VIDEO: Keras Soedeson Golkar soal Pengacara Naik Meja Hakim: Sekolahnya Sampai Pintu Gerbang!
Anggota Komisi III fraksi Golkar, Soedeson Tandra, menyingung perilaku pengacara yang ribut saat di ruang sidang sampai naik ke atas meja majelis hakim

Anggota Komisi III fraksi Golkar, Soedeson Tandra, menyingung perilaku pengacara yang ribut saat di ruang sidang sampai naik ke atas meja majelis hakim. Soedeson yang memilik background advokat, mengucapkan rasa maafnya atas prilaku pengacara yang tak terpuji.
"Kejadian yang kemarin itu, naik di atas meja itu yang mulia, Mewakili seluruh rekan-rekan advokat, tentu kami mohon maaf yang sebesar-besarnya," kata Soedeson saat RDP dengan Ketua Kamar Pidana dan Ketua Kamar Militer Mahkamah Agung, Rabu (12/2).
Soedeson juga mengatakan seorang advokat harus menenuhi beberapa unsur, di antara etika hingga berilmu. "Mungkin yang bersangkutan, mohon maaf ini perkataan saya agak kasar, sekolahnya mungkin sampai ke pintu gerbang," kata Soedeson.