Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Hasto sebut memenangkan Pilkada perjuangan membangun peradaban

Hasto sebut memenangkan Pilkada perjuangan membangun peradaban Hasto dalam orasi politik pengarahan Konsolidasi Organisasi DPC PDI Perjuangan Kabupaten Cirebon. ©2017 Merdeka.com/Fikri Faqih

Merdeka.com - Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengingatkan jajaran kader dan struktur partai untuk menjadikan Pilkada Serentak sebagai sarana perjuangan politik membangun peradaban. Karenanya, pertarungan dan perjuangan menenangkan pilkada jangan dianggap sebagai pertarungan orang per orang, melainkan harus ditempatkan sebagai wahana dan momentum untuk bisa mewujudkan wajah kerakyatan partai.

Demikian disampaikan Hasto dalam orasi politik pengarahan Konsolidasi Organisasi DPC PDI Perjuangan Kabupaten Cirebon, di Cirebon, Sabtu (16/9).

"Tiga pilar partai diundang dalam konsolidasi ini untuk merancang bersama, ini sangat penting untuk soliditas partai, karena pilkada bukan hanya soal kalah menang dan juga bukan hanya soal kemenangan orang per orang, tetapi ini martabat partai, untuk perjuangan mewujudkan wajah kerakyatan partai, dan jalan partai dalam membangun peradaban," kata Hasto.

Hasto hadir dalam acara itu didampingi Ketua DPP Andreas H Pareira, Ketua DPD PDI Perjuangan Jabar TB Hasanuddin, dan Sekretaris DPD PDI Perjuangan Jabar Abdy Yuhana. Adapun peserta konsolidasi adalah tiga pilar partai yakni kader di eksekutif, di legislatif, dan struktural partai dari DPC hingga Pimpinan Ranting PDI Perjuangan Kabupaten Cirebon.

Hasto mengungkapkan, dengan kesadaran menjadikan momentum politik pilkada untuk membangun peradaban dan mewujudkan wajah kerakyatan partai, maka semua kader dituntut untuk mentradisikan pergerakan ke bawah. Artinya, kader partai di semua struktur harus mentradisikan untuk bersama-sama dengan rakyat di bawah. Dengan begitu, partai menjadi jembatan dan sekaligus cermin dari apa yang menjadi harapan rakyat.

Ketua DPD PDI Perjuangan Jabar, TB Hasanuddin dalam sambutannya secara khusus mengapresiasi kerja-kerja politik para kader dan pengurus di tingkat PAC dan Pimpinan Ranting yang selama ini bersentuhan dengan rakyat.

"Perjuangan, yang berdarah-darah adalah ketua ranting, makanya para ketua DPC harus loyal dan melayani kepada mereka para ketua ranting. Ketua DPC harus bergerak kebawah, mentradisikan kebersamaan dengan sesama kader dan struktural partai," ungkapnya.

"Dibangun kerja yang sinergis agar kerja-kerja partai semakin solid dan efektif," tambah Wakil Ketua Komisi I DPR ini.

Sementara Ketua DPP PDI Perjuangan Andreas H Pareira dalam sambutannya mengatakan, 2018 adalah tahun yang sangat penting, dimana ada Pilkada Serentak dan juga persiapan Pileg dan Pilpres 2019 untuk pertama kalinya secara serentak.

"Konsolidasi ini penting dilakukan, apalagi di Cirebon yang selama ini kita selalu menang. Ini harus terus kita pertahankan dan tingkatkan," ungkapnya.

Menurut Andreas, para pengurus di ranting pasti akan bergerak kalau ada yang mengorganisir. Di sinilah, pengurus DPC dan PAC harus progresif mengorganisir dan mengonsolidasikan organisasi. "Tiga pilar partai adalah motor penggerak partai. Jangan sibuk dengan urusan masing-masing," tegas Andreas. (mdk/fik)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sekjen PDIP Nilai Ganjar-Pranowo Lahir dari Proses Baik: Paman Gibran Akhirnya Kena Sanksi Serius
Sekjen PDIP Nilai Ganjar-Pranowo Lahir dari Proses Baik: Paman Gibran Akhirnya Kena Sanksi Serius

Dia menjelaskan, Ganjar Pranowo-Mahfud Md adalah pemimpin yang lahir dari proses yang baik, dan akan menjadi jawaban atas berbagai permasalahan bangsa.

