Gibran Minta Maaf Salah Sebut Asam Sulfat untuk Ibu Hamil: Mohon Dikoreksi Ya
Gibran tak ambil pusing soal anggapan masyarakat usai salah menyebut asam folat menjadi asam sulfat.
Gibran mempersilhkan masyarakat untuk menilai.
Gibran Minta Maaf Salah Sebut Asam Sulfat untuk Ibu Hamil: Mohon Dikoreksi Ya
-
Bagaimana cara menggunakan garam epsom untuk ibu hamil? Garam epsom bisa digunakan sebagain bahan larutan air untuk berendam atau mandi. Berikut cara mandi air garam epsom yang aman untuk ibu hamil: 1. Siapkan Air Hangat: Pastikan air dalam bak mandi berada pada suhu yang aman untuk ibu hamil, yaitu tidak lebih dari 39°C (102°F). 2. Tambahkan Garam Epsom: Masukkan sekitar 2 cangkir garam Epsom ke dalam air hangat. Garam ini akan membantu meredakan nyeri, pegal-pegal, dan rasa lelah yang sering dialami ibu hamil. 3. Berendam: Berendam dalam campuran air hangat dan garam Epsom selama 12-15 menit. Ini akan membantu mengurangi rasa gatal, mengatasi ambeien, dan meningkatkan asupan magnesium yang penting untuk kesehatan ibu hamil. 4. Keringkan dan Aplikasikan Pelembap: Setelah berendam, keringkan kulit dengan lembut dan aplikasikan pelembap untuk menjaga kelembapan kulit yang sering terpengaruh oleh air hangat. 5. Jangan Berendam Terlalu Lama: Pastikan tidak berendam terlalu lama untuk mencegah penurunan suhu tubuh yang dapat membahayakan kesehatan janin.
-
Siapa yang boleh menggunakan garam epsom saat hamil? Namun, sebelum menggunakan garam epsom, ibu hamil disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu karena belum ada bukti yang menunjukkan efek samping berarti, tetapi penelitian lebih lanjut masih diperlukan.
-
Kenapa ibu hamil harus menghindari bahan kimia berbahaya? Menghindari bahan-bahan ini penting karena selain dapat menyebabkan iritasi kulit, juga berpotensi mengganggu keseimbangan hormon dan merusak sistem saraf.
-
Bagaimana asam folat membantu kesehatan ibu hamil? Asam folat berperan penting dalam pembentukan sel darah merah, sehingga kekurangan asam folat dapat menghambat proses ini.
-
Bagaimana asam folat membantu ibu hamil? Asam folat membantu melindungi bayi Anda dari berbagai masalah kesehatan serius, seperti cacat tabung saraf, spina bifida, dan anensefali. Cukup asam folat juga dapat membantu mencegah kelahiran prematur dan masalah pertumbuhan bayi dalam kandungan.
-
Apa yang aman untuk ibu hamil? Sebagian besar kosmetik mengandung bahan kimia yang bisa diserap oleh tubuh, dan zat-zat tersebut dalam darah ibu hamil berpotensi memengaruhi perkembangan janin.
Calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka meminta maaf dirinya salah menyebut asam sulfat dibutuhkan untuk ibu hamil mencegah stunting.
Gibran pun mengoreksi pernyataannya dan mengatakan bahwa sebenarnya asam folat yang dibutuhkan ibu hamil.
"Apa sih kemarin saya nyebutnya? Oke oke, ya mohon maaf, mohon dikoreksi ya," kata Gibran kepada wartawan di Gelora Bung Karno (GBK) Arena Jakarta, Senin (4/12/2023).
"(Yang benar) Asam folat. Sorry, sorry ya, maaf, mohon dikoreksi," sambungnya.
merdeka.com
Putra sulung Presiden Joko Widodo atau Jokowi itu tak ambil pusing soal anggapan masyarakat usai salah menyebut asam folat menjadi asam sulfat. Gibran mempersilhkan masyarakat untuk menilai.
"Ya monggo, biar warga yang menilai ya," ujarnya.
Selain itu, Gibran angkat bicara soal pemberian susu UHT yang mendapat kritik. Dia menjelaskan bahwa bantuan susu UHT hanya untuk anak-anak yang berusia dua tahun ke atas.
"Itu untuk yang dua tahun ke atas, kemarin kan sudah saya sampaikan. Tetep fokus ke ASI, MPASI juga, ya itu kalo 2 tahun ke bawah kan otomatis kan ASI," jelas Gibran.
merdeka.com