Drama PDIP di Pilkada Jabar: Anies Batal Maju, Usung Jeje-Ronal Surapradja Via Zoom Meeting
Jeje merupakan mantan bupati Pangandaran. Sementara Ronal Surapradja seorang artis.
Sosok yang diusung PDI Perjuangan di Pilkada Jawa Barat terjawab sudah usai Anies Baswedan batal maju. Dalam waktu singkat PDI Perjuangan mencari penggati. PDIP akhirnya mendaftar dalam menit-menit terakhir sebelum pendaftaran tutup.
PDIP mengusung Jeje Wiradinata dan Ronal Sunandar Surapradja. Jeje merupakan mantan bupati Pangandaran. Sementara Ronal Surapradja seorang artis.
Rombongan PDIP datang sekitar pukul 23.30 WIB. Namun pasangan yang diusung tersebut tidak hadir ke KPU Jabar. Keduanya hadir melalui zoom meeting.
Sempat Ingin Usung Anies
Sebelumnya, Sekretaris DPD PDIP Jawa Barat Ketut Sustiawan Anies Baswedan dipastikan akan datang ke Kantor DPD PDIP Jabar pukul 21.30 WIB dan akan mendaftar pulul 22.00 WIB. Anies Baswedan bakal diusung oleh PDI Perjuangan untuk bertarung di Pemilihan Gubernur (Pilgub) dalam Pilkada 2024.
Anies bakal berpasangan dengan Ketua DPD PDIP Jawa Barat, Ono Surono. Kehadiran Anies masih dinantikan oleh ribuan simpatisan dengan massa yang mayoritas menggunakan pakaian berwarna merah.
Ribuan massa dan simpatisan partai berlambang kepala banteng ini masih menunggu di Kantor PDIP Jawa Barat untuk mengantar pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat Anies-Ono ke KPU.
"21.30 WIB Anies ke DPD, 22.00 WIb daftar ke KPU," ungkap Ketut.