Ditanya Bocoran Pertemuan Jokowi-SBY, Kaesang: Saya Kalau Ketemu Bapak Enggak Bahas Politik
Jokowi menyebut, pertemuan di Istana Bogor itu berlangsung hampir satu jam.
Kaesang sudah tidak lagi tinggal satu rumah bersama dengan Jokowi.
Ditanya Bocoran Pertemuan Jokowi-SBY, Kaesang: Saya Kalau Ketemu Bapak Enggak Bahas Politik
Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep mengaku tidak membahas politik jika bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang juga ayahnya.
Hal itu dijawabnya saat ditanyakan terkait hasil pertemuan antara Jokowi dengan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) pada Senin (2/10) sore di Istana Bogor, Jawa Barat.
"Belum ketemu, belum ketemu, dan lagian kalau pun ketemu saya enggak akan bahas, karena di tempat kami kalau ketemu enggak bahas politik," kata Kaesang kepada wartawan di Jakarta, Rabu (4/10).
Apalagi, Kaesang sudah tidak lagi tinggal satu rumah bersama dengan Jokowi usai mempersunting Erina Gudono yang kini menjadi istrinya.
"Rumahnya kan beda. Saya kan rumahnya beda, saya sudah punya istri. Rumah saya beda," ujarnya.
Sebelumnya, Jokowi menyebut, pertemuan di Istana Bogor itu berlangsung hampir satu jam.
"Hari Senin sore bertemu hampir satu jam," kata Jokowi.
Jokowi mengungkapkan, dirinya dan SBY berbincang mengenai pemilu 2024. Namun, Jokowi merahasiakan detil pembahasannya.
"Ya silaturahmi berbincang-bincang terutama mengenai 2024, yang dibicarakan apa ya rahasia," kata dia.
Jokowi merahasiakan apakah perbincangannya dengan SBY membahas soal Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono dan Demokrat masuk kabinet.
"Rahasia (soal AHY)," kata Jokowi.
"Rahasia (Demokrat masuk kabinet)," tutup mantan Wali Kota Solo ini.
Merdeka.com