Bangun Ekosistem Motor Listrik, Pj Bupati PPU dan Pj Gubernur Kaltim Resmikan Bengkel Konversi Motor Listrik
Pj Bupati PPU dan Pj Gubernur Kaltim meresmikan bengkel konversi motor listrik Benuo Taka Electrico.
Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Akmal Malik dan Pj Bupati PPU Muhammad Zainal Arifin meresmikan bengkel konversi motor listrik Benuo Taka Electrico (Better) dan menutup pelatihan motor listrik di PPU. Kegiatan ini dilakukan di Petung, Senin (11/11/2024) sore. Hadir sebagai bintang tamu sekaligus brand ambassador dari Elders Eletricco Riding Club, yakni Kaka Slank.
Pj Bupati PPU Muhammad Zainal Arifin dalam kesempatan tersebut menyampaikan pelatihan konversi motor listrik serta peresmian bengkel merupakan ekosistem yang hendak dibentuk untuk menjadi tindak lanjut adanya motor listrik di PPU. Hal ini merupakan langkah dalam menjaga lingkungan untuk mengurangi emisi karbon transportasi di wilayah PPU, khususnya terkait dukungan terhadap Ibukota Negara (IKN).
"Nantinya, kami akan setengah mewajibkan masing-masing SKPD (Satuan Kerja Perangkat Daerah) untuk menyiapkan motor-motornya untuk bisa dikonversi ke sini," ucapnya.
Ia menyebut pelatihan yang dilaksanakan tidak hanya mengajarkan perihal konversi motor konvensional menjadi motor listrik, tetapi juga perawatan baterainya, sehingga keberlanjutannya dapat terjaga.
Peresmian bengkel konversi motor listrik ini merupakan yang pertama di wilayah PPU. Ekosistem ini, ungkap Zainal, didukung dengan menghadirkan brand Elders yang terkenal sebagai brand konversi motor konvensional ke listrik. Pada hari sebelumnya, Minggu (10/11/2024) juga dilaksanakan riding bersama ke IKN untuk membangun semangat konversi motor listrik.
"Dan mudah-mudahan ini menjadi bagian dari kebersamaan kita untuk masuk ke dunia transformasi energi," harap Zainal.
Pj. Gubernur Kaltim Akmal Malik saat peresmian mengungkapkan dukungannya atas kegiatan ini. Ia menyampaikan ketertarikannya atas ekosistem konversi menuju transportasi ramah lingkungan.
"Saya senang kita semakin hari semakin peduli dengan lingkungan," ucapnya.
Lebih lanjut Ia menyebut kegiatan ini hendaknya juga ditiru agar semakin banyak ekosistem konversi motor dari energi fosil menjadi energi terbarukan. Ia menyampaikan akan menerapkan pula dalam agenda Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltim.
Selain itu, Ia juga mengajak PPU untuk melakukan rehabilitasi eks tambang, seperti yang sudah coba dilakukan oleh Pemprov. Kaltim. Dari enam belas titik eks tambang batu bara di PPU, sebutnya, setidaknya ada satu yang direalisasikan sebagai proyek percontohan.