Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Banyuwangi Segera Salurkan Paket Sembako untuk 21.700 KK

Banyuwangi Segera Salurkan Paket Sembako untuk 21.700 KK Paket Sembako untuk Warga Banyuwangi. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Sebanyak 21.700 kepala keluarga di Banyuwangi akan mendapat kiriman paket sembako masing-masing senilai Rp200.000 per bulan mulai pekan depan. Paket sembako diberikan selama tiga kali untuk membantu warga terdampak Covid-19. Paket sembako itu telah sampai di Pendopo Sabha Swagata Blambangan, Minggu (3/5/2020).

"Paket sembako ini adalah salah satu jaring pengaman sosial yang bersumber dari APBD. Selain paket sembako, yang akan disalurkan pertengahan Mei ini adalah paket nutrisi untuk ibu hamil dan menyusui, bantuan untuk penyandang disabilitas, pekerja seni-budaya dan pelaku pariwisata, serta insentif bagi santri dan penambahan beasiswa mahasiswa," ujar Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas.

Paket sembako itu terdiri atas beras 10 kilogram, sarden 5 kaleng, minyak goreng, dan satu dus mi instan.

Orang lain juga bertanya?

Para penerimanya, imbuh Anas, ditentukan melalui data yang disusun dari tingkat desa/kelurahan. Hal ini untuk mengantisipasi agar tidak ada tumpang tindih data yang menerima bantuan. Karena saat ini ada banyak mekanisme bantuan yang digelontorkan pemerintah.

paket sembako untuk warga banyuwangi©2020 Merdeka.com

"Harapan saya, semua warga terdampak bisa menerima bantuan. Jangan sampai ada yang tumpang tindih penerimaan bantuannya. Dalam hitungan kami, semua warga miskin di Banyuwangi bisa ter-cover bantuan dari berbagai skema yang telah pemerintah berikan," ujar Anas.

"Jumlah skema bantuan yang disiapkan keroyokan pusat, provinsi, dan daerah ini melebihi jumlah warga miskin yang ada di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). Jadi jangan sampai tumpang tindih, agar kelebihan kuota bantuan bisa dinikmati warga terdampak non-DTKS," imbuh Anas.

Anas secara khusus mengapresiasi para kepala desa, jajaran Badan Permusyawaratan Desa (BPD), lurah, camat, dan dinas terkait yang bekerja keras akhir-akhir ini untuk memvalidasi data. Selain itu, juga melibatkan koordinasi RT dan RW.

"Tentu ada kendala-kendala teknis, ya memang saat ini semua sedang menghadapi masalah. Tapi spirit kades, lurah, BPD, camat, dan dinas terkait perlu diapresiasi, dan yang masih ada kekurangan bisa segera diperbaiki," ujarnya.

paket sembako untuk warga banyuwangi©2020 Merdeka.com

Terkait paket sembako dari APBD Banyuwangi yang telah siap barangnya, Anas mengatakan, akan disalurkan mulai pekan depan sesuai data desa yang sudah lengkap.

"Pemkab Banyuwangi juga berterima kasih kepada semua pihak yang juga ikut bergerak membantu masyarakat. Teman-teman TNI, kepolisian, parpol, ormas, komunitas, pelaku usaha, dan sebagainya bergerak bersama," kata Anas.

Dia menambahkan, belanja sembako tersebut melalui Perum Bulog untuk mempermudah laporan, sekaligus tidak menimbulkan multitafsir terkait pengadaan barang dan jasa. "Kami pastikan semua anggaran penanganan Covid-19 di Banyuwangi diperuntukkan sebagaimana mestinya," pungkas Anas. (mdk/hhw)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pertamina dan Kementerian BUMN Sediakan 1.000 Paket Sembako Murah di Kampar
Pertamina dan Kementerian BUMN Sediakan 1.000 Paket Sembako Murah di Kampar

Sebanyak 1.000 paket sembako murah disalurkan untuk masyarakat Kampar.

Baca Selengkapnya
Perjuangan Nenek 60 Tahun Beli Beras di Kantor Bupati Batang: Gowes Sepeda sejak Jam 6 Pagi dan Antre 2 Jam
Perjuangan Nenek 60 Tahun Beli Beras di Kantor Bupati Batang: Gowes Sepeda sejak Jam 6 Pagi dan Antre 2 Jam

Total ada 400 paket sembako yang berisi beras 5 kg, minyak goreng, dan gula yang dijual murah.

Baca Selengkapnya
Jelang Lebaran 2024, Pandawakarta Bagikan Paket Sembako
Jelang Lebaran 2024, Pandawakarta Bagikan Paket Sembako

Aksi ini pun dilakukan dengan sasaran masyarakat kurang mampu.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Tas Sembako Murah yang Dibagikan Pj Gubernur DKI Heru Budi jadi Sorotan, Warnanya Biru Muda Identik Prabowo-Gibran
Tas Sembako Murah yang Dibagikan Pj Gubernur DKI Heru Budi jadi Sorotan, Warnanya Biru Muda Identik Prabowo-Gibran

Warna bungkus Bantuan Sosial (Bansos) sembako murah yang dibagikan Pj Gubernur DKI Jakarta ramai disorot.

Baca Selengkapnya
FOTO: Antusiasme Warga Menyerbu Paket Sembako Bersubsidi di Kelurahan Duren Sawit, Jakarta
FOTO: Antusiasme Warga Menyerbu Paket Sembako Bersubsidi di Kelurahan Duren Sawit, Jakarta

Paket sembako yang terdiri dari gula, beras, minyak, terigu dijual dengan harga Rp100 ribu.

Baca Selengkapnya
Total Bantuan Paket Sembako Disebar PKT Proaktif Tembus Rp1,61 Miliar
Total Bantuan Paket Sembako Disebar PKT Proaktif Tembus Rp1,61 Miliar

Jika diakumulasi, total realisasi PKT Proaktif berbagi sembako pada Ramadan ini senilai Rp1,61 miliar yang terbagi pada berbagai sasaran penerima.

Baca Selengkapnya
Dukung Program Prabowo, Bakal Calon Bupati Kampar dari Gerindra Bagikan Susu Gratis
Dukung Program Prabowo, Bakal Calon Bupati Kampar dari Gerindra Bagikan Susu Gratis

Pebriyan Winaldi membagikan ribuan paket susu dan roti ke anak-anak

Baca Selengkapnya
Mengunjungi Kampung Semanggi Surabaya, Warganya Kompak Budi Daya Tanaman Gulma dan Menyulapnya Jadi Makanan Lezat Bergizi
Mengunjungi Kampung Semanggi Surabaya, Warganya Kompak Budi Daya Tanaman Gulma dan Menyulapnya Jadi Makanan Lezat Bergizi

Kampung ini memiliki tiga hektare lahan khusus untuk tanaman semanggi

Baca Selengkapnya
Segini Rincian Kebutuhan Daging, Ikan hingga Susu untuk Program Makan Siang Gratis Prabowo-Gibran
Segini Rincian Kebutuhan Daging, Ikan hingga Susu untuk Program Makan Siang Gratis Prabowo-Gibran

Budiman memastikan, program tersebut akan segera dipersiapkan dalam rentang waktu Maret-Oktober.

Baca Selengkapnya