakan Lima Armada Bus Khusus di Jakarta yang Mempermudah Disabilitas Berangkat ke Sekolah

Unit Pengelola Angkutan Sekolah (UPAS) Dishub DKI Jakarta mengoperasikan 5 unit armada bus sekolah khusus untuk penyandang disabilitas.

Baca Selengkapnya