Dikawal Anggota DPD, Relawan Mas Gibran Bagikan Sembako di Pekanbaru, Medan hingga Majene
Relawan Mas Gibran kembali menggelar aksi bagi-bagi sembako di sejumlah provinsi
Relawan Mas Gibran kembali menggelar aksi bagi-bagi sembako di sejumlah provinsi
Dikawal Anggota DPD, Relawan Mas Gibran Bagikan Sembako di Pekanbaru, Medan hingga Majene
Relawan Mas Gibran kembali menggelar aksi bagi-bagi sembako di sejumlah provinsi. Tujuannya, untuk membantu masyarakat yang membutuhkan.
Titik pertama, Relawan Mas Gibran membagikan sembako di gang Palembang, Tengkerang Selatan, Kecamatan Bukit Raya, Kota Pekanbaru, Riau.
Anggota DPD RI, Hendra yang hadir dalam acara tersebut menilai, iInisiatif positif seperti yang dilakukan relawan Mas Gibran dinilai perlu dilakukan.
“Ini perlu kita dukung bersama untuk membantu saudara-saudara kita yang sedang kesulitan,” ujar Hendra.
Pembagian sembako juga dilakukan di Gang Melati Indah, Sidomulyo Tim, Kecamatan Marpoyan Damai, Kota Pekanbaru, Riau.
Anggota DPD RI, Dewi, menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah dan relawan seperti Mas Gibran. Hal ini berdampak besar bagi masyarakat yang kurang mampu.
Di Medan, Relawan Mas Gibran membagikan Sembako di Jalan Pasar 1, Asam Kumbang, Kecamatan Medan Selayang, Kota Medan, Sumatera Utara.
Sembako juga dibagikan di Jalan Bunga Terompet, Mangga, Kecamatan Medan Tuntungan, Kota Medan, Sumatera Utara.
"Semangat kepedulian seperti ini perlu kita dorong agar lebih banyak masyarakat yang terbantu," ujar Koordinator Relawan Mas Gibran, Polintan.
Di Sulawesi Barat, Relawan Mas Gibran membagikan sembako di Kecamatan Malunda, Kabupaten Majene, Sulawesi Barat.
Anggota DPD RI, Sinta, menyoroti pentingnya keberlanjutan.
“Kita perlu terus mendukung inisiatif-inisiatif positif seperti ini agar dapat memberikan manfaat jangka panjang,” kata Sinta di Majene.
Terakhir, Relawan Mas Gibran membagikan sembako di Kecamatan Ulumanda, Kabupaten Majene, Sulawesi Barat.
Budiman, anggota DPD, mengatakan, partisipasi masyarakat dan kerjasama yang baik menjadi kunci kesuksesan kegiatan ini.