Prabowo: Peran Babinsa Sangat Strategis
Merdeka.com - Menteri Pertahanan Republik Indonesia (Menhan RI) Prabowo Subianto mengatakan peran bintara pembina desa (Babinsa) sangat strategis, terutama dalam tiga tahun terakhir, salah satunya adalah saat menghadapi pandemi Covid-19.
"Saya menyampaikan terima kasih kepada seluruh Babinsa atas dedikasinya dalam pelaksanaan tugas," katanya usai memberikan pengarahan kepada Babinsa jajaran Kodam I/Bukit Barisan dalam rangkaian kunjungan kerja di Kota Medan, Sumatera Utara, Jumat (27/1).
Dia menyebutkan para Babinsa agar terus membangun kekompakan dan sinergi dengan Polri dan aparatur pemerintah. Sehingga tantangan ke depan yang semakin kompleks bisa diatasi secara bersama-sama.
-
Siapa ajudan Prabowo Subianto? Pada masa kampanye pilpres beberapa waktu lalu nama Mayor Teddy mendadak naik daun. Ia diketahui merupakan abdi negara yang bertugas sebagai ajudan pribadi Prabowo Subianto. Selain Mayor Teddy, sosok Rajif Sutirto juga ikut viral di masa kampanye pilpres beberapa waktu lalu. Laki-laki yang bertugas sebagai Komponen Cadangan (KC) TNI ini juga menjadi ajudan pribadi Prabowo Subianto bersama Mayor Teddy.
-
Bagaimana Prabowo merespon pernyataan Joe Biden tentang kerja sama? Merespons hal itu, Prabowo mengatakan, dirinya akan berupaya meningkatkan persahabatan dan kerja sama antara Indonesia dan AS.
-
Siapa yang mempersiapkan Prabowo? Prabowo mengaku, dipersiapkan oleh Presiden Jokowi sebagai pemimpin Indonesia selanjutnya.
-
Apa yang ditekankan Prabowo di sidang kabinet? Prabowo turut mengulas peringatan tegasnya kepada jajaran dalam sidang kabinet pertama beberapa waktu lalu, yang menekankan tekat kuat merealisasikan program makan bergizi gratis bagi siswa di sekolah dan ibu hamil.
-
Bagaimana Prabowo membantu Jokowi? Jokowi mengajak Prabowo masuk dalam jajaran menterinya, dengan menjabat Menteri Pertahanan.
Usai memberikan pengarahan yang digelar di Hotel Santika Dyandra Medan, Menhan RI juga menyerahkan bantuan 100 unit sepeda motor untuk operasional Babinsa.
Pangdam I/Bukit Barisan Mayjen TNI Achmad Daniel Chardin, yang diwakili Kasdam I/BB Brigjen TNI Rifky Nawawi menjelaskan acara ini dihadiri 2.073 Prajurit Kodam I/BB yang berasal dari Sumut, Sumbar, Riau dan Kepri, dengan komposisi lima Danrem, 19 Pejabat Utama, 15 Badan Pelaksana, 34 Dandim, dan 2.000 Babinsa.
Kasdam I/BB mengucapkan pengarahan ini merupakan suatu kehormatan dan kebahagiaan bagi prajurit Kodam I/BB.
"Kami juga berterimakasih dan telah diberikan bantuan sepeda motor. Semoga bantuan ini semakin mendukung operasional kegiatan Babinsa untuk memberikan karya terbaiknya kepada bangsa dan negara," ujar Kasdam I/BB seperti dilansir dari Antara.
Turut hadir pada acara tersebut Gubernur Sumut Edy Rahmayadi, Kapolda Sumut Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak, Danlantamal I Belawan, Kabinda Sumut, para PJU Kodam I/BB, Wali kota Medan, serta pejabat terkait lainnya.
(mdk/fik)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Prabowo menekankan TNI dan Polri harus menjadi garda terdepan untuk melindungi seluruh bangsa Indonesia
Baca SelengkapnyaPemerintahan Prabowo Subianto dinilai mengambil langkah signifikan dalam memperkuat koordinasi antara TNI, Polri dan Kejagung.
Baca SelengkapnyaMenhan Prabowo Subianto hadir di Rakernas Apdesi di Jambi yang digelar selama dua hari.
Baca SelengkapnyaPolitikus Gerindra Maruarar Sirait menyampaikan, calon menteri kabinet Prabowo Subianto memang berasal dari berbagai latar belakang.
Baca SelengkapnyaHal itu disampaikan Sigit di hadapan Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat rapat pimpinan TNI-Polri di GOR Ahmad Yani Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur.
Baca SelengkapnyaSalah satu pesannya, adalah agar BIN bisa terus berkolaborasi dengan segenap stakeholder.
Baca SelengkapnyaPrabowo menyinggung Anies dengan mengatakan bahwa dia pernah berada di posisi Anies.
Baca SelengkapnyaCalon presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto mengaku bakal meniru jejak Presiden Joko Widodo atau Jokowi bila memenangkan Pilpers 2024.
Baca SelengkapnyaIni dilakukan untuk menjadikan benteng pertahanan nusantara sebagai sebuah kesatuan.
Baca SelengkapnyaAgar para calon Perwira TNI Polri bekerja untuk mengabdi kepada masyarakat.
Baca SelengkapnyaPrabowo mengatakan, lebih mudah komando langsung kepada Kapolri bila di bawah dan dipilih langsung presiden.
Baca SelengkapnyaPresiden Joko Widodo (Widodo) menyebut, bahwa Polri harus bisa menjadi cooling system sekaligus perekat kebinekaan.
Baca Selengkapnya