Semringahnya Marshel Widianto Blusukan di Tangsel Ditemani Gibran: Suatu Kehormatan Buat Saya
Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka ingin belanja masalah dengan mendatangi kawasan Ciputat Timur dan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan, Banten.
Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka ingin belanja masalah dengan mendatangi kawasan Ciputat Timur dan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan, Banten. Blusukan Gibran ditemani bakal calon Wakil Wali Kota Tangsel Marshel Widianto, Jumat (9/8).
Sebelumnya, Gibran juga blusukan didampingi bakal calon Wali Kota Tangerang Faldo Maldini meninjau langsung uji coba makan siang bergizi di wilayah Kota Tangerang, Banten.
"Ya kemarin kan kita ke Tangerang untuk ngecek makan siang gratis. Sempat blusukan juga sama Faldo Maldini, hari ini sama Marshel ya di beberapa tempat, beberapa titik, sekali lagi tujuannya untuk belanja masalah. Tadi udah ditindaklanjuti terkait beberapa lansia yang belum mendapatkan KIS atau BPJS," tegas Gibran Rakabuming di kawasan Ciputat Timur, Tangsel, Jumat (9/8).
Sementara, Marshel Widianto mengaku senang safari politiknya di wilayah Tangsel mendapat dukungan Gibran dan Raffi Ahmad.
"Senang sekali saya. Suatu kehormatan buat saya ditemenin oleh Mas Gibran di Kota Tangerang Selatan ini, dan warga juga antusias dan semangat, anak-anak juga tadi kebetulan pas kita dateng baru pada pulang sekolah. Jadi memang pas banget waktunya. Terima kasih untuk semuanya," ungkap Marshel.
Marshel Belanja Masalah
Marshel menjelaskan, blusukannya bersama Gibran dan Raffi Ahmad kali ini dilaksanakan di dua titik di wilayah Rengas, Kecamatan Ciputat Timur dan Pondok Betung, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan.
"Terima kasih teman-teman semuanya yang sudah hadir dari titik pertama dan titik kedua. Ini titik kedua kita ada di Rengas, tadi di Pondok Betung. Aku sama Mas Gibran sama Aa Raffi kita menyapa warga dan melihat masalah-masalah apa aja yang ada di Tangerang Selatan, dan tadi udah beberapa," terang Marshel.
Marshel mengaku menemukan lansia yang sedang sakit dan tidak memiliki jaminan kesehatan berupa BPJS.
"Ada ibu-ibu yang mohon maaf dia sudah tua tapi BPJS masih belum dapat, dengan keadaan yang sakit gitu," terang Marshel.
Gibran Endorse Calon Kepala Daerah?
Gibran mengungkapkan alasan ikut blusukan dengan calon kepala daerah. Sebelum Marshel, Gibran ikut Wali Kota Tangerang Faldo Maldini menyapa warga.
Gibran mengatakan dirinya turun sebagai bentuk komitmen dalam menyerap aspirasi masyarakat di daerah bersama ditemani calon-calon kepala daerah.
“Sekali lagi ini bukan mengendorse, tapi saya juga punya komitmen untuk menyerap masalah itu, blusukan sekaligus belanja masalah ditemani calon-calon ini,” kata dia.
Tidak hanya di Kota Tangerang dan Tangerang Selatan, kehadiran Gibran bersama bakal calon kepala daerah juga akan terus dilakukan di beberapa wilayah Pilkada.
“Di beberapa titiklah,” ujar Gibran.
“Dan doakan yang terbaik juga ya mas,” ujar Marshel di hadapan Gibran.