Kunjungi Papua Barat, Wamen ATR Bagikan Sertifikat Tanah Wakaf Hingga PTSL
Merdeka.com - Wakil Menteri ATR/BPN, Raja Juli Antoni mengatakan, pihaknya berkomitmen untuk terus melakukan pensertifikatan bidang tanah. Tujuannya supaya seluruh bidang tanah di Indonesia dapat seluruhnya terdaftar dan tersertifikat.
Hal itu disampaikan Raja Juli saat melakukan kunjungan kerja ke Manokwari, Papua Barat. Dalam kunjungan itu,dia menyerahkan sejumlah sertifikat PTSL, sertifikat Wakaf, sertifikat Redistribusi Tanah, hingga sertifikat Hak Pakai untuk Pemprov Papua Barat.
“Kami sepenuhnya berkomitmen untuk terus melakukan percepatan sertifikasi tanah untuk mewujudkan visi Presiden Jokowi supaya seluruh bidang tanah dapat terdaftar,” katanya dalam keterangan tertulisnya, Kamis (4/5).
-
Kenapa Raja Juli menyerahkan sertifikat tanah? Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Raja Juli Antoni menyerahkan sertifikat tanah pondok pesantren Al Islami Al Hasyimi yang dikelola oleh keluarga Amrozi, pelaku bom bali tahun 2002.
-
Kenapa Raja Juli Antoni menyerahkan sertifikat tanah? Raja Juli mengatakan, pihaknya akan terus berupaya membantu masyarakat dalam proses sertifikasi secara maksimal. Menurutnya, hal tersebut merupakan pesan Presiden Jokowi guna melakukan percepatan sertifikasi tanah.
-
Apa manfaat dari program Jokowi untuk sertifikasi tanah? Dulu sertifikasi tanah yang awalnya hanya 500 ribu pertahun, sekarang jadi 7 juta per tahun. Naiknya bukan lagi seratus persen tapi ribuan persen,' kata Raja Juli.
-
Apa itu sertifikat tanah? Sertifikat tanah merupakan bukti otentik atas hak tanah yang dimiliki.
-
Bagaimana Wamen Raja Juli Antoni memastikan masyarakat menerima sertifikat? Untuk memastikan masyarakat telah menerima sertifikat, Raja Juli meminta masyarakat untuk mengangkat dan menghitung sertifikatnya.
-
Bagaimana Jokowi meningkatkan sertifikasi tanah? Presiden Jokowi mengubah lanskap pertanahan di Indonesia. Rakyat tidak perlu lagi mengalami antrian panjang untuk mendapatkan sertifikat tanah.
Dia menjelaskan, sertifikasi tanah akan memberikan manfaat pada pemilik tanah tersebut. Dengan dilakukannya sertifikasi tanah akan memberikan kepastian hukum dan nilai ekonomi pada saat yang bersamaan.
“Sertifikasi tanah akan membangunkan tanah yang tidur. Tanah yang bangun itu kemudian bisa mengakses sumber-sumber keuangan,” ujar politikus PSI itu.
Di hadapan warga dan penerima sertifikat, Raja Juli juga mengajak agar rumah ibadah, yang terkadang luput didaftarkan, untuk segera mendatangi Kantor BPN setempat. Sehingga rumah ibadah tersebut dapat tercatat dengan baik.
Dia mengingatkan, pensertifikatan menjadi sangat krusial di masa kini karena sangat rawan adanya gangguan dari pihak yang tidak bertanggung jawab.
“Dengan didaftarkannya tanah tersebut kita berupaya supaya mafia tanah tidak lagi dapat bergerak di Republik ini,” sambungnya.
Dalam akhir sambutannya, Raja Antoni berharap hubungan baik antara Kantor BPN dengan Pemerintah Daerah dan Pemerintah Provinsi dapat terus terjalin dengan baik sehingga program pendaftaran tanah di seluruh Indonesia dapat dicapai tepat waktu.
(mdk/fik)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Raja Juli juga meminta partisipasi masyarakat untuk dapat membantu pemasangan patok
Baca SelengkapnyaTanah wakaf dapat digunakan masyarakat untuk meningkatkan perekonomian.
Baca SelengkapnyaMasyarakat diminta menjaga sertifikat dengan cara memfotocopy-nya, guna mencegah hal tak diinginkan.
Baca SelengkapnyaRaja Juli mengingatkan, sertifikasi tanah wakaf bukan untuk sombong, tapi kemaslahatan.
Baca SelengkapnyaWakil Menteri Agraria dan Tata Ruang, Raja Juli Antoni mengunjungi Kantor Pertanahan (Kantah) Kota Pekanbaru, Sabtu (5/8).
Baca SelengkapnyaBaginya, hal tersebut merupakan bukti karakter orang Indonesia yang peduli terhadap sesama.
Baca SelengkapnyaSertifikat yang diterima oleh masyarakat menjadi tanda bukti hak kepemilikan tanah.
Baca SelengkapnyaRaja Juli mengajak masyarakat untuk mendaftarkan bidang tanah tersebut supaya mendapat kepastian hukum.
Baca SelengkapnyaTiba di lokasi pukul 09.25 WIB, Wakil Menteri Raja Antoni kemudian menyalami para penerima sertifikat yang datang.
Baca SelengkapnyaRaja Juli meminta masyarakat meng-fotocopy sertifikat tanah guna mencegah hal tak diinginkan.
Baca SelengkapnyaKementerian ATR/BPN melakukan percepatan sertifikasi melalui gerakan sertifikasi tanah wakaf dan rumah ibadah.
Baca SelengkapnyaMasyarakat diminta menjaga sertifikat tersebut seperti dengan melakukan fotocopy.
Baca Selengkapnya