Ridwan Kamil sewakan rumah pribadi Rp 2,5 juta per malam
Merdeka.com - Wali Kota Bandung Ridwan Kamil menyewakan rumah pribadinya 'Rumah Botol' yang berada di wilayah Cigadung, Bandung. Kediaman pribadi Ridwan Kamil ini disewakan untuk wisatawan yang berlibur di Kota Bandung. Kediaman Ridwan Kamil tergolong unik karena dibangun dari 30.000 botol kaca bekas minuman energi.
"Iya rumah saya disewakan, karena nganggur, enggak dipakai. Sayang kan mubazir enggak ditinggali, lebih baik disewakan bisa menghasilkan," ujar Ridwan kepada wartawan di kantor DPKLTS, Jalan LLRE Martadinata, Jumat (21/4).
Pria yang akrab disapa Emil ini menyebut, rumah ini sengaja disewakan kepada wisatawan ataupun masyarakat yang ingin merasakan tinggal di rumah pribadinya. Emil menetapkan tarif sebesar Rp 2,5 juta untuk satu malam.
-
Bagaimana Ridwan Kamil menghabiskan waktu di rumah? Pria yang akrab disapa Kang Emil oleh masyarakat Indonesia tersebut tampak menghabiskan waktu berdua bersama putra kecilnya, Arkana.
-
Dimana Ridwan Kamil tinggal? Ridwan Kamil mengungkap beberapa sudut rumahnya saat ia ditinggalkan sang istri mendampingi putri mereka kuliah ke Inggris.
-
Kenapa Ridwan Kamil ingin memberikan anggaran ke RW? RK mengaku gagasannya itu juga pernah diterapkan saat dirinya didapuk menjadi Gubernur Jawa Barat. Progamnya itu diklaimnya bahkan membuat antusias warga Jabar kala itu. Di satu sisi, usulannya tersebut agar warga dapat meningkatkan kesadaran dan kepedulian di wilayahnya masing-masing.
-
Mengapa Ridwan Kamil membantah akun WhatsApp? 'Pokoknya mah, kalo ada ridwan kamil kirim pesan mau pinjam-pinjam duit, fixed itu hoax ya,' tulis Ridwan Kamil.
-
Bagaimana Ridwan Kamil mengkampanyekan dirinya di Pilkada DKI Jakarta? 'Saya akan sosialisasikan dan membantu Pak Ridwan Kamil menjadi gubernur. Saat mengemudikan angkot, saya akan mengajak penumpang untuk memilih nomor 1, pasangan RIDO,' tuturnya.
-
Apa alasan Ridwan Kamil tak memakai public figur di timsesnya? 'Dari kita internal saja, tidak mencari public figur seperti apa, jadi karena dibutuhkan oleh kita itu keharmonisan dan managerialnya. Jadi bukan sosok, hanya managerial aja,' beber Bang Emil.
"Untuk satu malamnya sekitar Rp 2,5 juta. Mahal ya, biarin karena rumahnya juga istimewa. Ini mah bagi yang mau saja," katanya.
Emil buru-buru membantah jika alasannya menyewakan Rumah Botol untuk modalnya bertarung di Pilgub Jabar. Dia kembali melempar guyon soal rumahnya yang jarang kini jarang ditempati karena Emil lebih sering berada di rumah dinas.
"Tidak ada hubungannya (dengan Pilgub Jabar). Karena rumah saya nganggur kan mubazir, mubazir itu kan temannya setan. Dari pada mubazir mending menghasilkan kan lumayan," ungkapnya.
Sebelumnya, Emil pun sempat mengunggah di akun instagramnya terkait Rumah Botol yang akan disewakan kepada wisatawan.
" Modern House of daily rent in north Bandung. Winner of Asia Green Design Award 2009. Rumah untuk disewa wisatawan harian. Rumah mantan arsitek (bukan rumah mantannya si arsitek)," tulis Emil dalam akun instagramnya. (mdk/noe)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Total harta kekayaan tersebut dilaporkan Kang Emil pada akhir masa jabatannya sebagai Gubernur Jawa Barat di tahun 2023.
Baca SelengkapnyaMantan Gubernur Jawa Barat ini pun melakukan pengecekan di Jakarta.
Baca SelengkapnyaRidwan Kamil total memiliki kekayaan dari alat transportasi dan mesin adalah sebesar Rp 771.900.000
Baca SelengkapnyaPramono tidak bisa memberi jawaban memuaskan saat Ridwan Kamil melontarkan pertanyaan terkait koefisien lantai bangunan (KLB) hunian yang optimal.
Baca SelengkapnyaKedatangan Ridwan Kamil dan Babah Alun ke kediaman Airlangga ini berlangsung di tengah isunya maju di Pilkada Jakarta 2024.
Baca SelengkapnyaRK belum mengantongi KTP Jakarta. Sehingga dia harus mencoblos di daerah sesuai dengan alamat yang tertera pada KTP.
Baca SelengkapnyaTujuan program ini juga untuk menaikkan pariwisata Jakarta.
Baca SelengkapnyaRidwan Kamil menjamin bakal mewujudkan anggaran senilai Rp100-Rp200 juta untuk setiap RW di Jakarta.
Baca SelengkapnyaRidwan Kamil ingin membangun penginapan (homestay) Kampung Wisata Betawi di Setu Babakan.
Baca SelengkapnyaKang Emil juga akan memperbesar bisnis properti di Jakarta pada masa depan
Baca SelengkapnyaRidwan Kamil (RK) mengaku tidak ingin membicarakan terkait dengan elektabilitas atau survei.
Baca SelengkapnyaKegiatan ini dilakukan dengan belusukan ke rumah-rumah warga.
Baca Selengkapnya