Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Capres PKS Tak Ada Nama Prabowo, Gerindra: Dulu Dukung SBY, Sekarang AHY

Capres PKS Tak Ada Nama Prabowo, Gerindra: Dulu Dukung SBY, Sekarang AHY desmond j mahesa. ©2017 Merdeka.com/dpr.go.id

Merdeka.com - Wakil Ketua Dewan Pembina Gerindra Desmond J Mahesa menanggapi nama calon presiden yang didorong PKS tidak ada nama Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto. Desmond mengaku tidak ada masalah siapapun yang dicalonkan oleh PKS.

Malah menurutnya, PKS kembali lagi bersama Partai Demokrat dan Susilo Bambang Yudhoyono seperti sebelumnya. Karena munculnya nama putra SBY, Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

"Enggak masalah. Dulu juga PKS mendukung SBY, ada nama AHY, berarti kembali ke kiprahnya ya kan," ujar Desmond di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (20/9).

Desmond mengingatkan, jangan sampai Pemilu cuma jadi ajang perebutan kekuasaan semata. Siapapun yang maju menjadi calon presiden harus berorientasi memperbaiki masyarakat.

"Politik kan dinamis, tinggal orientasinya hari ini dalam rangka memperbaiki masyarakat atau cuma perebutan kekuasaan," ujarnya.

Menurutnya, kalau hanya perebutan kekuasaan, hanya akan merugikan masyarakat luas.

"Kalau cuma perebutan kekuasaan setiap pemilihan hanya prosedural yang akhirnya rakyat selalu dirugikan seperti kondisi hari ini," kata wakil ketua Komisi III DPR RI ini.

Sebelumnya, PKS munculkan enam nama tokoh yang bakal didukung di Pemilu 2024. Menariknya, dari sederet tokoh tersebut, tidak ada nama Ketum Gerindra Prabowo Subianto.

Enam tokoh ini muncul setelah dilakukan Musyawarah Majelis Syura (MMS) VII di Bandung pada 14-15 Agustus 2022.

Tokoh tersebut memiliki tiga kriteria utama, yaitu memiliki karakter nasionalis-religius, berpeluang besar untuk menang, dan menjadi simbol perubahan untuk Indonesia yang lebih baik.

Ketua Bidang Humas DPP PKS Ahmad Mabruri mengungkapkan, mereka adalah Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno, Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto dan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin.

"Nasionalis religius bisa Anies Baswedan, Sandiaga Uno, AHY, Ridwan kamil, Muhaimin Iskandar, Airlangga Hartarto," kata Ahmad Mabruri, saat dihubungi merdeka.com, Minggu (18/9).

(mdk/eko)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jateng Kandang Banteng, AHY Sebut Perlu Kerja Keras untuk Menangkan Prabowo-Gibran
Jateng Kandang Banteng, AHY Sebut Perlu Kerja Keras untuk Menangkan Prabowo-Gibran

Jateng identik dengan sebutan kandang banteng alias basis pendukung PDIP yang mengusung Ganjar-Mahfud.

Baca Selengkapnya
Demokrat Hampir 10 Tahun jadi Oposisi, Kritik AHY: Pembangunan di Indonesia Belum Merata
Demokrat Hampir 10 Tahun jadi Oposisi, Kritik AHY: Pembangunan di Indonesia Belum Merata

AHY menegaskan ingin fokus memenangkan Partai Demokrat dan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
Pesan SBY untuk Prabowo Jika Jadi Presiden: Utamakan Kepentingan Rakyat, Majukan dan Sejahterakan
Pesan SBY untuk Prabowo Jika Jadi Presiden: Utamakan Kepentingan Rakyat, Majukan dan Sejahterakan

Hal ini disampaikan SBY saat memberikan sambutan dalam Pembekalan Pemenangan Pemilu 2024 caleg Partai Demokrat di Madiun, Senin (20/11).

Baca Selengkapnya
AHY Telah Menyiapkan Kader Terbaik untuk Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo-Gibran
AHY Telah Menyiapkan Kader Terbaik untuk Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo-Gibran

AHY akan menyiapkan kader terbaik Demokrat untuk jadi menteri di pemerintahan Prabowo

Baca Selengkapnya
Jalin Komunikasi dengan Kubu Ganjar-Mahfud, AHY: Komunikasi Bagus
Jalin Komunikasi dengan Kubu Ganjar-Mahfud, AHY: Komunikasi Bagus

"Komunikasi bagus (untuk dijalankan). Silaturahmi enggak boleh putus," ucap AHY

Baca Selengkapnya
AHY Titip Dua Agenda Demokrat ke Prabowo: Lanjutkan Pembangunan SBY-Jokowi dan Lakukan Perubahan
AHY Titip Dua Agenda Demokrat ke Prabowo: Lanjutkan Pembangunan SBY-Jokowi dan Lakukan Perubahan

Pesan itu dititipkan AHY dalam deklarasi dukungan Partai Demokrat saat Rapimnas di JCC, Senayan, Jakarta.

Baca Selengkapnya
TOP NEWS: Cetak Sejarah SBY-Prabowo, Sulit Dilakukan Orang Lain | AHY Vs Kubu Anies, Sindir Kehancuran
TOP NEWS: Cetak Sejarah SBY-Prabowo, Sulit Dilakukan Orang Lain | AHY Vs Kubu Anies, Sindir Kehancuran

Ketum Partai Demokrat AHY menceritakan perjuangan partainya memenangkan Prabowo Subianto di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
AHY Mengaku Diminta Prabowo Siapkan Kader Terbaik Demokrat untuk Bantu Pemerintahan Mendatang
AHY Mengaku Diminta Prabowo Siapkan Kader Terbaik Demokrat untuk Bantu Pemerintahan Mendatang

Posisi Partai Demokrat di pemerintahan saat ini diharapkan AHY mampu membantu kabinet Prabowo-Gibran ke depan.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Janji AHY Tak Akan Ganggu Prabowo Susun Kabinet, Hanya Siapkan Kader Terbaik
VIDEO: Janji AHY Tak Akan Ganggu Prabowo Susun Kabinet, Hanya Siapkan Kader Terbaik

AHY mengatakan Partai Demokrat bertekad untuk menyukseskan pemerintahan di masa mendatang.

Baca Selengkapnya
AHY soal PDIP Merapat Penerintahan Prabowo: Kami Serahkan Penuh ke Prabowo
AHY soal PDIP Merapat Penerintahan Prabowo: Kami Serahkan Penuh ke Prabowo

Partai Demokrat menyerahkan sepenuhnya kepada presiden terpilih Prabowo untuk menentukan siapa saja yang bergabung di pemerintahannya.

Baca Selengkapnya
Prabowo-Gibran Unggul dalam Survei, AHY Berharap Terwujud di TPS
Prabowo-Gibran Unggul dalam Survei, AHY Berharap Terwujud di TPS

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono menargetkan kemenangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, pada Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Turun Gunung, SBY Ajak Warga Lumajang Menangkan Prabowo-Gibran
Turun Gunung, SBY Ajak Warga Lumajang Menangkan Prabowo-Gibran

SBY menginginkan agar masyarakat Indonesia lebih sejahtera ke depannya.

Baca Selengkapnya