Ganjar Jajaki Peluang Kerja Sama saat Dampingi Kaisar Jepang di Borobudur
Merdeka.com - Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo turut mendampingi Kaisar Jepang Hironomiya Naruhito saat mengunjungi Candi Borobudur, Kabupaten Magelang, Jateng, Kamis (22/6). Dalam kesempatan tersebut, Ganjar bersama Duta Besar Jepang untuk Indonesia Kanasugi Kenji dan Tur Guide Mura Aristina berbincang dengan Kaisar Jepang sambil melihat detail candi yang tersusun rapi.
Pada perbincangan itu Ganjar menyebut Kaisar Jepang sangat takjub dengan Candi Borobudur. Baik dari segi sejarahnya, maupun filosofi dan teknologinya.
"Dari filosofinya terkesan, teknologinya terkesan, terus kemudian cerita yang diceritakan narasinya bagus banget tadi sangat terkesan. Sehingga banyak ekspresi yang saya lihat ‘wow, wow’. Jadi itu pasti menunjukkan kesan yang hebat,” tandasnya di lokasi.
-
Apa yang membuat Ganjar Pranowo kagum saat menemani Kaisar Jepang? “Banyak sekali terkesan filosofinya, terkesan teknologinya, terkesan cerita narasinya. Banyak ekspresi wow, wow,“ kata Ganjar.
-
Siapa yang menjelaskan tentang Candi Borobudur kepada Kaisar Jepang? “Tadi pak duta besar bersama saya mendampingi Kaisar Naruhito. Mendengarkan penjelasan dari Pak Mura (tour guide) hebat sekali,“ kata Ganjar.
-
Di mana Ganjar Pranowo dan Kaisar Jepang berkeliling? Ia kemudian mengajak Naruhito berkeliling menikmati panorama candi peninggalan Dinasti Syailendra tersebut.
-
Kapan Ganjar Pranowo mendampingi Kaisar Jepang? Pada Kamis (22/6), Kaisar Jepang, Hironomiya Naruhito berkunjung ke Candi Borobudur.
-
Bagaimana Ganjar Pranowo mendukung Tour de Borobudur? Gubernur Jawa Tengah dua periode itu memang memberi support kepada penyelenggaraan Tour de Borobudur, setidaknya 8 tahun terakhir ini. Bahkan, ia juga menjadi salah satu peserta tiap event ini diselenggarakan.
-
Apa yang istimewa dari Candi Borobudur? Candi Borobudur merupakan monumen Budha terbesar di dunia, sebuah situs kuno yang secara luas dianggap sebagai salah satu dari tujuh keajaiban dunia.
Menurut Ganjar, kunjungan Kaisar Naruhito ke Candi Borobudur menunjukkan keakraban antara Indonesia dan Jepang. Terkhusus untuk Provinsi Jateng, Ganjar pun menjajaki kerjasama di berbagai bidang.
“Apakah diplomatiknya, politiknya, ekonominya, B2B-nya agar kemudian kita bisa memanfaatkan hubungan baik ini,” tutur Ganjar.
Saat mendampingi Kaisar Jepang, Ganjar juga turut berbincang dengan Duta Besar Jepang untuk Indonesia Kanasugi Kenji. Ganjar mengatakan, Kanasugi mengajaknya ke Jepang untuk melihat potensi yang bisa dikerjasamakan.
“Tadi Pak Duta Besar langsung bicara dengan saya dan beberapa tokoh penting tadi. Bisik-bisik ke saya kapan bisa ke Jepang. Saya bilang harus menyelesaikan tugas dulu, rasa-rasanya kalau dalam waktu pendek, belum,” kata Ganjar.
Ganjar pun mengapresiasi Tur Guide Mura yang bisa dengan lancar menjelaskan semua tentang Candi Borobudur ke Kaisar Naruhito. Menurut Ganjar, Mura sangat entertaining karena memberi penjelasan secara enteng dan bagus.
“Saya melihat kaisar Hiro sangat senang tadi, sangat impresif melihat dan mengikuti. Senang sekali karena guide-nya keren,” pungkasnya.
Sebagai informasi, kunjungan Kaisar Jepang ke Indonesia akan berlangsung satu minggu. Setibanya di Indonesia pada Rabu (21/6) kemarin, Kaisar Naruhito mengunjungi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). (mdk/eko)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Dubes Thailand mengaku terkesan dengan kunjungan pertama kali ke Semarang.
Baca SelengkapnyaGanjar Teken Kerja Sama Pertanian dan Wisata dengan Thailand Demi Perkuat Ketahanan Pangan
Baca SelengkapnyaGanjar napak tilas di situs-situs bersejarah di Banda Neira, khususnya rumah pengasingan Bung Hatta dan Sutan Syahrir.
Baca SelengkapnyaSalah satu rangkaian agenda di Maroko adalah penandatanganan kerjasama pengembangan geopark antara UGG Aso Jepang dengan Geopark Ijen.
Baca SelengkapnyaKehadiran Ganjar disambut baik dan antusias masyarakat.
Baca SelengkapnyaPotret terbaru tempat istirahat Raja Hayam Wuruk saat mengembara keliling Jawa Timur.
Baca SelengkapnyaPertemuan Ganjar dan Sultan HB X ini digelar di Gedhong Wilis yang berada di Kompleks Kantor Gubernur DIY
Baca SelengkapnyaGanjar berjalan kaki sambil menyapa para petani di kebun teh.
Baca SelengkapnyaSelama kunjungan, Jokowi juga berinteraksi dengan cucu-cucunya, mengajarkan mereka tentang sejarah.
Baca SelengkapnyaSimak destinasi wisata candi paling eksotis di Indonesia berikut ini. Wajib dikunjungi saat liburan bareng keluarga.
Baca SelengkapnyaGanjar merasa beruntung karena melalui silaturahmi bisa pengalaman baru yang tidak terduga.
Baca SelengkapnyaSelo menurut Ganjar, Satu, wisata agronya ada. Dua, alamnya bagus. Tiga, sport tourismnya jalan. Kemudian yang keempat budaya,
Baca Selengkapnya