Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pawai obor Paskah di Jayapura diikuti ribuan umat Kristen

Pawai obor Paskah di Jayapura diikuti ribuan umat Kristen Perayaan Paskah di Gereja Katedral. ©2017 Merdeka.com

Merdeka.com - Pawai obor Paskah yang berlangsung di Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua, diikuti ribuan umat Kristiani dari berbagai Gereja Kristen Injili (GKI). Kegiatan religi mengenang kebangkitan kematian Yesus Kristus itu dilakukan Minggu dinihari.

Dikutip dari Antara, di GKI Siloam Waena, Distrik Heram, Abepura, Kota Jayapura yang juga salah satu Klasis Sentani, menggelar pawai obor Paskah yang dimulai sejak pukul 03.00 WIT.

Pawai obor Paskah itu diikuti seribuan lebih warga jemaat GKI Siloam Waena. Rombongan pawai mulai star dari halaman gereja berjalan kaki mengikuti rute yang sudah ditentukan oleh pengurus gereja.

Orang lain juga bertanya?

"Pawai obor Paskah merupakan acara religius jemaat Kristiani yang mengandung makna keimanan pengikut ajaran Yesus Kristus, dilakukan tiap tahun untuk memperingati kebangkitan kematian Yesus Kristus," ujar Dawani Runggeari, salah satu warga jemaat Siloam Waena.

Peserta pawai obor terdiri dari anak-anak dan orang dewasa. Anak-anak sekolah minggu menempati posisi paling depan rombongan pawai obor.

Mereka memegang obor ditangan sambil menyanyikan lagu-lagu pujian rohani. Setelah anak-anak, di bagian tengah diikuti oleh para pemuda.

Selanjutnya, di bagian belakang rombongan pawai obor Paskah diikuti remaja dan orang dewasa. Remaja dan orang dewasa juga memegang obor.

Sebagian di antaranya memegang gitar dan tambur di tangan. Mereka berjalan sambil memainkan gitar dan menabuh tambur sambil menyanyikan lagu-lagu pujian rohani.

Setelah pawai obor Paskah, rombongan pawai obor jemaat Siloam Waena kembali ke gereja dan beribadah. Ibadah Paskah atau dikenal dengan ibadah fajar Paskah kebangkitan kematian Yesus Kristus berlangsung di halaman gereja.

Pawai obor Paskah juga dilakukan jemaat Eden Kopouw Waena dan jemaat Getsemani Waena. Rangkaian pawai obor Paskah dari beberapa jemaat ini berlangsung sejak pukul 03.00 WIT hingga pukul 05.00 WIT. Selanjutnya dilanjutkan dengan ibadah bersama.

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
FOTO: Semarak Tradisi Pawai Obor Menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharram 1446 H
FOTO: Semarak Tradisi Pawai Obor Menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharram 1446 H

Tahun Baru Islam dirayakan dengan berbagai cara oleh masyarakat di berbagai daerah, salah satunya adalah pawai obor.

Baca Selengkapnya
FOTO: Antusiasme Warga Gelar Pawai Obor Menyambut Ramadan 1445 Hijriah
FOTO: Antusiasme Warga Gelar Pawai Obor Menyambut Ramadan 1445 Hijriah

Pawai obor merupakan salah satu tradisi untuk menyambut datangnya bulan suci Ramadan.

Baca Selengkapnya
FOTO: Suasana Misa Natal 2023 di Gereja Katedral Jakarta Berlangsung Khidmat
FOTO: Suasana Misa Natal 2023 di Gereja Katedral Jakarta Berlangsung Khidmat

Gereja Katedral Jakarta menggelar misa Natal dengan tema "Kemuliaan Bagi Allah dan Damai Sejahtera di Bumi".

Baca Selengkapnya
Misa Paskah di Gereja Katedral Jakarta Berlangsung Khidmat
Misa Paskah di Gereja Katedral Jakarta Berlangsung Khidmat

Gereja Katedral Jakarta menggelar misa Hari Raya Paskah, Minggu (31/3). Ibadah itu berlangsung khidmat.

Baca Selengkapnya
FOTO: Parade Ogoh-Ogoh Menyambut Nyepi hingga Paling Ekstrem Lukat Geni Meriahkan Sejumlah Kota Besar di Indonesia
FOTO: Parade Ogoh-Ogoh Menyambut Nyepi hingga Paling Ekstrem Lukat Geni Meriahkan Sejumlah Kota Besar di Indonesia

Menyambut Hari Raya Nyepi, umat Hindu di sejumlah wilayah Indonesia pada Minggu (10/3/2024) lalu telah melakukan serangkaian ritual.

Baca Selengkapnya
Meriahnya Pawai Lampion yang Dibawakan Pramuka Banyuwangi
Meriahnya Pawai Lampion yang Dibawakan Pramuka Banyuwangi

Ribuan warga memadati sepanjang jalan perkotaan Banyuwangi yang dilintasi Pawai Lampion, Senin (14/8/2023) malam.

Baca Selengkapnya
FOTO: Misa Malam Paskah di Gereja Santo Kristoforus Jakarta Berlangsung Khidmat
FOTO: Misa Malam Paskah di Gereja Santo Kristoforus Jakarta Berlangsung Khidmat

Pada Misa Malam Paskah ini umat Katolik memegang lilin saat menjalani ibadah di gereja Santo Kristoforus di Jakarta.

Baca Selengkapnya
FOTO: Begini Situasi GBK Jelang Misa Suci Paus Fransiskus, Ribuan Jemaat Terus Berdatangan
FOTO: Begini Situasi GBK Jelang Misa Suci Paus Fransiskus, Ribuan Jemaat Terus Berdatangan

Misa akbar yang menjadi puncak acara dalam kunjungan Paus Fransiskus di Indonesia ini diikuti sekitar 80 ribu jemaat.

Baca Selengkapnya
Ratusan Personel Polri Amankan Ibadah Paskah di Gereja Katedral dan Immanuel
Ratusan Personel Polri Amankan Ibadah Paskah di Gereja Katedral dan Immanuel

Rangkaian ibadah Hari Suci Paskah dimulai Kamis, 28 Maret hingga Minggu Paskah 31 Maret 2024.

Baca Selengkapnya
Uniknya Cara Warga Cirebon Sambut Malam Takbiran, Arak Patung Raksasa Berhiaskan Lampu dan Bendera
Uniknya Cara Warga Cirebon Sambut Malam Takbiran, Arak Patung Raksasa Berhiaskan Lampu dan Bendera

Tradisi ini menarik, karena karakter yang diarak merupakan hewan raksasa dan diiringi lampion serta obor bersama gema takbir

Baca Selengkapnya
Ribuan Warga Muhammadiyah Salat Iduladha di Taman Blambangan Banyuwangi
Ribuan Warga Muhammadiyah Salat Iduladha di Taman Blambangan Banyuwangi

Tanah Lapang Taman Blambangan sudah padat terisi sejak pukul 05.30 WIB. Ratusan kendaraan terparkir rapi di sisi taman.

Baca Selengkapnya
Mengenal Tradisi Gerobagan, Pawai Meriah dengan Gerobak Tiap Syawalan ala Masyarakat Desa di Kebumen
Mengenal Tradisi Gerobagan, Pawai Meriah dengan Gerobak Tiap Syawalan ala Masyarakat Desa di Kebumen

Tradisi itu juga bisa menjadi potensi wisata karena banyak menyedot perhatian warga.

Baca Selengkapnya