Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Warga Tasikmalaya yang Mau Divaksinasi Dapat SIM Gratis

Warga Tasikmalaya yang Mau Divaksinasi Dapat SIM Gratis Smart SIM. ©2019 Merdeka.com/Iqbal S Nugroho

Merdeka.com - Sejumlah warga di Kabupaten Tasikmalaya, mendapatkan surat izin mengemudi (SIM) secara gratis karena biayanya dibayarkan oleh pihak Kapolres Tasikmalaya. Mereka yang mendapat SIM gratis itu adalah warga yang mau divaksinasi Covid-19.

Kapolres Tasikmalaya, AKBP Rimsyahtono menyebut bahwa pemberian SIM secara gratis kepada warga yang mau di vaksin Covid-19 adalah salah satu upaya dalam menarik minat masyarakat dalam mensukseskan program vaksinasi.

"Hari ini kita menggelar vaksinasi massal dalam rangka menyambut HUT (hari ulang tahun) Bhayangkara ke-75. Sebagai reward kepada warga yang mau divaksinasi, kita biayai pembuatan SIM kepada mereka yang belum punya," ujarnya, Sabtu (26/6).

Kapolres menyebut bahwa tidak semua warga yang divaksinasi mendapatkan SIM secara gratis, hanya mereka yang beruntung saja. Warga yang mendapat SIM gratis, setidaknya berjumlah 10 orang yang terdiri dari anak muda, lansia, hingga ibu rumah tangga yang ikut program vaksinasi massal.

Kapolres mengungkapkan bahwa di wilayah hukum Polres Tasikmalaya, kegiatan vaksinasi massal dilakukan di seluruh jajaran Polsek. Ia memastikan, walau kegiatan vaksinasi secara massal, namun protokol kesehatan tetap dilakukan, termasuk membagi jadwal vaksinasi warga.

"Target kita, 5.000 warga dari 39 kecamatan di Kabupaten Tasikmalaya divaksinasi hari ini," ungkapnya.

Sementara itu, Agnisah (19) salah seorang warga yang mengikuti kegiatan vaksinasi massal mengaku bahwa dirinya sengaja ikut terlibat dalam kegiatan tersebut sebagai wujud kepeduliannya kepada kesehatan. Namun dibalik niat tersebut, rupanya ia mendapatkan reward dibuatkan SIM gratis.

"Enggak nyangka. Niatnya ya untuk ikut vaksinasi guna menyukseskan program pemerintah, eh Alhamdulillah dapat SIM gratis dari Pak Kapolres setelah tadi sempat ujian teori dan praktek dulu. Jadinya dapat dua nih, vaksin gratis dan juga SIM dibayarin," singkatnya.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
HUT ke-79 TNI, Ada Penerbitkan SIM Gratis Bagi keluarga Prajurit
HUT ke-79 TNI, Ada Penerbitkan SIM Gratis Bagi keluarga Prajurit

Polri membebaskan biaya dalam perpanjangan Surat Izin Mengemudi (SIM) bagi keluarga TNI.

Baca Selengkapnya
Vaksin Covid-19 Mulai Berbayar, Ini Kelompok yang Bisa Dapat Gratis
Vaksin Covid-19 Mulai Berbayar, Ini Kelompok yang Bisa Dapat Gratis

Maxi berujar, kelompok pertama yang bisa mendapatkan vaksin gratis adalah yang belum pernah menerima vaksin Covid-19 sama sekali.

Baca Selengkapnya
Urus SIM Mudah, Polisi Minta Masyarakat Tak Pakai Calo
Urus SIM Mudah, Polisi Minta Masyarakat Tak Pakai Calo

Multazam mengatakan saat ini mendapatkan SIM pun terbilang dipermudah.

Baca Selengkapnya
FOTO: Antusiasme Pemilik Hewan Serbu Vaksinasi Rabies Gratis di Tebet
FOTO: Antusiasme Pemilik Hewan Serbu Vaksinasi Rabies Gratis di Tebet

Kegiatan ini merupakan upaya jemput bola agar jangkauan vaksinasi rabies semakin luas.

Baca Selengkapnya
Covid-19 Meningkat, Kemenkes Siapkan Vaksin Booster Ke-3 Gratis Sampai 31 Desember
Covid-19 Meningkat, Kemenkes Siapkan Vaksin Booster Ke-3 Gratis Sampai 31 Desember

Vaksin booster masih gratis dan dapat ditemukan di puskesmas atau faskes terdekat.

Baca Selengkapnya
Menkes Sebut Vaksinasi Covid-19 Gratis Berakhir 31 Desember 2023
Menkes Sebut Vaksinasi Covid-19 Gratis Berakhir 31 Desember 2023

Mulai 1 Januari 2024, vaksinasi Covid-19 bagi masyarakat umum berbayar.

Baca Selengkapnya
Berobat Gratis Pakai KTP Depok Belum Berjalan, Warga Masih Tetap Bayar
Berobat Gratis Pakai KTP Depok Belum Berjalan, Warga Masih Tetap Bayar

Dia tadi sempat bertanya pada petugas mengenai mekanisme berobat pakai KTP. Namun dia juga tidak mendapat jawaban yang jelas.

Baca Selengkapnya
Kakorlantas Minta SIM Dihapus dari Target PNBP, Kemenkeu: Negara Butuh Dana untuk Pembangunan
Kakorlantas Minta SIM Dihapus dari Target PNBP, Kemenkeu: Negara Butuh Dana untuk Pembangunan

Kemenkeu mengatakan, saat ini penerbitan SIM masih akan dikenakan PNBP. Sebab, negara masih membutuhkan biaya dari pungutan PNBP untuk kegiatan pembangunan.

Baca Selengkapnya
Gandeng Komunitas Motor Tua, Kasatlantas Polres Rokan Hulu Sampaikan Pesan Damai Pemilu 2024
Gandeng Komunitas Motor Tua, Kasatlantas Polres Rokan Hulu Sampaikan Pesan Damai Pemilu 2024

Kasat Lantas Polres Rokan Hulu, AKP Tatit Rizkyan mengatakan, kegiatan Cooling System melibatkan pelbagai elemen masyarakat.

Baca Selengkapnya
Meriahkan HUT RI ke-78, Ini Sederet Layanan Gratis di Jabar dan Sekitarnya
Meriahkan HUT RI ke-78, Ini Sederet Layanan Gratis di Jabar dan Sekitarnya

Sejumlah layanan gratis turut bertebaran di wilayah Jawa Barat dan sekitarnya, untuk memeriahkan momen kemerdekaan tahun ini.

Baca Selengkapnya
Sambut Hari Bhayangkara ke-77, Polda Sumatra Utara Gelar Layanan Kesehatan Gratis
Sambut Hari Bhayangkara ke-77, Polda Sumatra Utara Gelar Layanan Kesehatan Gratis

Dalam menyambut Hari Bhayangkara ke-77, Polda Sumut menggelar bakti sosial di bidang kesehatan

Baca Selengkapnya
Mudik Gratis Bareng Jasa Raharja, Cek Syarat dan Ketentuannya di Sini
Mudik Gratis Bareng Jasa Raharja, Cek Syarat dan Ketentuannya di Sini

asa Raharja akan melayani mudik gratis dengan moda transportasi bus atau kereta api.

Baca Selengkapnya