PT KAI perpanjang operasional kereta lebaran
Merdeka.com - Tingginya permintaan tiket lebaran, PT Kereta Api Indonesia (KAI) memperpanjang pengoperasian kereta api (KA) lebaran. Perpanjangan operasional KA lebaran akan diberlakukan hingga H+12 lebaran atau sampai Minggu (10/8).
Manajer humas PT KAI Daerah operasi (Daop) 5 Purwokerto, Surono mengemukakan KA tambahan kelas komersial ini meliputi kelas eksekutif, bisnis, dan ekonomi komersial.
"Kereta lebaran kelas komersial yang akan diperpanjang masa pengoperasiannya hingga H+12 tersebut seperti KA Gajayana Lebaran (Malang-Gambir), KA Argo Dwipangga Lebaran (Solo-Gambir), KA Lodaya Malam Lebaran (Solo-Bandung), KA Lodaya Pagi Lebaran (Bandung-Solo), KA Jaka Tingkir (Purwosari-Pasarsenen) dan KA Kutojaya Pagi Lebaran (Kutoarjo-Pasarsenen)," jelas Surono melalui rilis yang diterima, Sabtu (2/8).
-
Di mana arus mudik dan balik Lebaran 2023 paling padat? Jalan Tol Trans Jawa menjadi jalur mudik dan arus balik terpadat di Indonesia.
-
Kapan puncak arus mudik Lebaran? Arus mudik Lebaran diperkirakan terjadi pada 19-21 April 2023.
-
Kenapa jumlah pemudik tahun ini meningkat? 'Dibanding tahun lalu, jumlah pemudik tahun ini naik sekitar 55%. Jumlah kendaraan juga meningkat drastis, sementara kapasitas jalan tidak banyak bertambah,' ujar Slamet dalam paparannya di Hotel Grand Kemang, Jaksel, Selasa (2/4).
-
Siapa yang paling banyak melakukan perjalanan mudik Lebaran 2023? Libur Idul Fitri 1444 H Kemenhub menyebut, sebanyak 123,8 juta orang melakukan perjalanan mudik dan balik pada Lebaran 2023 di seluruh Indonesia.
-
Kapan puncak arus balik Lebaran 2023 terjadi? PT Jasa Marga (Persero) Tbk mencatat sebanyak 1.589.499 kendaraan kembali ke wilayah Jabotabek pada 24-29 April 2023 yang dipantau dari 4 Gerbang Tol (GT) Utama.
-
Siapa yang akan mudik Lebaran? 123 Juta orang diperkirakan mudik Lebaran.
Namun, ia menjelaskan, untuk KA Sawunggalih Lebaran kelas ekonomi komersial (Kutoarjo-Pasarsenen) hanya akan diperpanjang perjalanannya sampai H+10 lebaran (8/8).
Awalnya KA- KA Tambahan Lebaran tersebut hanya akan dijalankan sampai dengan H+7 lebaran atau sampai Selasa (5/8). Surono mengemukakan, tingginya minat masyarakat menggunakan kereta api terlihat dari ramainya pemudik yang datang hingga H+4 lebaran, Sabtu (2/8).
"Dari data Rail Ticket System (RTS) menunjukkan pada H+4 lebaran atau Sabtu (2/8) pemudik yang turun di stasiun Purwokerto masih cukup tinggi yakni 3.116 penumpang. Sementara di Stasiun Kutoarjo sebanyak 2.104 penumpang, dan untuk stasiun seluruh Daop 5 Purwokerto sebanyak 8.626 penumpang," jelasnya.
Melihat tren arus mudik yang masih ramai hingga H+4 lebaran, PT KAI memerkirakan arus balik lebaran tahun ini juga akan berlangsung.
"Perpanjangan masa operasional KA tambahan lebaran kelas komersial ini diharapkan dapat memberikan jawaban terhadap kebutuhan masyarakat akan transportasi darat yang nyaman, aman dan cepat untuk perjalanan mudik dan balik selama masa lebaran," tutur Surono.
(mdk/ian)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
PT KAI menyelenggarakan masa angkutan Lebaran tersebut yang dimulai pada 31 Maret sampai dengan 22 April.
Baca Selengkapnya"Keberangkatan dari Stasiun Pasar Senen dan Stasiun Gambir ke berbagai stasiun tujuan seperti Yogyakarta, Semarang dan Solo,"
Baca SelengkapnyaKAI Tambah 344 Perjalanan Kereta Api dari Stasiun Gambir dan Stasiun Pasar Senen, Cek Rutenya di Sini
Baca SelengkapnyaSebanyak 17.247 penumpang berangkat dari Stasiun Gambir dan 24.460 penumpang lainnya berangkat dari Stasiun Pasar Senen.
Baca SelengkapnyaAngka itu didapat berdasarkan pantauan data pada Kamis (4/4) pukul 08.00 WIB.
Baca SelengkapnyaPT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI mencatat penjualan tiket KAJJ untuk periode keberangkatan mudik lebaran 2024 mencapai 446.135 tiket atau 34 persen.
Baca SelengkapnyaPada tahap kedua ini KAI telah menyiapkan 24 KA yang dapat dipesan mulai Kamis, 7 MAret 2024.
Baca SelengkapnyaAda tujuh rute favorit masyarakat pada periode libur panjang.
Baca SelengkapnyaTiket KA tambahan tersebut dapat dipesan melalui aplikasi Access by KAI, web kai.id, dan seluruh channel penjualan online resmi lainnya.
Baca SelengkapnyaPuncak arus mudik diperkirakan akan terjadi pada 8 April 2024.
Baca SelengkapnyaKereta api masih menjadi moda transportasi pilihan masyarakat saat bepergian.
Baca SelengkapnyaKAI juga telah menyiapkan armada kereta tambahan yang difokuskan untuk mengangkut para pemudik
Baca Selengkapnya