Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Gus Ipul sosok di balik suksesnya BOSDA Madin

Gus Ipul sosok di balik suksesnya BOSDA Madin Gus Ipul di balik suksesnya Bosda Madin. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Selama hampir 10 tahun menjadi wakil Gubernur Jawa Timur, Saifullah Yusuf (Gus Ipul) dinilai merupakan sosok sentral di balik suksesnya beberapa kebijakan yang pro terhadap pesantren.

Hal ini diungkapkan KH Sholikan Al-Hafid, pengasuh pesantren Nurul Quran, ketika mengikuti silaturahmi para Kiai dan ulama serta para alumni Pesantren Lirboyo dan Ploso se Kabupaten Ponorogo di pesantren Nurul Quran, Kelurahan Pakunden, Ponorogo, Sabtu (21/4).

"Gus Ipul terbukti tidak hanya berangan-angan dan penuh janji, tapi sudah membuktikan kebijakan yang bermanfaat bagi pesantren," kata KH Sholikan.

Orang lain juga bertanya?

Kebijakan penuh berkah dan bermanfaat ini, diantaranya adalah pemberian honor bagi guru Madrasah Diniyah; kemudian beasiswa bagi guru Madin yang melanjutkan kuliah.

"Program Gus Ipul lah yang sukses memberikan beasiswa bagi santri penghafal Al Quran dan bagi santri yang mampu membaca kitab kuning," kata dia.

Atas keberhasilan ini, KH Sholikan berharap seluruh warga NU khususnya kalangan pesantren se Ponorogo bisa kembali mendukung dan memilih Gus Ipul dalam Pilkada 27 Juni mendatang.

"Nanti kalau Gus Ipul jadi gubernur semoga bisa memperjuangkan kesetaraan. Selama ini ijazah pesantren belum diakui, padahal di Yaman saja ijazah pesantren Indonesia diakui," ujarnya.

Dalam kesempatan ini, Gus Ipul mengungkapkan bahwa kebijakan penguatan madrasah diniyah selama hampir 10 tahun dijalankan adalah amanah dari para Kiai.

"Para Kiai dan Ulama minta saya selalu memperkuat pendidikan agama. Bagi yang sekolah umum, pendidikan agama hanya 3-4 jam perminggu. Ini yang harus ditambah, makanya saya memperkuat Madin," kata dia.

Menurut Gus Ipul, untuk memperkuat Madrasah Diniyah, maka guru dan pengasuhnya yang pertama harus diperhatikan. Caranya, dengan memberikan tunjangan dan memberikan beasiswa agar para guru bisa melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.

"KH Sholikan ini hebat karena dulu di Lirboyo pengasuhnya yang hebat bukan karena fasilitas di Lirboyo yang hebat," kata Gus Ipul.

Setelah gurunya diberi tunjangan dan ditingkatkan kemampuannya, kemudian giliran muridnya yang diberikan bantuan dengan cara memberikan bantuan operasional sekolah Madin (BOSDA Madin), serta beasiswa bagi yang berprestasi diantaranya penghafal Al Quran. (mdk/paw)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Simpatisan PKB di Jatim Alihkan Dukungan ke Prabowo-Gibran
Simpatisan PKB di Jatim Alihkan Dukungan ke Prabowo-Gibran

Koordinator Simpatisan PKB Jawa Timur, Roni Mahendra mengungkap alasan mengalihkan dukungan ke Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya
Sowan ke Ponpes KH Ustman Surabaya, Ganjar Dititipkan Pesan Bawa Indonesia Maju & Perhatikan Pesantren
Sowan ke Ponpes KH Ustman Surabaya, Ganjar Dititipkan Pesan Bawa Indonesia Maju & Perhatikan Pesantren

Ganjar bersama istri bersilaturahmi ke Pondok Pesantren (Ponpes) KH. Ustman, Surabaya.

