Hanya di Indonesia 4 TPS unik warnai Pilkada 2018, ada yang menakutkan
Merdeka.com - Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2018 telah usai dilaksanakan di 171 daerah. Banyak hal menarik yang bisa dilihat usai pilkada, salah satunya tempat pemungutan suara (TPS) yang dihiasi dengan berbagai tema unik-unik. Tujuan hanya satu untuk menarik warga menggunakan hak pilihnya, dengan cara seperti itu diharapkan dapat menekan jumlah golput.
Yang lebih istimewa lagi, TPS-TPS unik ini hanya bisa dilihat di Indonesia. Penasaran dengan TPS unik selama Pilkada 2018, merdeka.com secara khusus merangkum TPS unik yang warnai Pilkada 2018, satu di antaranya bernuansa horor:
Bertemakan piala dunia
-
Apa yang unik dari TPS di Tulungagung? Suasana resepsi pernikahan adat khas Jawa terasa kental pada TPS itu.
-
Apa keunikan TPS di Kecamatan Andir? Keunikan pertama perayaan hari pemilihan umum terjadi di TPS 005, RW 02, Kelurahan Garuda. Di sana, TPS-nya didesain unik yakni bertemakan wayang. Terlihat para petugas yang terlihat gagah karena memakai kostum tokoh pewayangan, Pandawa Lima. Sosok menyerupai Yudistira, Bima, Arjuna, Nakula dan Sadewa dengan sigap memfasilitasi warga yang hendak memilih calon pemimpin negara lima tahun ke depan.
-
Bagaimana TPS ini didekorasi ala tempat kondangan? Mulai dari penataan kursi, meja, serta dekorasi tempatnya diatur sedemikian rupa agar bernuansa Jawa.
-
Apa itu pantarlih pilkada? Salah satunya adalah Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih).
-
Apa itu TPS dalam Pemilu? TPS dalam Pemilu merupakan singkatan dari Tempat Pemungutan Suara. TPS merupakan lokasi atau tempat dimana pemilih akan memberikan suaranya dalam pemilihan umum atau Pemilu.
-
Bagaimana cara pemilihan dilakukan di pilkada serentak? Pilkada Serentak menerapkan sistem pemilihan langsung dimana pemilih secara langsung memilih calon kepala daerah dan wakilnya.
Demam piala dunia 2018 dimanfaatkan oleh sebagai dekorasi TPS, hal ini bertujuan untuk menarik warga menggunakan hak pilihnya dalam pilkada serentak ini. Salah satunya di TPS 29 Gandasari, Tangerang, Banten. Pilkada Kota Tangerang hanya melakukan pemilihan satu pasangan calon Wali Kota Arief Rachadiono, dan calon wakilnya Sachrudin yang melawan kotak kosong. Karena itu petugas menggunakan berbagai cara membuat warga tidak golput dengan menghias TPS dengan tema piala dunia.
pernak-pernik Piala Dunia 2018 juga menghiasi Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Palembang. TPS itu berada di TPS 13 RT 13, RW 06, Kelurahan Tangga Takat, Kecamatan Seberang Ulu II, Palembang. Seluruh panitia pemungutan suara (PPS) mengenakan seragam sepakbola, mulai dari kaos kaki hingga seragam. Nampak juga pemilih ikut mengenakan kaos bola kaki negara peserta Piala Dunia 2018 Rusia. Hal ini menambah keseruan saat pemilih menyalurkan hak suaranya.
Bertema superhero
Bukan hanya bertemakan Piala Dunia, TPS 21 yang berada di Kelurahan Cigadung, Kecamatan Cibeunying Kaler, Kota Bandung juga menghadirkan menghadirkan cosplay superhero seperti Ironman, Batman dan Captain America. Dengan hadirnya mereka banyak warga yang setelah mencoblos langsung berfoto bersama para pahlawan superhero.
TPS di Purwokerto didekorasi pakai limbah sampah
Beda halnya dengan TPS lain yang bertemakan piala dunia, TPS 1 Pabuwaran Kecamatan Purwokerto Utara, Kabupaten Banyumas, tampil unik dengan memanfaatkan limbah sampah sebagai dekorasi. Kreatifitas ini dimaksudkan untuk menarik minat pemilih datang menggunakan hak suaranya pada hari pencoblosan Pilkada baik Gubernur-Wakil Gubernur Jawa Tengah dan Bupati-Wakil Bupati Banyumas, Rabu (27/6).Limbah sampah yang dimanfaatkan untuk dekorasi mayoritas bahan-bahan plastik. Beberapa di antaranya deodoran roll on yang dibentuk seakan-akan jadi burung, kantong plastik warna-warni yang dibentuk jadi seakan-akan bunga. Selain itu, dekorasi memanfaatkan bambu bekas yang berada di lingkungan RT 2 RW 1 Pabuwaran.
TPS dijaga para hantu
Yang unik dari pilkada serentak ini yakni, TPS 07 daerah Gunung Brintik, Kelurahan Randusari, Semarang. Para petugas dengan sengaja berdandan seperti hantu, lagi-lagi tujuannya demi menarik warga untuk mencoblos. Mereka juga sengaja berdandan seperti hantu karena TPS tersebut bersebelahan dengan areal pemakaman. Ada yang berdandan seperti pocong, wewegombel, dan aneka jenis hantu lainnya. Bahkan untuk menambah kesan seram, dipajang juga keranda mayat.
(mdk/has)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Di TPS inilah, para pemilih akan menentukan pilihannya dengan mencoblos capres dan caleg pilihannya.
Baca SelengkapnyaTPS anti mainstream bertema horor yang didirikan di area kuburan ini viral, begini potretnya.
Baca SelengkapnyaKeunikan seperti ini hanya ditemukan di Bandung. Begini potretnya
Baca SelengkapnyaAda banyak doorprize digantung di tempat pemungutan suara tersebut.
Baca SelengkapnyaMulai dari dekorasi hingga seragam, semua disesuaikan dengan suasana proyek yang berkaitan dengan alat berat.
Baca SelengkapnyaKerajaan yang dijadikan tema antara lain Aceh, Sunda Kelapa, Jawa Tengah, Bali, Toraja, Medan dan Pasundan
Baca SelengkapnyaPenampakan sebuah TPS viral karena nyaman dengan vibes hajatan di Jawa Tengah.
Baca SelengkapnyaAda banyak cara dilakukan anggota KPPS untuk menarik minat warga agar mau menyalurkan suaranya dalam pemilu.
Baca SelengkapnyaDi balik hingar bingar pesta demokrasi lima tahunan ini, beberapa aksi kocak warga yang datang ke TPS ramai jadi sorotan.
Baca SelengkapnyaTPS ini berlokasi di TPS 1 Desa Tamboo Kec. Tilongkaliba, Kab. Bone Bolango, Gorontalo.
Baca SelengkapnyaBanyak warganet yang bingung soal outfit yang digunakan agar tetap pantas hadir ke TPS yang didesain mirip tempat kondangan itu
Baca SelengkapnyaSetiap pemilih nanti akan diberi souvenir berupa cokelat gratis beserta kartu ucapan "Happy Valentine Day".
Baca Selengkapnya