Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kenapa sopir Metromini dan Kopaja ugal-ugalan di jalan?

Kenapa sopir Metromini dan Kopaja ugal-ugalan di jalan? kopaja tabrak motor di buncit. ©2015 Merdeka.com/al amin

Merdeka.com - Untuk kesekian kalinya, sopir Metromini dan Kopaja mengemudikan kendaraannya dengan ugal-ugalan sehingga mengakibatkan kecelakaan yang menelan korban jiwa. Insiden itu kembali terjadi pada Rabu (16/9) lalu. Pengemudi Go-Jek menjadi korban sopir Kopaja yang ugal-ugalan di Warung Buncit, Pancoran, Jakarta Selatan.

Akibatnya, sang pengendara Go-Jek tewas di tempat. Atas insiden itu, Ketua Forum Warga Kota Jakarta, Azas Tigor Nainggolan menilai persoalan sopir Metromini dan Kopaja ugal-ugal lantaran presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) tidak peduli dengan problem transportasi di tanah air.

"Ugal-ugalan terjadi karena pemerintah tidak mengurusnya. Bahkan fasilitas dan pelayanan transportasi tidak diperbaiki. Padahal Jokowi setelah dilantik yang saat itu digiring menggunakan Metromini menjanjikan akan memperbaiki sistem transportasi di Indonesia. Yang ada, dia ingkar janji, buktinya pentil dan ban saja enggak ada yang dibenahi," kata Azaz ketika dihubungi merdeka.com, Kamis (17/9).

Azaz dengan nada sinis mengatakan bahwa kedua pemimpin itu sebagai sosok penipu dan suka mengumbar janji untuk membenahi fasilitas publik di tanah air. Bagi dia, janji manis yang diumbar mereka sebagai bentuk pencitraan belaka.

"Bukannya ingar janji, tetapi Pemerintah Jokowi dan Ahok itu tukang tipu dan pembohong. Janji-janjinya hanya sekadar pencitraan. Semisal, mereka sebagai pesawat dan rakyat sebagai landasannya yang menanggung sakit. Kerjanya cuma menuntut saja kepada rakyat tapi mereka tidak mau memfasilitasi," terangnya.

Selain itu, lelaki yang juga berprofesi sebagai advokat ini juga menyalahkan ketidakpedulian Dinas Perhubungan (Dishub) DKI. Dia menyatakan Dishub DKI baru akan bertindak ketika terjadi kecelakaan, padahal hal itu belum menyelesaikan persoalan transportasi secara keseluruhan.

"Dishub juga enggak kerja, kalau ada tabrakan baru ribut dan kebakaran jenggot. Kalau ada omprengan nabrak ramai, ada masalah lagi baru bertindak. Jadi, permasalahannya sopir dan masyarakat lain dicuekin," ujarnya.

Menghadapi persoalan tersebut, lelaki berusia 50 tahun itu mengharapkan agar Jokowi dan Ahok menepati janjinya untuk memperbaiki sistem transportasi. Agar kecelakaan di jalan raya tidak terulang dan masyarakat menikmati transportasi yang disediakan pemerintah.

"Janganlah mengejar-ngejar persoalan Taksi Uber seakan-akan mencari setoran. Makanya, lebih baik tepatilah janji Jokowi dan Ahok," pungkasnya. (mdk/dan)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Akhir Kecelakaan Angkot Tabrak Pemotor sampai Terlindas di Pasar Rebo
Akhir Kecelakaan Angkot Tabrak Pemotor sampai Terlindas di Pasar Rebo

Kondisi korban hanya mengalami luka ringan dan telah menjalani proses rawat jalan.

Baca Selengkapnya
Kronologi Sopir Truk di Cipondoh Tangerang Ugal-ugalan hingga Tabrak Puluhan Kendaraan
Kronologi Sopir Truk di Cipondoh Tangerang Ugal-ugalan hingga Tabrak Puluhan Kendaraan

Aksi ugal-ugalan sopir truk kontainer di Jalan Raya Veteran, Kota Tangerang, menyebabkan puluhan pengendara menjadi korban kecelakaan lalu lintas.

