Lomba Karya Jurnalistik dan Sosial Media Piala Presiden 2024, Total Hadiah Rp300 Juta
Anda bisa ikutan dalam lomba Karya Jurnalistik dan Sosial Media. Total hadial Rp300 juta.
Gelaran Piala Presiden 2024 semakin meriah. Hal ini tidak lepas dari meningkatnya jumlah sponsor dari semula Rp48 miliar menjadi Rp78 miliar.
Hadiah untuk Sang Juara juga mengalami perubahan, dari awalnya Rp5 miliar kini menjadi Rp5,250 miliar.
Selain juara satu, hadiah peraih juara dua hingga empat juga naik masing-masing Rp250 juta.
Anda dan insan pers juga bisa merebut kesempatan memenangkan hadiah selama pelaksanaan Piala Presiden 2024 berlangsung.
Caranya, Anda bisa ikutan dalam lomba Karya Jurnalistik dan Sosial Media. Total hadial Rp300 juta.
Lomba ini terbagi dalam lima kategori; 1. Berita kategori online; 2. Berita kategori cetak; 3. Fotografi (online dan cetak); 4. Televisi; 5. Sosial media.
Untuk setiap kategori, total hadiah yang tersedia adalah Rp60 juta rupiah. Rinciannya adalah juara 1 mendapatkan Rp30 juta. Juara 2 Rp20 juta dan juara 3 Rp10 juta.
Adapun ketentuan lomba adalah:
- Menuliskan atau menampilkan piala Presiden 2024 pada karya jurnalistik yang dikirimkan
- Masing-masing peserta hanya berhak mengirimkan satu karya
- Pengiriman materi lomba paling lambat pada tanggal 5 Agustus 2024
- Materi lomba yang dikirimkan terhitung telah ditayangkan mulai 19 Juli hingga 5 Agustus 2024
- Melampirkan bukti tayangan dengan format scan PDF, link berita (bagi karya jurnalistik di portal berita) atau bukti tayang yang menyesuaikan pada kategori televisi
- Materi lomba dikirimkan ke alamat email: lombamedia@pialapresiden.id
- Keputusan dewan juri bersifat mutlak.