Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bincang Menpora: Dokter Muda Rela Tunda Bulan Madu untuk Tangani Pasien Covid-19

Bincang Menpora: Dokter Muda Rela Tunda Bulan Madu untuk Tangani Pasien Covid-19 Menpora Zainudin Amali. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali bangga dengan dr. Lathiifa Hendy yang menjadi garda terdepan dalam penuntasan pandemi Covid-19 di Indonesia. Hal itu disampaikan saat berbincang santai secara online dengan dokter muda tersebut, Sabtu (2/5).

"Ini melakukan bincang santai sekaligus ngabuburit. Saya berbincang dengan dokter muda perempuan, yang baru saja (beberapa bulan lalu) menikah, sebelum adanya wabah Covid-19," kata Menpora.

Usai menikah, Lathiifa langsung terjun untuk membantu masyarakat dan pasien tanpa memedulikan bulan madu dengan pasangannya.

"Nah, cerita dong sepintas kenapa bisa memilih profesi ini, dan ceritakan bagaimana menangani pasien hingga reaksi suami dan keluarga?" tanya Menpora.

Menjawab pertanyaan Menpora, Lathiifa mengatakan, ketika awal bekerja, dirinya sudah berkeinginan bisa sembari beramal untuk masyarakat. Maka itu, dia bertekad untuk menjadi seorang dokter.

"Nah, itu adalah tujuan utama saya. Saya ingin menjadi dokter, dan terus memperdalam itu. Kemudian, keinginan saya ini juga didukung oleh orang tua saya," ujarnya.

Setelah menempuh pendidikan, cita-cita Lathiifa akhirnya tercapai. Kemudian, dia bekerja di salah satu rumah sakit pemerintah. Dia bercerita, soal menangani pasien hingga kekhawatiran keluarganya di tengah pandemi virus Corona.

"Saya kebetulan bekerja di rumah sakit pemerintah di Jakarta. Mulai bekerja disini sekitar pertengahan tahun lalu. Ketika Covid-19 ini masuk ke Indonesia, kita langsung diterjunkan, menjadi garda terdepan untuk menangani pasien. Soal kekhawatiran, pasti ada tentunya, manusiawi. Alhamdulillah suami saya mengerti dengan profesi saya," jelasnya.

Melihat situasi saat ini, Lathiifa mengaku sedih. Oleh karenanya, agar pasien tidak bertambah dirinya mengimbau agar masyarakat mengikuti protokol kesehatan dari pemerintah.

"Sedih tentunya banyak masyarakat yang terdampak dari virus ini. Kami terus bekerja dan bersemangat. Penting untuk kita menjaga kesehatan, berolahraga, memakai masker, jaga jarak. Misalnya, saya sampai rumah, saya langsung cuci tangan, ganti pakaian, hingga mandi. Ini salah satu langkah kita untuk melakukan pencegahan dan memutus mata rantai virus. Saya juga baru menikah, dan harus menunda bulan madu bersama suami," ucap Lathiifa.

Di akhir ngobrol online ini, Menpora berterima kasih kepada Lathiifa yang sudah berbagi cerita. Lathiifa juga mengimbau peran aktif masyarakat untuk ikut memutus penyebaran Covid-19.

"Ikuti imbauan dari pemerintah. Mari kita memutus mata rantai virus. Perlu peran aktif masyarakat. Juga lakukan kegiatan olahraga meski di rumah. Jaga kebersihan, stay at home. Saya juga berharap masyarakat mematuhi imbauan pemerintah untuk tidak mudik," tutup Lathiifa. (mdk/hrs)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Perjuangan Dokter Kandungan Diungkap Istri, Tetap Layani Pasien di Bandara Padahal Mau Liburan
Perjuangan Dokter Kandungan Diungkap Istri, Tetap Layani Pasien di Bandara Padahal Mau Liburan

Diungkap sang istri, dokter tersebut kedapatan tetap melayani kendati tengah berlibur.

Baca Selengkapnya
Momen Hemas Nura Dapat Hadiah Umrah dari Danang Pradana setelah Wisuda, Bikin Iri Warganet
Momen Hemas Nura Dapat Hadiah Umrah dari Danang Pradana setelah Wisuda, Bikin Iri Warganet

Bikin warganet iri, Hemas Nura dapat hadiah umrah dari Danang Pradana usai wisuda.

