Penjualan hewan kurban di kawasan Pasar Tanah Abang meningkat 100 persen dibandingkan dengan tahun sebelumnya.
FOTO: Gaya Pembeli Serbu Hewan Kurban Sehari Jelang Iduladha, Mulai dari Kambing Naik Motor sampai Naik Bajaj
Kendaraan bajaj mengangkut kambing kurban yang sudah dibeli untuk diantarkan ke konsumen di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Minggu (16/06/2024). Foto: merdeka.com / Arie Basuki
Sehari jelang perayaan Iduladha 2024, para pedagang kambing kurban di kawasan Tanah Abang mengaku banyak didatangi konsumen yang membeli hewan dagangannya. Foto: merdeka.com / Arie Basuk
Mereka mengaku penjualannya meningkat dibandingkan tahun lalu sebesar 100 persen dimana dalam sehari menjelang Iduladha, mereka mampu menjual sekitar 230 kambing dengan harga antara Rp 3,5 hingga Rp 10 juta. Foto: merdeka.com / Arie Basuki
Di tengah kesibukan pedaggang kambing kurban di lapak mereka, ada pemandangan menarik dan unik ketika para konsumen ramai membeli hewan kurban tersebut. Foto: merdeka.com / Arie Basuki
Penampakan unik itu terlihat ketika para konsumen selesai melakukan transaksi membeli kambing pilihannya. Foto: merdeka.com / Arie Basuki
Sejumlah alat transportasi mereka gunakan untuk membawa kambing yang sudah dibelinya.
Selain sepeda motor, pembeli juga ada yang membawa kambing kurban dengan alat transportasi umum. Foto: merdeka.com / Arie Basuki
Salah satunya adalah Bajaj, ini dilakukan karena terbatasnya alat angkut dan banyaknya pembeli kambing kurban sehari sebelum perayaan Iduladha sehingga harus menggunakan bajaj. Foto: merdeka.com / Arie Basuki
Kendaraan bajaj mengangkut kambing kurban saat akan diantarkan ke konsumen di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Minggu (16/06/2024). Foto: merdeka.com / Arie Basuki
Dua orang anak yang berboncengan melihat kambing kurban yang sudah dibeli saat diantarkan ke konsumen di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Minggu (16/06/2024). Foto: merdeka.com / Arie Basuki