Baca Selengkapnya
Airlangga Tunjuk Gus Haris Jadi Cabup Probolinggo, Misbakhun Yakin Golkar Kembali Berjaya
Airlangga Tunjuk Gus Haris Jadi Cabup Probolinggo, Misbakhun Yakin Golkar Kembali Berjaya

Kabupaten Probolinggo membutuhkan figur bupati yang bisa diterima semua kalangan.

Baca Selengkapnya
Ponpes Cipasung Tasikmalaya Dukung Paslon Nomor 3: Mahfud MD Sosok Kepercayaan Gus Dur
Ponpes Cipasung Tasikmalaya Dukung Paslon Nomor 3: Mahfud MD Sosok Kepercayaan Gus Dur

Ubaidillah mengaku, pesantrennya juga sudah didatangi dua pasangan lain. Namun, dia menyatakan dukungannya kepada pasangan Ganjar-Mahfud.

Baca Selengkapnya
Wali Kota Pasuruan Kukuhkan Pengurus 'One Pesantren One Produk' Tahun 2023-2026
Wali Kota Pasuruan Kukuhkan Pengurus 'One Pesantren One Produk' Tahun 2023-2026

Gus Ipul mengukuhkan Tim Penguatan dan Pengembangan Program OPOP Kota Pasuruan masa bhakti tahun 2023 -2026.

Baca Selengkapnya
Di Trenggalek, Anies Janjikan Kesejahteraan Bagi Pendidik Madrasah
Di Trenggalek, Anies Janjikan Kesejahteraan Bagi Pendidik Madrasah

Untuk pembangunan Jawa Timur bagian selatan, Anies akan melanjutkan program pemerintah saat ini.

Baca Selengkapnya
Sowan Kiai Se-Sumsel & Sumbar, Ganjar Terima Aspirasi Majukan Pendidikan Ponpes Lewat UU Pesantren
Sowan Kiai Se-Sumsel & Sumbar, Ganjar Terima Aspirasi Majukan Pendidikan Ponpes Lewat UU Pesantren

Ganjar menerima aspirasi tentang kemajuan ponpes lewat UU Pesantren.

Baca Selengkapnya
Sowan ke Ponpes Tertua di Cilacap, Plt Ketum PPP Janji Tak akan Tinggalkan Pesantren dan Kiai
Sowan ke Ponpes Tertua di Cilacap, Plt Ketum PPP Janji Tak akan Tinggalkan Pesantren dan Kiai

PPP mendapatkan doa dari pimpinan Ponpes agar lebih jaya dan maju, sehingga dapat terus membawa aspirasi umat.

Baca Selengkapnya
Ketum PKB Dukung Penuh Kemenag Bentuk Dirjen Pondok Pesantren
Ketum PKB Dukung Penuh Kemenag Bentuk Dirjen Pondok Pesantren

Saat ini kewenangan pengelolaan pesantren masih berada di bawah Direktorat Jenderal Pendidikan Islam (Dirjen Pendis).

Baca Selengkapnya
Mahfud MD ke Santri Ponpes Al-Falah Jember: Siapkan Dirimu jadi Pemimpin yang Merah Putih
Mahfud MD ke Santri Ponpes Al-Falah Jember: Siapkan Dirimu jadi Pemimpin yang Merah Putih

Seiring perkembangan zaman dan kemajuan Indonesia, pesantren saat ini menurut Mahfud sudah kian maju.

Baca Selengkapnya
Jambore OPOP, Gus Ipul Sampaikan Syukur dan Matur Nuwun
Jambore OPOP, Gus Ipul Sampaikan Syukur dan Matur Nuwun

Semaraknya jambore OPOP (One Pesantren One Product) di Kota Pasuruan sangat meriah menampilkan artis jawa timur dan nasional.

Baca Selengkapnya
Sosialisasi Unit Pengumpul Zakat, Gus Ipul harap ASN Salurkan Zakat Lewat Baznas
Sosialisasi Unit Pengumpul Zakat, Gus Ipul harap ASN Salurkan Zakat Lewat Baznas

Gus Ipul membuka Sosialisasi dan pembinaan unit pengumpul zakat Pekot Pasuruan.

Baca Selengkapnya