FOTO: Detik-Detik Paus Fransiskus Buka Pintu Suci Basilika Santo Petrus Saat Natal, Tanda Yubileum 2025 Dimulai
Pembukaan pintu suci Basilika Santo Petrus oleh Paus Fransiskus mewarnai Misa Malam Natal di Vatikan. Momen ini menandai dimulainya Tahun Suci atau Yubileum.
Pembukaan pintu suci Basilika Santo Petrus oleh Paus Fransiskus mewarnai Misa Malam Natal di Vatikan, pada 24 Desember 2024. Hal ini menandai dimulainya Tahun Suci atau Yubileum 2025.
Mengutip penjelasan Konferensi Uskup Katolik Inggris dan Wales, Tahun Suci atau Yubileum merupakan tahun khusus untuk pengampunan dan rekonsiliasi. Momen ini menjadi kesempatan umat Katolik untuk berziarah ke Basilika Santo Petrus dan gereja bersejarah lainnya di Roma.
Biasanya, Tradisi Yubileum berlangsung 25 tahun sekali. Tetapi, Paus juga bisa mengadakan Tahun Yubileum luar biasa, seperti pada Tahun Iman 2013 dan Tahun Kerahiman 2016.
Paus Fransiskus mengumumkan tema Yubileum 2025, yakni ”Peziarah Harapan”. Tahun Suci kali ini akan berlangsung mulai 25 Desember 2024 hingga 6 Januari 2026.
Berikut momen Paus Fransiskus membuka pintu suci Basilika Santo Petrus pada momen Natal 2024:
Paus Fransiskus bersiap untuk membuka Pintu Suci Basilika Santo Petrus, dalam sebuah upacara khusus untuk menandai peluncuran Yubileum 2025, di Vatikan, pada 24 Desember 2024. (Remo Casilli/POOL/AFP)
Paus Fransiskus menandai misa Natal 2024 dengan ritual istimewa pembukaan pintu suci Basilika Santo Petrus. (Remo Casilli/POOL/AFP)
Lebih dari 30.000 orang hadir untuk menyaksikan Paus Fransiskus saat membuka pintu suci di Basilika Santo Petrus. (Alberto PIZZOLI/POOL/AFP)
Pembukaan pintu suci di Basilika Santo Petrus menandakan dimulainya Yubileum 2025. (Alberto PIZZOLI/POOL/AFP)
Paus Fransiskus telah mengumumkan tema untuk Yubileum 2025, yaitu "Peziarah Harapan". (Alberto PIZZOLI/POOL/AFP)
Paus Fransiskus, yang berada di kursi rodanya, mengetuk pintu beberapa kali hingga Pintu Suci Basilika Santo Petrus yang megah terbuka lebar. Dengan bantuan, Paus Fransiskus melangkah maju melewati ambang pintu tersebut. (Alberto PIZZOLI/POOL/AFP)
Tradisi Yubelium, yang dilaksanakan setiap 25 tahun sekali, kini resmi dimulai melalui upacara pembukaan pintu suci Basilika Santo Petrus. (Alberto PIZZOLI/POOL/AFP)