Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pendidikan Pilot Terintegrasi Lahirkan SDM Unggul Bidang Penerbangan

Pendidikan Pilot Terintegrasi Lahirkan SDM Unggul Bidang Penerbangan Ilustrasi Pesawat. Ilustrasi shutterstock.com

Merdeka.com - Pendidikan pilot yang terintegrasi dengan menggabungkan antara program Bachelor of Business Aviation Management atau sarjana bidang manajemen pesawat dan Pilot License melahirkan sumber daya unggul bidang penerbangan.

"Dengan program integrasi tersebut, akan menciptakan lulusan pilot maupun profesional di bidang penerbangan yang kompeten dan tangguh dalam menghadapi persaingan dunia kerja era industri 4.0, khususnya di bidang penerbangan di pasar regional dan global," ujar Head of UniSadhuGuna BSD Campus dan BTEC Specialist, Aimee Sukesna dalam keterangannya di Jakarta, Senin (12/4).

UniSadhuGuna (USG) bekerja sama dengan Flybest Academy (Flybest) menghadirkan program terintegrasi tersebut.

Dia menambahkan program pendidikan terintegrasi tersebut untuk mendukung perubahan kebutuhan akan pendidikan pilot. Melalui program itu, diharapkan para lulusan akan mendapatkan pengetahuan mengenai dunia aviasi secara menyeluruh, baik dari sisi teknis dan praktik sebagai pilot maupun manajemen industrinya sendiri.

"Kurikulum yang kami gunakan diambil dari Negara Inggris, yaitu dari Pearson BTEC dan Teesside University, UK. Konten dari program sangat relevan ke perkembangan manajemen di semua bidang termasuk penerbangan. Saat mengambil program siswa akan di ajak untuk mendalami lima aspek bisnis termasuk manajemen, pemasaran, keuangan, pengembangan sumber daya dan operasional," terang dia seperti dikutip Antara.

Board of Advisors to General Chairman Indonesia National Air Carriers Association (INACA), Dharmadi, mengatakan pandemi COVID-19 menyebabkan sektor aviasi terhenti sementara, tetapi hal tersebut tidak meredam semangat praktisi industri penerbangan.

Meskipun di penerbangan komersil ada penurunan kapasitas harus di lihat secara besar bahwa industri aviasi sangatlah luas. Contohnya pilot cargo airlines dan freighter terus tumbuh, dan di butuhkan terutama karena besarnya transaksi e-commerce serta distribusi alat - alat kesehatan, obat-obatan dan vaksin, pada masapandemi. Selain itu penerbangan swasta juga tumbuh pesat.

"Hal ini membuktikan bahwa, tantangan era revolusi industri membuka satu peluang kerja baru yang mungkin dulu tidak terpikirkan di semua bidang termasuk aviasi, dan menurut data Mckinsey dan ahli riset lainnya, pasca pandemi industri pariwisata dan penerbangan akan menggeliat lagi. Maka lulusan-lulusan pilot saat ini akan berjaya nantinya,untuk itu sebagai praktisi pendidik aviasi kami senantiasa semakin kuat dan terus mengembangkan diri sebagai sekolah akademi terdepan di Indonesia," kata Dharmadi. (mdk/bal)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
FOTO: Mengintip Sekolah Pilot di PPI Curug Tangerang
FOTO: Mengintip Sekolah Pilot di PPI Curug Tangerang

PPI Curug menghasilkan lulusan penerbang atau pilot pesawat udara, flight instructor dan ground instructor, serta manajer operator penerbangan.

Baca Selengkapnya
Mau Jadi Pilot, Begini Syarat dan Jenjang Kariernya
Mau Jadi Pilot, Begini Syarat dan Jenjang Kariernya

Pilot merupakan salah satu pekerjaan yang banyak diincar orang.

Baca Selengkapnya
Selamat! Dua Penerbang Tempur TNI AU Lulus Pendidikan di Amerika, ini Sosoknya
Selamat! Dua Penerbang Tempur TNI AU Lulus Pendidikan di Amerika, ini Sosoknya

Mereka telah berhasil menyelesaikan pendidikannya di Squadron Officer School Amerika.

