Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mabes Polri mengaku belum terima surat pemberitahuan aksi 313

Mabes Polri mengaku belum terima surat pemberitahuan aksi 313 Aksi 212 di depan DPR. ©2017 merdeka.com/muhammad luthfi rahman

Merdeka.com - Markas Besar Kepolisian Negara Republik Indonesia mengaku belum menerima surat pemberitahuan aksi dari sejumlah ormas Islam pada Jumat (31/3) atau aksi 313. Polri berharap, koordinator lapangan (korlap) aksi segera menyerahkan surat pemberitahuan paling lambat hari ini.

"Secara resmi kita harapkan paling tidak hari ini," kata Kadiv Humas Polri Irjen Boy Rafli Amar di Komplek Mabes Polri, Jakarta, Kamis (30/3).

Boy mengakui, Polri telah menjalin komunikasi dengan beberapa unsur dari ormas Islam yang ikut dalam aksi. Bahkan, dari pertemuan itu, korlap telah memaparkan rangkaian aksi 313.

"Ya kan melalui proses komunikasi informasinya sudah diperoleh melalui jalinan koordinasi dengan koordinator lapangan," ujarnya.

Lebih lanjut, jenderal bintang dua ini mengimbau kepada seluruh pihak yang ikut dalam aksi tidak membuat ricuh apa lagi bersikap anarkis. Boy juga berharap, pada aksi nanti tidak ada pihak-pihak yang memprovokasi massa.

"Itu sudah jadi hal yang kita bicarakan termasuk apabila ada semacam unjuk rasa. Kita harap damai, jauh dari unsur unsur provokatif dan tidak ada pengrusakan dalam unjuk rasa tadi," pungkas Boy.

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Anggota Komisi III DPR Sebut Polisi Pasang Baliho PSI di Jawa Barat, Ini Respons Polda Jabar
Anggota Komisi III DPR Sebut Polisi Pasang Baliho PSI di Jawa Barat, Ini Respons Polda Jabar

Polda Jabar merespons pernyataan anggota DPR RI Fraksi PDIP, Safaruddin yang menyebut ada polisi yang diduga memasang baliho PSI di daerah Jawa Barat.

Baca Selengkapnya