Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Puluhan Pejabat BPKP dari Berbagai Provinsi Belajar Tentang E-Audit di Banyuwangi

Puluhan Pejabat BPKP dari Berbagai Provinsi Belajar Tentang E-Audit di Banyuwangi Pejabat BPKP berbagai provinsi belajar E-Audit di Banyuwangi. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Puluhan pejabat eselon III Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) perwakilan berbagai provinsi di Indonesia melakukan studi lapangan di Kabupaten Banyuwangi.

Studi lapangan ini merupakan rangkaian dari Pelatihan Kepemimpinan Administrator (PKA) yang digelar Pusat Pendidikan, Latihan dan Pengawas (Pusdiklatwas) BPKP.

Tim BPKP berada di Banyuwangi selama lima hari, 17 -21 Februari 2020, untuk belajar tentang e-audit, program rantang kasih, sistem banyuwangimall.com, serta berkunjung ke Desa Tamansari dan Desa Adat Kemiren untuk melihat bagaimana desa tersebut menarik wisatawan lewat program smart kampung dan kearifan lokal.

Orang lain juga bertanya?

"Nantinya para peserta akan membuat laporan studi lapangan (stula) yang akan dikemas dalam bentuk policy print. Kemudian hasilnya akan dipresentasikan dalam seminar perubahan di Bogor. Kawan-kawan akan melakukan analisis dan nanti akan memberikan rekomendasi yg bermanfaat untuk Banyuwangi," ujar Kepala Pudiklatwas BPKP, Sally Salamah saat diterima di Kantor Pemerintah Kabupaten Banyuwangi, Selasa (18/2).

Sally menjelaskan, Banyuwangi sengaja dipilih sebagai sebagai tempat belajar untuk 30 peserta yang mengikuti diklat. Sebelum di Banyuwangi para peserta telah menjalani diklat di Bogor sejak Januari lalu.

"Total selama 35 hari mereka mengikuti diklat ini. Diawali dengan diklat dalam ruang di Kantor Pusdiklat BPKP di Ciawi, Bogor terhitung mulai 17 Januari," katanya.

Sally mulanya penasaran dengan cara kerja Pemerintah Kabupaten Banyuwangi saat mendengar presentasi Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas yang diundang dalam rapat kerja BPKP Jawa Timur pada Desember 2019.

"Kami terkesan dengan apa yang disampaikan bupati yang berjuang bersama timnya untuk memajukan Banyuwangi. Bagaimana kompetensi sosial kultural bisa dikembangkan. Inilah yang menghidupkan daerah, sehingga sekarang menjadi tujuan wisata yang banyak didatangi orang," katanya.

Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Banyuwangi, Mujiono menjelaskan berbagai program yang dibuat pemerintah Banyuwangi tentang perencanaan pembangunan dan keuangan daerah.

"Kami melakukan perencanaan hingga monitoring berbasis elektronik. Ada berbagai aplikasi yang dikembangkan untuk mewujudkan pemerintahan yang transparan dan akuntabel. Mulai dari e-planning, e-budgeting, e-village budgeting, hingga e-monitoring," ujar Mujiono.

Terkait pariwisata, secara prinsip menjadikan semua dinas sebagai dinas pariwisata, semua tempat sebagai destinasi, dan semua kegiatan sebagai atraksi. (mdk/hhw)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Hindarkan dari Risiko Jerat Pinjol, PPPK Banyuwangi Diedukasi Literasi Keuangan
Hindarkan dari Risiko Jerat Pinjol, PPPK Banyuwangi Diedukasi Literasi Keuangan

Selain pinjol dan judol, risiko lain yang perlu diantisipasi adalah investasi bodong.

Baca Selengkapnya
Banyuwangi Alokasikan Rp 258 Miliar Bayar PPPK, 97% untuk Guru dan Tenaga Kesehatan
Banyuwangi Alokasikan Rp 258 Miliar Bayar PPPK, 97% untuk Guru dan Tenaga Kesehatan

Alokasi anggaran tersebut menunjukkan komitmen pemerintah daerah untuk mengoptimalkan layanan ke masyarakat.

