Bangganya Menpora Usai Timnas Indonesia U-19 Lolos Piala Asia
Merdeka.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali bersama Plt Deputi Peningkatan Prestasi Olahraga Yuni Poerwanti menyaksikan langsung pertandingan Timnas Indonesia melawan DPR Korea dalam laga pamungkas Kualifikasi Piala Asia U-19 2020 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (10/11).
Sebelum dimulainya laga, Menpora bersama Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan tampak turun dari VVIP bersama sejumlah pejabat lainnya. Suporter yang telah memadati tribun langsung bergemuruh. Setelahnya, rombongan menyalami satu per satu pemain Timnas Indonesia dan DPR Korea.
Setelah itu, Menpora kembali ke VVIP seterusnya melihat jalannya laga. Sejak ditiupnya pluit babak pertama, Timnas Indonesia langsung tampil menyerang. Beberapa peluang tercipta. Dari kursi, Menpora tampak serius mengamati jalannya pertandingan.
-
Siapa pendiri PSSI? PSSI didirikan oleh seorang insinyur bernama Soeratin Sosrosegondo.
-
Siapa yang memimpin Timnas Indonesia? Shin Tae-yong memimpin sesi latihan Timnas Indonesia di Stadion Madya, Jakarta Pusat, pada Minggu (8/9/2024) sore WIB.
-
Siapa Menteri Olahraga pertama Indonesia? Secara mengejutkan, karier Maladi semakin meningkat tajam setelah dirinya ditunjuk oleh Presiden Soekarno untuk menjabat sebagai Menteri Olahraga pertama di Indonesia periode tahun 1950-1959.
-
Apa yang terjadi di PSSI? PSSI telah melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) secara besar-besaran. Diketahui, jumlah karyawan yang diberhentikan mencapai 43 orang, termasuk dari divisi media.
Pertandingan semakin menarik setelah kedua tim berbalas serangan. Sebelum menutup babak pertama, Korea Utara berhasil mencetak gol. Adalah Kwang Chong yang mencatatkan namanya di papan skor. Timnas Indonesia tertinggal 0-1 dari Korea Utara.
Kembali dari kamar ganti, Indonesia melakukan sejumlah pergantian pemain. Permainan tampak berubah. Tim besutan Fakhri Husaini tampil lebih menyerang. Pada menit ke-60, Indonesia mendapatkan penalti. Wasit menunjuk titik putih setelah Bagus Kahfi dilanggar di kotak terlarang.
Bagus kemudian maju untuk mengambil tendangan penalti. Kesempatan ini tak disia-siakannya. Pemain berposisi penyerang itu sukses menjalankan tugasnya dengan baik dengan membobol gawang lawan. Kedudukan menjadi imbang 1-1. Setelah itu, tak ada lagi tambahan gol yang tercipta. Pluit panjang ditiupkan wasit. Dengan hasil tersebut, Timnas Indonesia U-19 berhasil memastikan tempat di final Piala Asia 2020.
"Alhamdulillah kita akhirnya bisa mendapatkan tempat di Piala Asia 2020 nanti. Saya bangga dan terima kasih kepada seluruh pemain yang sudah memberikan permainan terbaiknya," kata Menpora.
(mdk/hrs)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menerima kunjungan pemain Timnas Sepak Bola U-23 Pratama Arhan.
Baca SelengkapnyaTimnas Indonesia U-23 mengukir sejarah lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2024 untuk pertama kalinya.
Baca SelengkapnyaErick Thohir menyampaikan apresiasinya kepada seluruh pemain, tim pelatih dan ofisial, serta pengurus PSSI.
Baca SelengkapnyaKetua DPR RI Puan Maharani mengungkapkan apresiasinya atas keberhasilan Timnas Indonesia U-19 sebagai juara Piala AFF U-19.
Baca SelengkapnyaTimnas Indonesia berhasil melaju ke babak 16 besar Piala Asia
Baca SelengkapnyaMantan Wali Kota Solo itu dan sejumlah menteri terlihat semangat sambil bertepuk tangan kala pertandingan hendak dimulai.
Baca SelengkapnyaJokowi juga mengapresiasi strategi yang diterapkan sehingga Timnas Indonesia bisa mencetak 4 gol.
Baca SelengkapnyaErick juga secara khusus mengapresiasi perjuangan para pemain di lapangan.
Baca SelengkapnyaPanglima TNI duduk sebelahan dengan sahabatnya Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
Baca SelengkapnyaJokowi mengucapkan selamat untuk kemenangan 0-3 Timnas Indonesia atas Vietnam.
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi juga didampingi sejumlah pejabat negara.
Baca SelengkapnyaKetua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir membakar semangat Timnas Indonesia U-23.
Baca Selengkapnya