Baca Selengkapnya
Wanita Ini Tetap Ikut Antrean Berobat Meski Suaminya Dokter, Sikapnya Banjir Pujian
Wanita Ini Tetap Ikut Antrean Berobat Meski Suaminya Dokter, Sikapnya Banjir Pujian

Istri dokter ini tetap mengikuti aturan dengan tetap antre saat akan berobat.

Baca Selengkapnya
Viral Wanita Rela Lamaran Sendiri Tanpa Kehadiran Calon Suami, Ternyata Ini Alasannya
Viral Wanita Rela Lamaran Sendiri Tanpa Kehadiran Calon Suami, Ternyata Ini Alasannya

Wanita ini lamaran sendiri tanpa didampingi calon suami.

Baca Selengkapnya
Viral Wanita di Bali Menikah Tanpa Kehadiran Suami, Diganti Keris dan Foto
Viral Wanita di Bali Menikah Tanpa Kehadiran Suami, Diganti Keris dan Foto

Pernikahan wanita di Bali tanpa kehadiran sang suami ini viral di media sosial.

Baca Selengkapnya
Baru Selesai Dilantik, Dokter Cantik ini Ngebet Ingin Cepat Nikah karena Takut Keburu Tua 'Kode Keras Cepatan Daftar'
Baru Selesai Dilantik, Dokter Cantik ini Ngebet Ingin Cepat Nikah karena Takut Keburu Tua 'Kode Keras Cepatan Daftar'

Dokter cantik 'kode keras' ingin segera dilamar setelah menjalani sumpah dokter.

Baca Selengkapnya
Gadis ini Menikahi Petugas Damkar karena Diselamatkan saat Kebakaran, Ikhlas Menerima Kondisi Suami yang Cacat Akibat Terbakar
Gadis ini Menikahi Petugas Damkar karena Diselamatkan saat Kebakaran, Ikhlas Menerima Kondisi Suami yang Cacat Akibat Terbakar

Berikut kisah seorang gadis yang menikahi petugas pemadam kebakaran yang sudah menyelamatkannya.

Baca Selengkapnya
Viral Momen Pengantin Wanita Tetap Jalani Pernikahan Meski Tengah Sakit, Aksinya Bikin Haru Warganet
Viral Momen Pengantin Wanita Tetap Jalani Pernikahan Meski Tengah Sakit, Aksinya Bikin Haru Warganet

Momen ini diabadikan di kanal TikTok @meymakeup_ciamis belum lama ini.

Baca Selengkapnya
Dokter Cantik Tersipu Malu Disoraki Banyak Orang di Pelabuhan, Penyebabnya Prajurit TNI ini
Dokter Cantik Tersipu Malu Disoraki Banyak Orang di Pelabuhan, Penyebabnya Prajurit TNI ini

Dokter cantik membagikan momen ketika disoraki oleh banyak orang di pelabuhan. Semua disebabkan oleh aksi yang dilakukan oleh seorang prajurit TNI tampan.

Baca Selengkapnya
Pernah jadi Spesialis Mata Terbaik ke-2 di Indonesia, Sosok Dokter ini Amat Sederhana & Disiplin sampai Istri Harus Antre Berobat
Pernah jadi Spesialis Mata Terbaik ke-2 di Indonesia, Sosok Dokter ini Amat Sederhana & Disiplin sampai Istri Harus Antre Berobat

Telah berusia lanjut, sang dokter diketahui punya sederet cerita mengagumkan.

Baca Selengkapnya
Nyetir Mobil Sendiri untuk Jemput Pasien, Aksi Dokter di Pedalaman Papua Ini Viral Banjir Pujian
Nyetir Mobil Sendiri untuk Jemput Pasien, Aksi Dokter di Pedalaman Papua Ini Viral Banjir Pujian

Momen ini seakan menggambarkar tentang kepedulian dan profesionalitas dokter dalam menjalankan tugasnya.

Baca Selengkapnya
Momen Sopir Ambulance tetap Sigap Jemput Pasien meski Sedang Karnaval, Penampilannya Jadi Sorotan 'Aku Loh Masih Begini'
Momen Sopir Ambulance tetap Sigap Jemput Pasien meski Sedang Karnaval, Penampilannya Jadi Sorotan 'Aku Loh Masih Begini'

Sopir ambulance ini rela meninggalkan acara karnaval demi menjemput pasiennya. Penampilannya pun jadi sorotan.

Baca Selengkapnya