Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kebakaran hanguskan rumah dinas Kapolres Morowali

Kebakaran hanguskan rumah dinas Kapolres Morowali Ilustrasi Rumah Kebakaran. ©2015 Merdeka.com

Merdeka.com - Rumah Dinas Kapolres Morowali di Kompleks Mapolres, Desa Korowou, Kabupaten Morowali Utara, Sulawesi Tengah terbakar, Sabtu (12/5) pukul 15.00 WITA. Dua armada pemadam kebakaran terlambat tiba di lokasi kejadian untuk memadamkan api, sehingga bagian atas rumah dinas tersebut habis dilahap si jago merah.

Belum ada penjelasan resmi dari Polres Morowali atau Polda Sulteng mengenai peristiwa ini, namun sumber di Polres Morowali menyebutkan bahwa saat kejadian, Kapolres Morowali AKBP Dadan Wahyudi dan istrinya sedang berada di kediamannya itu.

"Pak Kapolres sedang menerima tamu dari DPRD Morowali, mereka sedang berbincang-bincang saat api mulai membakar bagian-bagian rumah dinas itu," ujar sumber. Dikutip dari Antara.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun kerugian material diperkirakan cukup besar. Mengenai penyebab kebakaran, belum ada sumber resmi yang memberikan penjelasan.

Kapolres Morowali AKBP Dadan Wahyudi yang dihubungi melalui telepon belum bisa memberikan penjelasan mengenai musibah ini karena masih sedang sibuk berbenah pascakebakaran.

"Mohon maaf pak, saya belum bisa memberi penjelasan sekarang. Istri saya masih shock karena musibah ini," ujar Dadan di ujung telepon yang baru sebulan bertugas di Morowali itu.

Polres Morowali membawahi dua kabupaten yakni Kabupaten Morowali Utara dan Kabupaten Morowali.

Kabupaten Morowali sedang menyelenggarakan Pilkada 2018, sehingga potensi pemadam kebakaran disiagakan di Kabupaten Morowali yang letaknya cukup jauh mencapai puluhan kilometer dari Mapolres Morowali di Kecamatan Lembo, Kabupaten Morowali Utara.

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kronologi Kebakaran Hebat di Mapolda Gorontalo, Bagaimana Nasib Berkas-Berkas Penyidikan?
Kronologi Kebakaran Hebat di Mapolda Gorontalo, Bagaimana Nasib Berkas-Berkas Penyidikan?

Kebakaran diduga berawal dari dalam bagian ruang Biro Operasional Polda Gorontalo.

Baca Selengkapnya
Kebakaran di Mapolresta Jambi Diduga Akibat Korsleting Listrik, Begini Kronologinya
Kebakaran di Mapolresta Jambi Diduga Akibat Korsleting Listrik, Begini Kronologinya

Asap hitam pekat tampak membumbung tinggi dari arah ruangan Samapta.

Baca Selengkapnya
2 Petugas Damkar OKU Tertimpa Atap Rumah saat Padamkan Kebakaran, 1 Orang Gugur
2 Petugas Damkar OKU Tertimpa Atap Rumah saat Padamkan Kebakaran, 1 Orang Gugur

Petugas pemadam kebakaran Kabupaten OKU, Dio Suharyadi (35) gugur saat bertugas. Sementara rekannya, ER (25) masih dalam perawatan.

Baca Selengkapnya
Terungkap, Ini Dugaan Penyebab 120 Rumah Semi Permanen di Penjaringan Jakut Ludes Terbakar
Terungkap, Ini Dugaan Penyebab 120 Rumah Semi Permanen di Penjaringan Jakut Ludes Terbakar

Total ada 120 rumah petak dan 35 lapak yang terbakar.

Baca Selengkapnya
12 Mobil Dinas Terbakar di Halaman Kantor DPR Papua
12 Mobil Dinas Terbakar di Halaman Kantor DPR Papua

Sebanyak 12 unit mobil dinas terbakar di halaman Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Papua (DPRP), Rabu (23/8) dini hari. Kebakaran ini masih diselidiki polisi.

Baca Selengkapnya
Saksi Dengar Suara Ledakan saat Gedung Polresta Jambi Terbakar
Saksi Dengar Suara Ledakan saat Gedung Polresta Jambi Terbakar

Saksi mendengar suara ledakan saat peristiwa kebakaran di gedung Mapolresta Jambi

Baca Selengkapnya
Permukiman Padat Dekat Pemkot Jakpus Terbakar Hebat, Ini Pemicunya
Permukiman Padat Dekat Pemkot Jakpus Terbakar Hebat, Ini Pemicunya

Ada 12 unit mobil pemadam atau 36 personel dikerahkan untuk memadamkan kebakaran di lokasi tersebut.

Baca Selengkapnya
Ratusan Karung Beras Bansos Rusak Terbakar Saat Kantor Balai Desa Sarirejo Kendal 'Dilalap' Api
Ratusan Karung Beras Bansos Rusak Terbakar Saat Kantor Balai Desa Sarirejo Kendal 'Dilalap' Api

Kades menambahkan, hasil komunikasi dengan Dinas Sosial Kabupaten Kendal, ratusan kantong beras yang rusak itu telah diklaimkan ke Badan Urusan Logistik (Bulog)

Baca Selengkapnya
Lapas Kerobokan Bali Kebakaran, Tak Ada Korban Jiwa
Lapas Kerobokan Bali Kebakaran, Tak Ada Korban Jiwa

Kebakaran terjadi di area dalam Lapas Kelas IIA Kerobokan di Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali, Selasa (26/3) sekitar pukul 16:00 Wita.

Baca Selengkapnya
Gedung Instalasi Pemulasaraan Jenazah di RSPI Prof Dr Sulianti Saroso Terbakar
Gedung Instalasi Pemulasaraan Jenazah di RSPI Prof Dr Sulianti Saroso Terbakar

Belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran. Dugaan sementara akibat korsleting listrik.

Baca Selengkapnya
Menengok Sisa Puing Gudang Rosok Solo yang Terbakar, Ratusan Warga Mengungsi
Menengok Sisa Puing Gudang Rosok Solo yang Terbakar, Ratusan Warga Mengungsi

Peristiwa kebakaran itu juga menyebabkan enam unit rumah hangus terbakar.

Baca Selengkapnya
Tragis, Seorang Nenek Tewas Terjebak Kobaran Api yang Melahap Rumahnya
Tragis, Seorang Nenek Tewas Terjebak Kobaran Api yang Melahap Rumahnya

Jasad nenek Katinam ditemukan di lantai 2 rumah dilahap api.

Baca Selengkapnya