Baca Selengkapnya
Ratusan PPPK di Banyuwangi Ikut Bedah Rumah Warga Miskin
Ratusan PPPK di Banyuwangi Ikut Bedah Rumah Warga Miskin

Ratusan PPPK di Banyuwangi turut bergotong royong bedah rumah tidak layak huni milik warga miskin.

Baca Selengkapnya
18 PNS dari Papua Barat Magang di Bappenas Hingga Kemenkeu, Ini Hasil Diraih
18 PNS dari Papua Barat Magang di Bappenas Hingga Kemenkeu, Ini Hasil Diraih

Seusai magang, seluruh peserta akan kembali ke daerah asal untuk mengimplementasi rencana aksi yang telah dibuat pada akhir program.

Baca Selengkapnya
Pengelolaan Sampah Banyuwangi Jadi Contoh Dekarbonisasi Nasional
Pengelolaan Sampah Banyuwangi Jadi Contoh Dekarbonisasi Nasional

Kemenko Marves menggelar lokakarya nasional Dekarbonisasi Sektor Persampahan di Banyuwangi.

Baca Selengkapnya
KPK Selidiki Kejanggalan Harta Sekda Jatim Adhy Karyono dan Sejumlah Pejabat Lain
KPK Selidiki Kejanggalan Harta Sekda Jatim Adhy Karyono dan Sejumlah Pejabat Lain

Lembaga antirasuah menyelidiki dugaan korupsi saat Adhy menjadi pejabat Kemensos.

Baca Selengkapnya
Kemendagri Latih 172 Ribu Aparatur Mencegah Praktik Korupsi di Desa
Kemendagri Latih 172 Ribu Aparatur Mencegah Praktik Korupsi di Desa

Dengan pelatihan ini, Kemendagri berharap setiap desa dapat menjadi lebih maju, mandiri, dan sejahtera.

Baca Selengkapnya
Puluhan PNS Jajal Work From IKN Nusantara Sampai Menginap 3 Hari, Begini Reaksinya
Puluhan PNS Jajal Work From IKN Nusantara Sampai Menginap 3 Hari, Begini Reaksinya

Selain itu, para ASN melihat progres pembangunan IKN secara langsung.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Panas PDIP di DPR Emosi Sentil Mafia Tanah BPN, Ungkit Peran Besar Konglomerat
VIDEO: Panas PDIP di DPR Emosi Sentil Mafia Tanah BPN, Ungkit Peran Besar Konglomerat

Politisi PDIP Trimedya Panjaitan mengungkit bahwa Badan Pertanahan Negara (BPN) masih banyak terdapat mafia tanah di dalamnya

Baca Selengkapnya
KPK Periksa Harta Belasan Pejabat Pajak dan Bea Cukai: Banyak Player Besar
KPK Periksa Harta Belasan Pejabat Pajak dan Bea Cukai: Banyak Player Besar

Pahala saat ini belum bersedia membongkar identitas pihak-pihak yang diperiksa harta kekayaannya itu.

Baca Selengkapnya
Banyuwangi Raih Procurement Award 2024
Banyuwangi Raih Procurement Award 2024

Banyuwangi meraih penghargaan terkait pengadaan barang dan jasa pemerintahan.

Baca Selengkapnya
Serahkan SK Pengangkatan 334 Guru PPPK, Bupati Ipuk Pesan Pembangunan Pendidikan di Banyuwangi
Serahkan SK Pengangkatan 334 Guru PPPK, Bupati Ipuk Pesan Pembangunan Pendidikan di Banyuwangi

Ipuk ingin para tenaga pendidik memberikan yang terbaik bagi para siswa di Banyuwangi.

Baca Selengkapnya