Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Survei IPB: Ada Warga Bogor Alami Gangguan Mental Akibat Pandemi Covid-19

Survei IPB: Ada Warga Bogor Alami Gangguan Mental Akibat Pandemi Covid-19 Ilustrasi gangguan mental. ©2012 Merdeka.com/Shutterstock

Merdeka.com - Hasil survei Tim Pakar IPB University menunjukkan, pandemi COVID-19 yang masuk Indonesia sejak Maret 2020 memberikan dampak pada warga Kota Bogor yakni ada yang mengalami gangguan mental serta hipertensi.

Hasil survei "Persepsi Masyarakat terhadap COVID-19" di Kota Bogor itu dipresentasikan oleh Tim Pakar dari IPB University, di Balai Kota Bogor. Demikian dilansir Antara, Minggu (15/8).

Tim Pakar IPB University menyampaikan presentasi hasil survei secara bergantian adalah, Kepala LPPM Ernan Rustiadi, Wakil Kepala LPPM Bidang Penguatan Sumberdaya, Kerjasama, dan Pengembangan M Faiz Syuaib, Ahli Gizi dan Kesehatan Masyarakat Ikeu Tanziha, Ahli Ilmu Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat Fredian Tony Nasdian, serta Ahli Ekonomi dan Bisnis Raden Dikky Indrawan.

Orang lain juga bertanya?

Kepala LPPM IPB Ernan Rustiadi mengatakan, survei dilakukan secara online menggunakan google form terhadap 20.819 orang warga Kota Bogor secara random, pada 3-9 Agustus 2021 dan hasilnya dianalisis pada 9-14 Agustus.

Tingkat pendidikan responden, mulai dari SD, SMP, SMA, Diploma, Sarjana, hingga Pascasarjana, dengan jenis kelamin laki-laki 43 persen dan perempuan 57 persen.

Pada pertanyaan, apakah selama pandemi COVID-19 Anda mengalami penyakit baru? Terhadap pertanyaan tersebut, responden menjawabnya beragam. 87,69 persen menjawab tidak ada.

Namun, 4,51 persen menjawab menderita penyakit hipertensi dan 1,38 persen menjawab menderita penyakit gangguan mental. Kemudian, 1,13 persen menjawab menderita penyakit paru-paru, 0,78 persen menderita penyakit jantung, 0,76 persen menderita penyakit diabetes, serta 0,18 persen menderita tuberculosis (TB).

Menurut Wali Kota Bogor Bima Arya, adanya dampak penyakit baru pada pandemi COVID-19 perlu mendapat perhatian. "Apalagi, warga yang mengalami gangguan mental ada pemuda yang harusnya tetap produktif," katanya.

Guna mengatasi hal ini, Bima Arya menyatakan, dirinya bersama Rektor IPB akan memberikan kegiatan-kegiatan yang membuat pemuda menjadi lebih produktif.

(mdk/ray)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Penelitian Terbaru Berhasil Pecahkan Mengapa Ada Orang yang Sama Sekali Tidak Terinfeksi COVID-19
Penelitian Terbaru Berhasil Pecahkan Mengapa Ada Orang yang Sama Sekali Tidak Terinfeksi COVID-19

Penelitian terbaru mengungkap penyebab sejumlah orang aman dari Covid-19 tanpa pernah terinfeksi.

Baca Selengkapnya
Menkes Klaim Vaksin Covid-19 Buatan Dalam Negeri Relatif Lebih Aman
Menkes Klaim Vaksin Covid-19 Buatan Dalam Negeri Relatif Lebih Aman

Namun kalau untuk yang komorbid, kata Menkes, risiko tetap ada karena virusnya tidak hilang.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 Meningkat, Penumpang Kereta Api Wajib Pakai Masker
Kasus Covid-19 Meningkat, Penumpang Kereta Api Wajib Pakai Masker

Imbauan ini seiring meningkatnya angka kasus Covid-19 di Indonesia dalam beberapa waktu terakhir.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Kemenkes: Penyintas Covid-19 yang Kena DBD Tak Muncul Bintik Merah, Tapi Demam Tak Reda hingga 10 Hari
Kemenkes: Penyintas Covid-19 yang Kena DBD Tak Muncul Bintik Merah, Tapi Demam Tak Reda hingga 10 Hari

Kemenkes memperoleh beberapa laporan yang menunjukkan perubahan gejala pada penderita DBD pascapandemi COVID-19, salah satunya datang dari Kota Bandung.

Baca Selengkapnya
Waspada Covid Lagi, Begini Imbauan dari Kemenkes dan Ahli
Waspada Covid Lagi, Begini Imbauan dari Kemenkes dan Ahli

Masyarakat diminta lakukan pola hidup bersih dan sehat

Baca Selengkapnya
Ini Hasil Survei Terbaru di Pilkada Bogor, Siapa Teratas?
Ini Hasil Survei Terbaru di Pilkada Bogor, Siapa Teratas?

Sampling dilakukan lebih dari 400 titik, di mana quistioner dilakukan ke berbagai elemen masyarakat pada 9 Juli hingga 14 Juli 2024.

Baca Selengkapnya
Sejarah 2 Maret: Kasus Pertama Virus Covid-19 di Indonesia
Sejarah 2 Maret: Kasus Pertama Virus Covid-19 di Indonesia

Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.

Baca Selengkapnya
Survei ASI: Anies-Cak Imin Dianggap Mampu Atasi Krisis Iklim, Prabowo-Gibran Dinilai Punya Komitmen
Survei ASI: Anies-Cak Imin Dianggap Mampu Atasi Krisis Iklim, Prabowo-Gibran Dinilai Punya Komitmen

Survei ASI dilakukan di Jabodetabek pada 16-21 Desember dengan populasi penduduk 17-23 tahun dan 24-39 tahun.

Baca Selengkapnya
Waspadai Potensi Peningkatan Covid-19 di Indonesia
Waspadai Potensi Peningkatan Covid-19 di Indonesia

Masyarakat juga diminta segera melengkapi vaksinasi Covid-19, khususnya pada kelompok berisiko.

Baca Selengkapnya