Baca Selengkapnya
Pemotor Bonceng Tiga Tabrak Truk Mogok di Jakpus, 2 Orang Tewas
Pemotor Bonceng Tiga Tabrak Truk Mogok di Jakpus, 2 Orang Tewas

Korban dibawa ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo Jakpus.

Baca Selengkapnya
Lagi Tunggu Ojol di Trotoar, Warga Depok Tewas Ditabrak Angkot Ugal-ugalan
Lagi Tunggu Ojol di Trotoar, Warga Depok Tewas Ditabrak Angkot Ugal-ugalan

Angkot 112 itu mulanya kejar-kejaran dengan angkot lain T19 jurusan Depok-Kampung Rambutan sejak dari ujung Jalan Margonda.

Baca Selengkapnya
Dua Motor Serempetan di Kebon Jeruk Jakbar, Satu Pemotor Meninggal Dunia
Dua Motor Serempetan di Kebon Jeruk Jakbar, Satu Pemotor Meninggal Dunia

Kecelakan lalin di Kebon Jeruk mengakibatkan satu orang meninggal dunia

Baca Selengkapnya
FOTO: Kecelakaan Maut di Tol Jakarta-Cikampek Km 58 Sebabkan Lalu Lintas Macet Mengular
FOTO: Kecelakaan Maut di Tol Jakarta-Cikampek Km 58 Sebabkan Lalu Lintas Macet Mengular

Kecelakaan yang terjadi di jalur contraflow tersebut melibatkan dua minibus dan sebuah bus besar.

Baca Selengkapnya
Senggolan Hingga Korban Tewas, Pemotor di Cengkareng Pura-Pura Pingsan Takut Dipukuli Warga
Senggolan Hingga Korban Tewas, Pemotor di Cengkareng Pura-Pura Pingsan Takut Dipukuli Warga

M mengalami luka pada bagian kepala serta wajar yang memar.

Baca Selengkapnya
Kronologi Kecelakaan Mobil Dinas Polisi di Tol Layang MBZ
Kronologi Kecelakaan Mobil Dinas Polisi di Tol Layang MBZ

Penyebab kecelakaan masih didalami. Dugaan sementara pengemudi Fortuner mengantuk.

Baca Selengkapnya
Bus New Shantika Terjun dari Tol Pemalang, Dua Orang Tewas
Bus New Shantika Terjun dari Tol Pemalang, Dua Orang Tewas

Sesampainya di lokasi kejadian pengemudi bus itu diduga tidak fokus saat mengemudikan kendaraaannya oleng ke kiri dan membentur goadril.

Baca Selengkapnya
Mobil Dinas Polda Jabar Tabrak Mikrobus di Tol MBZ Bekasi, Kasatlantas: Dugaan Awal Sopir Ngantuk
Mobil Dinas Polda Jabar Tabrak Mikrobus di Tol MBZ Bekasi, Kasatlantas: Dugaan Awal Sopir Ngantuk

Kendaraan berpelat nomor Polri terlibat kecelakaan dengan mikrobus di Jalan Tol Layang Sheikh Mohammed bin Zayed (MBZ) KM14, Kota Bekasi, Senin (6/5).

Baca Selengkapnya
Kecelakaan Beruntun di Tol MBZ, Penyebabnya Mobil Anggota TNI Lawan Arah
Kecelakaan Beruntun di Tol MBZ, Penyebabnya Mobil Anggota TNI Lawan Arah

Kepala Induk PJR Tol Jakarta-Cikampek, Kompol Ricky Akmaja mengatakan kecelakaan itu mengakibatkan sejumlah korban luka-luka.

Baca Selengkapnya
Mobil Satpol PP Oleng Tabrak Dua Pemotor di Sunter Jakut, Satu Orang Tewas
Mobil Satpol PP Oleng Tabrak Dua Pemotor di Sunter Jakut, Satu Orang Tewas

Kecelakaan melibatkan mobil dinas Satpol PP dengan pemotor pada pukul 11.00 WIB.

Baca Selengkapnya