Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sebelum Menangkap, Polisi Dapat Info Uang Asing Senilai 90 M Masuk RI

Sebelum Menangkap, Polisi Dapat Info Uang Asing Senilai 90 M Masuk RI borgol. shutterstock

Merdeka.com - Penyidik Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya masih melakukan pemeriksaan terhadap enam orang pegawai money changer, yang membawa uang asing sebesar Rp 90 miliar. Penangkapan dilakukan pada Jumat (12/4) sekira pukul 21.00 WIB.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, penangkapan itu berawal dari adanya laporan yang diterima. Namun, Argo tak menjelaskan secara rinci laporan dari mana.

"Ada informasi bahwa ada barang masuk berupa koper yang dibawa oleh enam orang dari Singapura pada malam hari. Enggak tahu informasi dari mana, pokoknya informasi masuk kemudian kita kerjasama dengan Bea Cukai untuk melakukan penangkapan," kata Argo di Jakarta, Minggu (14/4).

Orang lain juga bertanya?

Akhirnya, polisi pun melihat ada enam orang yang tiba di Bandara Soekarno Hatta dengan membawa koper. Saat itu, petugas pun melakukan penggeledahan.

"Setelah kita lakukan penggeledahan ternyata berisi uang asing, ada mata uang yen, dolar Singapura, Riyal, dolar Selandia Baru. Keseluruhan itu kalau kita kurs kan sekitar Rp 90 miliar," kata Argo.

Setelah penangkapan, penyidik melakukan pemeriksaan terhadap enam orang tersebut. Dari pemeriksaan, enam orang itu mengaku pegawai money changer. Namun, mereka tak dapat membuktikannya.

"Sampai saat ini belum ada membuktikan bahwa uang itu dari mana. Menurut yang bersangkutan uang itu dibeli di luar negeri. Tetapi, kita kan sebagai penyidik perlu mempertanyakan dengan adanya uang sejumlah besar itu masuk ke Indonesia. Buktinya mana kalau membeli dari luar negeri, sampai saat ini belum bisa membuktikan," pungkas Argo.

Sebelumnya, sejumlah kurir yang membawa uang asing sebesar Rp 90 miliar diamankan Polda Metro Jaya. Mereka adalah Yunanto, Edy Gunawan, Gofur, Giono, Kevin dan Yudi. Yunanto dan Edi Gunawan membawa Rp 42,050 miliar, Gofur Rp 17,4 miliar, Giono Rp 12 miliar, Kevin dan Yudi Rp 18 miliar.

Uang sebesar Rp 90 miliar itu terdapat dalam beberapa jenis mata uang asing, diantaranya 10 juta yen, 90 juta won, 45 ribu rial, 100 ribu dolar Selandia Baru, dan 3.677.000 dolar Singapura.

(mdk/eko)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Digandeng Polda Metro, Begini Cara BI Cek Keaslian Uang Palsu Rp22 M yang Ditemukan di Jakbar
Digandeng Polda Metro, Begini Cara BI Cek Keaslian Uang Palsu Rp22 M yang Ditemukan di Jakbar

Digandeng Polri, Begini Cara BI Cek Keaslian Uang Palsu Rp22 M yang Ditemukan di Jakbar

Baca Selengkapnya
Amankan Rp22 Miliar Uang Palsu, Polisi Ringkus Tiga Orang Pelaku
Amankan Rp22 Miliar Uang Palsu, Polisi Ringkus Tiga Orang Pelaku

Polisi masih mendalami dugaan telah adanya uang palsu yang beredar jelang Hari Raya Iduladha 1445 H.

Baca Selengkapnya
Alami Pengancaman dan Pemerasan Rp300 Juta hingga Orang-Orang Terdekatnya Juga Kena Dampak, Ria Ricis Lapor Polisi
Alami Pengancaman dan Pemerasan Rp300 Juta hingga Orang-Orang Terdekatnya Juga Kena Dampak, Ria Ricis Lapor Polisi

Ria Ricis datangi Polda Metro Jaya karena alami dugaan pemerasan dan pengancaman?

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Melawan, Bandar Coba Tabrak Polisi Pakai Mobil Berujung Didor & Ditangkap, 10 kg Sabu Disita
Melawan, Bandar Coba Tabrak Polisi Pakai Mobil Berujung Didor & Ditangkap, 10 kg Sabu Disita

Dari kasus ini polisi juga mendalami informasi peredaran sabu di salah satu lapas di Sumatera Utara.

Baca Selengkapnya
Polisi Buka Kemungkinan Periksa Firli Bahuri Lagi Terkait Aliran Rp1,3 Miliar dari SYL
Polisi Buka Kemungkinan Periksa Firli Bahuri Lagi Terkait Aliran Rp1,3 Miliar dari SYL

Dimana semua fakta persidangan SYL yang berlangsung akan dicek oleh penyidik.

Baca Selengkapnya
Tiko Aryawardhana Minta Maaf Usai Diperiksa Selama 8 Jam Terkait Dugaan Penggelapan Uang Sebesar Rp 6,9 Miliar
Tiko Aryawardhana Minta Maaf Usai Diperiksa Selama 8 Jam Terkait Dugaan Penggelapan Uang Sebesar Rp 6,9 Miliar

Tiko mengaku capek usai penuhi panggilan Polres Metro Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya
Polisi Gadungan yang Ngaku Berpangkat AKP Ini Tipu Wanita hingga Rp 165 Juta, Begini Nasibnya Kini
Polisi Gadungan yang Ngaku Berpangkat AKP Ini Tipu Wanita hingga Rp 165 Juta, Begini Nasibnya Kini

Polisi gadungan melakukan penipuan hingga ratusan juta. Kini diamankan pihak. kepolisian.

Baca Selengkapnya
Produksi Uang Palsu Mencapai Rp100 Juta di Bekasi, Sepasang Kekasih Diringkus Polisi
Produksi Uang Palsu Mencapai Rp100 Juta di Bekasi, Sepasang Kekasih Diringkus Polisi

Sepasang kekasih itu sudah menjual sekitar Rp100 juta uang palsu

Baca Selengkapnya
Begini Penampakan Uang Rp1,5 Miliar Hancur jadi Sampah dan Dibuang dalam Karung
Begini Penampakan Uang Rp1,5 Miliar Hancur jadi Sampah dan Dibuang dalam Karung

Sebuah video memperlihatkan puluhan karung yang berisi uang yang hancur dan sudah menjadi sampah.

Baca Selengkapnya