FOTO: Segini Bayaran Pekerja yang Sortir dan Lipat Surat Suara Pemilu 2024
Menjelang pelaksanaan Pemilu 2024, sejumlah pekerja tampak sibuk menyortir dan melipat surat suara.
Menjelang pelaksanaan Pemilu 2024, sejumlah pekerja tampak sibuk menyortir dan melipat surat suara.
FOTO: Segini Bayaran Pekerja yang Sortir dan Lipat Surat Suara Pemilu 2024
Menjelang pelaksanaan Pemilu 2024, sejumlah pekerja tampak sibuk menyortir dan melipat surat suara di Gedung Mitra Praja, Sunter, Jakarta Utara, Jumat (5/1/2024). Surat suara yang dilipat merupakan surat suara DPR RI untuk Pemilu 2024 di Kepulauan Seribu.
Ada enam pekerja yang dilibatkan dalam pelipatan surat suara Pemilu 2024 untuk Kepulauan Seribu ini. Mereka bekerja mulai pukul 08.00 hingga 17.00 WIB.
Mereka mendapat bayaran sebesar Rp450 per lembar surat suara yang telah disortir dan dilipat.
Sementara, jumlah surat suara Pemilu 2024 yang dilakukan penyortiran dan pelipatan sebanyak 22.515 lembar.
Penyortiran dan pelipatan surat suara Pemilu 2024 ini dilakukan hingga Jumat (12/1), dengan pengawasan petugas Bawaslu Kepulauan Seribu dan Polres Kepulauan Seribu.
Pekerja melipat surat suara Pemilu 2024 untuk Kepulauan Seribu di Gedung Mitra Praja, Sunter, Jakarta Utara, Jumat (5/1/2024).
Pekerja menyortir dan melipat surat suara Pemilu 2024 untuk Kepulauan Seribu di Gedung Mitra Praja, Sunter, Jakarta Utara, Jumat (5/1/2024).