FOTO: Dikawal Tentara Baret Merah, Ini Momen Pilot Susi Air Philip Mehrtens Tiba di Jakarta Usai 1,5 Tahun Disandera KKB
Pilot Susi Air Philip Mehrtens mendarat di Lanud Halim Perdanakusuma setelah diterbangkan dari Papua menggunakan pesawat TNI AU.
Pilot Susi Air Philip Mehrtens mendarat di Lanud Halim Perdanakusuma setelah diterbangkan dari Papua menggunakan pesawat TNI AU.
FOTO: Dikawal Tentara Baret Merah, Ini Momen Pilot Susi Air Philip Mehrtens Tiba di Jakarta Usai 1,5 Tahun Disandera KKB
Pilot Susi Air Philip Mark Mehrtens akhirnya tiba di Jakarta, pada Sabtu (21/9/2024) malam. Pilot berkebangsaan Selandia Baru itu dibebaskan setelah disandera Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) pimpinan Egianus Kogoya selama 1,5 tahun. Foto: REUTERS/Ajeng Dinar Ulfiana
Philip Mehrtens mendarat di Lanud Halim Perdanakusuma setelah diterbangkan dari Papua menggunakan pesawat TNI Angkatan Udara (AU). Foto: Yasuyoshi Chiba/AFP
Foto-foto Reuters, pada Sabtu (21/9), memperlihatkan Philip Mehrtens turun dari pesawat dengan pengawalan ketat. Tentara baret merah yang menenteng senjata laras panjang tampak mendampingi di sekitarnya. Foto: REUTERS/Ajeng Dinar Ulfiana
Berdasarkan informasi yang dihimpun, kedatangan Philips Mehrtens turut disambut Menkopolhukam, Panglima TNI, Kapolri, Kedutaan Besar (Kedubes) New Zealand dan pihak keluarga serta beberapa orang lainnya. Foto: Yasuyoshi Chiba/AFP
Dalam momen tersebut, Menko Polhukam Hadi Tjahjanto memastikan kondisi pilot Susi Air Kapten Philip Mark Mehrtens dalam keadaan sehat setelah disandera KKB. Menurut Hadi, kondisi Philip dipastikan sehat setelah mengikuti serangkaian tes kesehatan setelah dibebaskan aparat gabungan. Foto: Yasuyoshi Chiba/AFP
"Tadi yang kita minta adalah kita melaksanakan tes kesehatan dan dinyatakan baik dan Panglima TNI, Kapolri terus memantau pada saat mereka berangkat dan saya diinformasikan Panglima dan Kapolri," kata Hadi di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Sabtu (21/9). Foto: Yasuyoshi Chiba/AFP
Hadi mengatakan, Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memastikan kondisi kapten Philip sehat.
"Kapten pilot dalam keadaan sehat," kata Hadi. Foto: Yasuyoshi Chiba/AFP