Indonesia Batal Gelar Piala Dunia U-20, Gubernur Sumsel Ungkit Harapan Jadi Hikmah
Merdeka.com - FIFA resmi mencoret Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20. Pemicunya karena dinilai tidak menjamin keamanan negara peserta buntut penolakan Timnas Israel oleh sejumlah pihak.
Menanggapi hal itu, Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru mengaku menyayangkan keputusan FIFA tersebut. Terlebih daerahnya menjadi salah satu pilihan tempat pertandingan, yakni di Gelora Sriwijaya Jakabaring (GSJ) Palembang.
Menurut dia, banyak hal yang disesalkan dari keputusan pembatalan menjelang pelaksanaan itu. Pertama, Timnas Indonesia U20 telah berlatih bertahun-tahun untuk mempersiapkan kemampuan agar memberikan prestasi terbaik bagi negara di bidang olahraga.
-
Dimana Timnas Indonesia U-20 bermain sebagai tuan rumah? Timnas Indonesia U-20 akan bertindak sebagai tuan rumah untuk Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2025, di mana Garuda Muda akan bersaing dengan Yaman, Timor Leste, dan Maladewa.
-
Kenapa Timnas U-20 batal main di Piala Dunia? Air mata pemain Timnas U 20 batal bertanding di Piala Dunia usai FIFA mencabut Indonesia sebagai tuan rumah. "Makasih banyak pak, O Iya pak kami tau pak nasib bapak sudah terjamin, masa depan bapak juga sudah bagus. Sedangkan Kami pak? Kami baru mau merintis karier menjadi lebih baik, tapi batu lompatan kita sudah diancurin sama bapaks"
-
Apa tujuan Timnas Indonesia U-20 mengikuti turnamen ini? Seoul Earth on Us Cup 2024 merupakan bagian dari persiapan Timnas Indonesia U-20 sebelum melakoni Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 melawan Timnas Yaman U-20, Timnas Timor Leste U-20, dan Timnas Maladewa U-20.
-
Di mana Timnas Indonesia U-20 kalah? Dalam pertandingan yang berlangsung pada Jumat (30/08/2024) di Seoul Earth On Us Cup 2024, Timnas Indonesia U-20 menghadapi Thailand U-20 di Mokdong Stadium, Seoul, dan mengalami kekalahan dengan skor 0-2.
-
Apa yang dipertandingkan Timnas Indonesia U-20? Pertandingan friendly match antara Timnas Indonesia U-20 vs Uzbekistan U-20 bakal berlangsung nanti malam Selasa (30/1) pukul 19.00 WIB.
-
Dimana Timnas Indonesia U-20 bertanding? Pertandingan ini akan berlangsung di Mokdong Stadium, Seoul, mulai pukul 14.00 WIB dan dapat disaksikan secara langsung melalui Indosiar dan Vidio.
Kemudian, tidak terhitung anggaran yang dikeluarkan APBD dan APBN untuk menyambut tamu-tamu penting tingkat dunia selama persiapan dilakukan. Belum lagi harapan geliat ekonomi efek Piala Dunia meningkat pasca pandemi Covid-19 yang tiba-tiba pupus begitu saja.
"Duka kita. Kasihan dengan timnas kita yang sudah berlatih bertahun-tahun. Terus sekian banyak APBD/APBN dikeluarkan untuk menyambut tamu tingkat dunia. Kita berharap ada ekonomi yang dasyat karena piala dunia, tapi dibatalkan dan kita terima konsekuensi itu," ungkap Deru, Kamis (30/3).
Secara finansial, kata dia, tidak bisa dikatakan rugi. Hanya saja, alokasi yang begitu besar dikeluarkan yang mestinya ditujukan ke prioritas lain selama empat tahun terakhir.
Belum lagi kekecewaan banyak kepentingan, seperti hotel, restoran, destiwisata, dan antusiasme masyarakat Sumsel menyambut tamu dari belahan dunia.
"Ini yang kita sedihkan kenapa harus begini. Bayangkan dari 2019 dan 2020 kita mempersiapkan. Karena Covid bergeser ke 2023. Tinggal menghitung hari pelaksanaan, sudah banyak disiapkan mulai dari hotel, rumah makan, perusahaan pariwisata menunggu tamu tingkat dunia," ujarnya.
Deru mengklaim Sumsel sudah memenuhi syarat tempat penyelenggaraan meski tinggal sedikit polesan. Pihaknya juga sudah berupaya memenuhi standarisasi FIFA agar gelaran itu berlangsung di GSJ Palembang.
Provinsi itu juga menyatakan kesanggupan menjadi tuan rumah drawing setelah FIFA membatalkan kegiatan di Bali sebelumnya. Sumsel dinilai memiliki perilaku sebagai tuan rumah yang baik dan tidak membuat gaduh sehingga menimbulkan polemik tingkat tinggi.
"Kesiapan infrastruktur memang perlu kita siapkan, tetapi kesiapan kita menjadi tuan rumah yang baik, wajib. Ternyata daerah jadi faktor penyebab. Saya sudah katakan untuk drawing di Sumsel jika gagal di Bali kemarin, nyatanya bagaimana mau drawing kalau Piala Dunia-nya di-remove dari Indonesia," beber dia.
Deru berharap ada hikmah besar dari rentetan peristiwa yang terjadi. Dia optimistis nasib sepakbola Indonesia akan semakin jaya di bawah pengelolaan PSSI dan dukungan masyarakat.
"Soal (Stadion GSJ Palembang), belum tahu kita mau diapakan, Jakabaring, empat lapangan sudah siap. Sudah selesai tinggal pemeliharaan saja. Kita bisa mendapat hikmah," pungkasnya.
(mdk/cob)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Dengan tidak ada hubungan diplomatik, maka pertandingan tidak boleh ada bendera dan tidak boleh menyanyikan lagu nasional Israel
Baca SelengkapnyaPandangan politik Indonesia yang menentang Israel bahkan merambah ke bidang olahraga, khususnya sepak bola.
Baca SelengkapnyaStadion Gelora Sriwijaya Jakabaring (GSJ) hampir dipastikan batal menggelar pertandingan Piala Dunia U-17, karena PSSI cenderung memilih venue di Pulau Jawa.
Baca SelengkapnyaPelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri, cukup yakin dengan peluang timnya. Garuda Muda diyakininya bisa lolos ke Piala Dunia U-20 2025 di Chile.
Baca SelengkapnyaMenteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Dito Ariotedjo, memberikan tanggapan mengenai kekhawatiran Timnas Bahrain saat akan menghadapi Indonesia.
Baca SelengkapnyaTimnas Bahrain merasa cemas menjelang pertandingan melawan Timnas Indonesia di Stadion GBK, Jakarta, akibat ancaman dari para suporter.
Baca SelengkapnyaSekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi, yakin bahwa FIFA tidak akan terpengaruh oleh intervensi dari pihak manapun.
Baca SelengkapnyaTimnas Indonesia U-20 menutup Seoul Earth on Us Cup 2024 dengan kekalahan telak. Garuda Muda digulung tuan rumah Korea Selatan U-20.
Baca SelengkapnyaMedia internasional menganggap bahwa akan ada preseden negatif jika FIFA mengabulkan permohonan Bahrain untuk menolak bermain di kandang Timnas Indonesia.
Baca SelengkapnyaPiala Dunia U-17 bakal dilangsungkan di Jakarta Internasional Stadium (JIS) pada 10 November 2023.
Baca SelengkapnyaTimnas Indonesia U-20 dibantai Korea Selatan U-20 dengan tiga gol tanpa balas.
Baca Selengkapnya