Dukung WSL 2021 di Banyuwangi, Luhut akan Bicarakan dengan Menkeu
Merdeka.com - Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan berjanji bakal membahas dukungan pagelaran Liga Selancar Dunia atau World Surf League (WSL) bersama Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani dalam waktu dekat.
Dukungan tersebut mulai dibahas untuk pagelaran event internasional yang bakal berlangsung di Pantai G-Land, Taman Nasional Alas Purwo Kabupaten Banyuwangi pada Juli 2021.
"Kita mau dukung G-Land, jadi pelaksanaannya tidak hanya motor GP yang di Mandalika menghabiskan Rp 2 triliun, saya janji akan ngomong ke Bu Ani (Menkeu), karena pundi pundi negara kan beliau, nanti lapor ke presiden bersama Pak Wishnutama (Menteri Pariwisata) untuk mendukung acara di G-Land yang berlangsung Juli tahun depan," ujar Luhut saat rapat koordinasi pengembangan pariwisata di Pendopo Sabha Swagata Blambangan Banyuwangi, Rabu (29/7).
-
Apa yang disampaikan Sri Mulyani tentang anggaran perlinsos Kemensos? 'Apabila dilihat pada chart tersebut, realisasi anggaran perlinsos dan bansos dari Kemensos 6 tahun terakhir, 2019—2024 periode yang sama Januari—Februari, tidak terdapat perbedaan pola realisasi belanja perlinsos kecuali pada tahun 2023,' ucap Sri Mulyani di Mahkamah Konstitusi RI, Jumat (5/4).
-
Dimana Labuhan Lawu digelar? Pada Senin (12/2), digelar Hajad Dalem Labuhan Lawu di Petilasan Hargo Dalem, Gunung Lawu.
-
Apa agenda internasional pertama Menlu Sugiono? 'Pak Menlu akan berangkat ke Kazan,' ungkap Havas di Gedung Pancasila, Jakarta. Ia juga menegaskan bahwa Sugiono akan berangkat ke Kazan pada Selasa dini hari, dan ini merupakan agenda internasional pertamanya.
-
Kenapa Menpora apresiasi LPDUK? 'Saya mengapresiasi langkah cepat LPDUK mengoptimalkan aset dengan menggelar ajang balap Menpora SIM Rancing Championship 2023 ini. Saya memang memberikan arahan kepada LPDUK agar mengoptimalkan aset Simulator balap digital ini dan bekerjasama dengan IMI. Saya juga akan mendorong LPDUK bertransformasi menjadi lembaga yang progresif dan dapat mendorong ekosistem industri olahraga di Indonesia,' ujar Menpora Dito.
-
Apa yang dibahas Kementerian LHK? Menteri LHK dalam pidatonya memaparkan berbagai turbulensi dan tantangan pengelolaan hutan. Pihaknya berharap para akademisi dan pihak lain terus mendukung pemerintah dalam mengidentifikasi berbagai solusi. Di antaranya, kata Menteri Siti, yakni untuk memperkuat paradigma pengelolaan hutan secara lestari, serta ikut menjaga dan mewujudkan keseimbangan dan keadilan.
-
Siapa Menteri PPN saat ini? Adapun, Menteri PPN saat ini dijabat oleh Suharso Monoarfa, yang dipilih langsung oleh presiden pada tahun 2019.
Upaya tersebut, kata Luhut, dilakukan sebagai bentuk dukungan pemerintah pusat terhadap pagelaran WSL di Banyuwangi yang menjadi tuan rumah.
"Jadi masih ada waktu satu tahun dari sekarang untuk mempersiapkan itu dari sekarang, dan kita berharap Covid-19 sudah banyak berkurang nantinya," jelasnya.
Sementara itu Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas mengucapkan terima kasih atas segala dukungan dari pemerintah pusat untuk pemulihan ekonomi di Banyuwangi, salah satunya terkait persiapan WSL.
Rapat yang juga dihadiri Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Wishnutama Kusubandio, Kepala BKPM Bahlil Lahadalia, Sekretaris Menteri BUMN Susyanto, dan sejumlah CEO/direktur utama mulai dari Garuda Indonesia, Perhutani, Traveloka, Dana tersebut dinilai bagian dari tindak lanjut kunjungan Presiden Joko Widodo ke Banyuwangi pada Juni 2020.
"Berbagai langkah ekonomi telah dibahas dan akan segera dieksekusi. Alhamdulillah sejak kedatangan presiden dan Gubernur Jatim pada Juni lalu berbagai langkah strategis disiapkan untuk menggeliatkan ekonomi lokal," kata Anas, Sabtu (1/8).
Anas mengatakan, WSL merupakan kepercayaan yang diperoleh setelah Pemkab Banyuwangi mendapatkan nilai exelent dari UCI (federasi balap sepeda dunia) dalam pagelaran even Tour de Ijen.
"WSL ini kegiatan yang diputuskan di Amerika untuk digelar di Banyuwangi. Ini karena kami telah mendapatkan kategori exelent dalam menggelar event dari UCI sehingga kami mendapat kepercayaan ini. Kami diminta menyiapkan infrastruktur jalan dan listrik, dan semua sudah disiapkan, termasuk toilet portabel sudah dipesan. Terima kasih Pak Menpar," katanya. (mdk/hhw)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan mendatangi Kemenkeu, Senin (26/2) kemarin.
Baca SelengkapnyaMenteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan akan melihat ada tidaknya rencana Elon Musk berinvestasi di Indonesia.
Baca SelengkapnyaMenteri Luhut mengatakan, bahwa dirinya sengaja memilih nyoblos di Pulau Dewata karena kebetulan bersamaan dengan rapat persiapan World Water Forum 2024 di Bali
Baca SelengkapnyaLuhut mengaku telah menyiapkan sejumlah rencana untuk mewujudkan cita-cita besar bersama jajarannya.
Baca SelengkapnyaLuhut menegaskan, dukungan ini bukan sebagai menteri melainkan pribadi.
Baca SelengkapnyaLuhut menyebut banyak keuntungan di balik budidaya rumput laut, salah satunya membuka peluang kerja.
Baca SelengkapnyaMenurut KPU setempat, Luhut memang telah masuk dalam Daftar Pemilih Tambahan (DPTb) di Cemagi.
Baca SelengkapnyaCalon Wakil Presiden nomor urut 1 Muhaimin Iskandar mengatakan akan bertemu dengan Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan.
Baca SelengkapnyaMenko Luhut Panjaitan tengah menjalani masa pemulihan di Singapura.
Baca SelengkapnyaCEO Acea, Fabrizio Palermo menyampaikan bahwa pembiayaan campuran diharapkan bisa menjembatani kesenjangan dalam program dan proyek di sektor berkelanjutan.
Baca SelengkapnyaElon Musk dan Presiden Jokowi Bakal Resmikan Starlink di Acara Ini
Baca SelengkapnyaSri Mulyani mengatakan, Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan yang paling berapi-api
Baca Selengkapnya