Baca Selengkapnya
Sekjen PDIP Jawab Elektabilitas Ganjar-Mahfud Anjlok, Ajak Seluruh Caleg Berkeringat
Sekjen PDIP Jawab Elektabilitas Ganjar-Mahfud Anjlok, Ajak Seluruh Caleg Berkeringat

Hasto menyampaikan tiga hal penting yang harus diperjuangkan kader-kader Banteng di Tangerang, untuk bisa merebut kemenangan dalam Pilpres dan Pileg 2024 ini.

Baca Selengkapnya
Kader PDIP Kompak Berbaju Hitam Saat Rakerda, Hasto: Tak Lagi Lambangkan Kesedihan Tapi Semangat Perjuangan
Kader PDIP Kompak Berbaju Hitam Saat Rakerda, Hasto: Tak Lagi Lambangkan Kesedihan Tapi Semangat Perjuangan

Hitam tak lagi melambangkan kesedihan. Tapi semangat perjuangan menyala-nyala dan tidak akan pernah reda

Baca Selengkapnya
Buka Rakor PDIP Jawa Timur, Hasto: Saatnya Menyingsingkan Lengan Baju Menangkan Ganjar
Buka Rakor PDIP Jawa Timur, Hasto: Saatnya Menyingsingkan Lengan Baju Menangkan Ganjar

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri berpesan kepada kader untuk turun ke bawah.

Baca Selengkapnya
Sekjen PDIP Konsolidasi dengan Parpol Koalisi Ganjar di Kopi Aktivis 98, Bahas Apa?
Sekjen PDIP Konsolidasi dengan Parpol Koalisi Ganjar di Kopi Aktivis 98, Bahas Apa?

Sekjen PDIP Konsolidasi dengan Parpol Koalisi Ganjar di Kedai Kopi Aktivis 98

Baca Selengkapnya
Bocoran Isi Pertemuan Sekjen PDIP dan Demokrat
Bocoran Isi Pertemuan Sekjen PDIP dan Demokrat

Komunikasi politik tetap dibangun meski beda poros.

Baca Selengkapnya
PDIP Ungkap Sejumlah Nama Masuk Radar Cagub Jakarta, Ada 'Pak Bas'
PDIP Ungkap Sejumlah Nama Masuk Radar Cagub Jakarta, Ada 'Pak Bas'

Alih-alih menanggapi proses tindaklanjut kerja sama dengan Anies, Hasto justru menegaskan PDIP sudah memiliki sejumlah nama yang sudah masuk dalam radarnya.

Baca Selengkapnya
Cak Imin Bertemu Prabowo, Ini Respons PDIP
Cak Imin Bertemu Prabowo, Ini Respons PDIP

Hasto menilai pertemuan Prabowo dan Cak Imin merupakan hal yang bagus.

Baca Selengkapnya
Sekjen PDIP Sindir NasDem Mobilisasi Massa ke GBK
Sekjen PDIP Sindir NasDem Mobilisasi Massa ke GBK

Ia menyebut, acara Apel Siaga Perubahan sengaja dimobilisasi. Berbeda dengan acara yang dirancang PDIP untuk menangkan Ganjar.

Baca Selengkapnya
Bambang Pacul Jadi Ketua Tim Pemenangan Andika-Hendi
Bambang Pacul Jadi Ketua Tim Pemenangan Andika-Hendi

Andika menyebut jika jalur struktural PDI Perjuangan dipilih sebagai tim pemenangan karena sudah terbentuknya kepengurusan dari mulai pusat sampai ke dusun.

Baca Selengkapnya
Hasto PDIP: Politik Uang Bagian dari Kejahatan Demokrasi
Hasto PDIP: Politik Uang Bagian dari Kejahatan Demokrasi

Hasto yakin Ganjar Pranowo-Mahfud MD akan memenangkan Pilpres 2024 meski dibayangi politik uang atau money politic paslon lain.

Baca Selengkapnya
Surya Paloh hingga Sufmi Dasco Ahmad Hadiri Puncak Perayaan Harlah PKB ke-26
Surya Paloh hingga Sufmi Dasco Ahmad Hadiri Puncak Perayaan Harlah PKB ke-26

Hadir pula Wakil Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Yandri Susanto, Wakil Ketua DPR RI Rahmat Gobel, serta Sekjen Partai Gelora Mahfudz Siddiq.

Baca Selengkapnya