Blusukan ke Brebres, Ganjar Minta Warga Bijak Pakai Media Sosial
"Yang suka bermedsos tolong kalimatnya yang baik ya," pesan Ganjar
Ganjar meminta warga dapat tertib dalam menggunakan sosial media
Blusukan ke Brebres, Ganjar Minta Warga Bijak Pakai Media Sosial
Calon presiden (capres) nomor urut tiga Ganjar Pranowo blusukan ke kelompok nelayan di Desa Kaliwlingi, Brebres, Jawa Tengah.
Dalam kesempatan itu, dia meminta warga dapat tertib dalam menggunakan sosial media hingga menjanjikan kesejahteraan bagi para nelayan.
“Silahkan kerukunannya antar warga dijaga gih. Yang suka bermedsos tolong kalimatnya yang baik ya. Dan nanti kalau sudah mulai kampanye terbuka, tolong tertib lalu lintas, pinter. Sehingga kita tak akan menggangu lalu lintas, sehingga semuanya bisa akan senang,”
tutur Ganjar di Desa Kaliwlingi, Brebres, Jawa Tengah, Rabu (10/1).
Ganjar yang menyempatkan berdialog di atas kapal pun mendengarkan berbagai keluhan nelayan, salah satunya terkait kendala mendapatkan solar hingga ongkos biaya melaut yang lebih mahal dibanding pendapatan.
“Ada tadi bagaimana ada kepastian solar, terus kemudian hasil tangkapannya tidak terlalu sebanding. Karena kira-kira modalnya butuh one day fishing 12 jam, dia melaut itu modalnya Rp1 juta paling dapatnya sekitar hanya Rp 1,1 juta,” jelas dia.
Ganjar lantas menyatakan komitmennya untuk mensejahterahkan kelompok nelayan.
Dia memastikan adanya langkah kongkret, salah satunya memberikan beragam model bantuan guna meringankan beban saat melaut.
“Maka ini sebenarnya cara-cara kita dorong umpama penyediaan es, terus kemudian model pelelangan agar mereka bisa mendapatkan bantuan,” ungkapnya.
Adapun strategi bantuan tersebut merupakan hasil dari berbagai aspirasi para nelayan yang ditampungnya saat berkeliling ke sejumlah wilayah di Indonesia.
“Itu yang mereka harapkan agar hasilnya lebih baik,” Ganjar menandaskan.