Baca Selengkapnya
Kemnaker-TNI AL Gelar FGD Peningkatan SDM Bidang Kemaritiman
Kemnaker-TNI AL Gelar FGD Peningkatan SDM Bidang Kemaritiman

Afriansyah menjelaskan kegiatan FGD ini, bertujuan untuk menggali inovasi program pelatihan bidang kemaritiman.

Baca Selengkapnya
Telkom University Sambut Baik Kerjasama Yayasan Telkom dengan Yayasan Indosiar Bidang Pendidikan
Telkom University Sambut Baik Kerjasama Yayasan Telkom dengan Yayasan Indosiar Bidang Pendidikan

Kedua pihak saling berbagi visi misi dan potensi terkait upaya membangun sumber daya manusia yang unggul untuk menghadapi tuntutan era digital

Baca Selengkapnya
Bappenas: Bali Utara Dirancang Jadi Pusat Dirgantara Indonesia Timur
Bappenas: Bali Utara Dirancang Jadi Pusat Dirgantara Indonesia Timur

Dengan dilakukannya pengembangan industri kedirgantaraan di Kabupaten Buleleng, maka ketimpangan antara Bali Utara dengan Bali Selatan dapat menurun.

Baca Selengkapnya
Gandeng Singapore Maritime Foundation, Pertamina International Shipping AP Siap Cetak Pelaut Skala Global
Gandeng Singapore Maritime Foundation, Pertamina International Shipping AP Siap Cetak Pelaut Skala Global

SMF, yang merupakan lembaga penghubung antara sektor publik dan swasta Singapura, mengurasi dan memelopori sejumlah program pengembangan SDM.

Baca Selengkapnya
Lulusan Kampus Ini Jadi Prioritas Bekerja di BUMN Surveyor Indonesia
Lulusan Kampus Ini Jadi Prioritas Bekerja di BUMN Surveyor Indonesia

Surveyor Indonesia akan memberikan informasi lowongan pekerjaan dan prioritas penempatan bagi lulusan Politeknik Ketenagakerjaan sesuai program studi.

Baca Selengkapnya
Gandeng Kampus Ibnu Chaldun, Visitrip Group Buka Program Studi Manajemen Haji dan Umrah
Gandeng Kampus Ibnu Chaldun, Visitrip Group Buka Program Studi Manajemen Haji dan Umrah

Diharapkan kerjasama ini dapat menyediakan SDM yang profesional, ahli, dan kompeten

Baca Selengkapnya
Profil Wamildan Tsani Panjaitan, Bos Lion Air yang Diisukan Jadi Calon Direktur Utama Garuda Indonesia
Profil Wamildan Tsani Panjaitan, Bos Lion Air yang Diisukan Jadi Calon Direktur Utama Garuda Indonesia

Wamildan Tsani Panjaitan jadi sorotan publik usai namanya mencuat sebagai salah satu calon pengganti Irfan Setiaputra sebagai dirut PT Garuda Indonesia.

Baca Selengkapnya
Sumbang Devisa ke Negara, YMB Siap Cetak SDM Pariwisata RI Berstandar Internasional
Sumbang Devisa ke Negara, YMB Siap Cetak SDM Pariwisata RI Berstandar Internasional

Ketersediaan tenaga kerja yang memiliki kompetensi dan berwawasan internasional masih perlu dikembangkan.

Baca Selengkapnya
Cara Ini Bisa Jadi Solusi Cetak SDM Andal dan Siap Kerja Sesuai Kebutuhan Industri
Cara Ini Bisa Jadi Solusi Cetak SDM Andal dan Siap Kerja Sesuai Kebutuhan Industri

Baru-baru ini, perusahaan mengukuhkan 30 peserta program beasiswa pendidikan vokasi industri setara Diploma 1.

Baca Selengkapnya