Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Hasto Singgung Sikap Prabowo soal Palestina saat Bertandang ke Rumah Pimpinan PPP

Hasto Singgung Sikap Prabowo soal Palestina saat Bertandang ke Rumah Pimpinan PPP Konsolidasi PDIP dan PPP. ©2019 Merdeka.com/Ahda Bayhaqi

Merdeka.com - Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto bertandang ke kediaman Koordinator PPP DKI Jakarta Matnoor Tindoan di Lubang Buaya, Jakarta Timur. Hasto dalam kesempatan itu memberikan sebuah pidato.

Hasto menyinggung pernyataan capres 02 Prabowo Subianto yang seakan tak peduli terkait wacana kepindahan Kedubes Australia dari Tel Aviv Israel, ke Yerusalem. Hasto menilai pernyataan Prabowo bertentangan dengan konstitusi dan sejarah. Massa PDIP dan PPP pun kompak memekikan takbir seraya diikuti Hasto.

"Itu adalah sebuah ahistoris. Takbir," teriak Hasto disambut 'Allahu Akbar' oleh kader PPP dan PDI Perjuangan.

Hasto melanjutkan dengan ucapan terima kasih karena PPP ikut membantu PDI Perjuangan dalam satu tarikan napas pemenangan pasangan calon presiden nomor urut 01, Joko Widodo dan Ma'ruf Amin. Seperti gerakan Mega Bintang yang pernah terjadi pada Pemilu Legislatif 1997.

Secara simbolik, Hasto mempersembahkan sebuah buku kepada kader PPP yaitu buku Soekarno dan Islam. Pesannya bahwa sang Proklamator memiliki jiwa nasionalis tinggi dan islami.

"Bagaimana Bung Karno dulu saat di Uni Soviet, salatnya rajin lima waktu. Tidak pernah tinggal," tandasnya.

Sementara itu, Hasto juga menegaskan kepada para kader banteng untuk bekerja sama dengan partai lain demi meraih kemenangan.

Misalnya di Jakarta Selatan, PDI Perjuangan bisa berkerja sama dengan PKB. Karena partai pimpinan Muhaimin Iskandar itu kuat di Jakarta Selatan.

"Ini akan terus bekerja sama dengan partai politik lain. Kami di Jaksel sudah membangun kerja sama yang baik, ada kiai Zainal Arifin dari PKB, di mana kami akan turun bersama," ujar Hasto usai konsolidasi.

PDI Perjuangan menyelenggarakan safari kebangsaan jilid V di DKI Jakarta. Selama dua hari, Hasto bersama para caleg DPR PDIP, menyusuri Jakarta Timur, Jakarta Selatan, dan Jakarta Pusat.

"Inilah rumah rakyat, PDIP betul-betul yang pengurusnya berada di tengah-tengah rakyat. Kami bukan dari kalangan elite, tumbuh dari bawah, dan sebagai Sekjen dengan ranting itu sama, yang membedakan hanya tanggungjawabnya," jelas Hasto.

Hasto mengatakan pihaknya bakal melakukan evaluasi berapa target perolehan kursi di DKI. Setelah usai konsolidasi ini. Sementara, di Jakarta Timur, PDIP ingin sekurangnya mendapatkan dua kursi

"Dulu kami hanya kursi DPR RI 1, maka sekarang minimal 2. Kalkulasi kami sekarang 2,3 kalau kita hitung bilangan pembagi pemilihan," jelasnya.

(mdk/ded)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Presiden Palestina Ucapkan Selamat untuk Prabowo Unggul di Pilpres 2024
Presiden Palestina Ucapkan Selamat untuk Prabowo Unggul di Pilpres 2024

Ucapan itu disampaikan Mahmoud via surat yang dikirimkan oleh Kedutaan Palestina di Jakarta tertanggal 25 Februari 2024.

Baca Selengkapnya
Prabowo Bertemu Presiden Palestina di KTT Gaza: Kita Saudara
Prabowo Bertemu Presiden Palestina di KTT Gaza: Kita Saudara

Prabowo juga menyampaikan kesediaan Indonesia untuk sekuat tenaga untuk membantu Palestina.

Baca Selengkapnya
Dua Elite PDIP Cuma Ucapkan Selamat pada Prabowo, Tidak untuk Gibran
Dua Elite PDIP Cuma Ucapkan Selamat pada Prabowo, Tidak untuk Gibran

Tidak seperti kebanyak tokoh lainnya, elite PDIP sama sekali tak menyinggung nama Gibran saat memberikan selamat kepada Prabowo.

Baca Selengkapnya
PDIP Hormati PPP dan Perindo Gabung Koalisi Indonesia Maju
PDIP Hormati PPP dan Perindo Gabung Koalisi Indonesia Maju

PDIP menghargai setiap keputusan pimpinan partai politik (parpol) dalam memilih mitra koalisi

Baca Selengkapnya
Sekjen PDIP: Koalisi Ganjar-Mahfud Solid Meski Ada Upaya Memecah Belah
Sekjen PDIP: Koalisi Ganjar-Mahfud Solid Meski Ada Upaya Memecah Belah

Menurut Hasto, ada yang melakukan politik Divide et impera, bahkan dengan praktek-praktek politik uang.

Baca Selengkapnya
Pantun Sekjen PDIP: Pak Prabowo Punya Jurus Menggoda, Bujuk Rayunya Pindahkan Dukungan Satu Keluarga
Pantun Sekjen PDIP: Pak Prabowo Punya Jurus Menggoda, Bujuk Rayunya Pindahkan Dukungan Satu Keluarga

Pantun kedua, Bali bumi spiritual terkenal di dunia. Masyarakatnya relijius dengan kultur khas Indonesia. Di sini berlaku hukum karmapala.

Baca Selengkapnya
PSI Mengaku Tak Pernah Dianggap PDIP Akhirnya Mesra dengan Prabowo, Hasto: Pintu Kami Selalu Terbuka
PSI Mengaku Tak Pernah Dianggap PDIP Akhirnya Mesra dengan Prabowo, Hasto: Pintu Kami Selalu Terbuka

Hasto mengaku enggan mencampuri kedaulatan partai politik lain termasuk PSI yang sebelumnya menyatakan dukungan terhadap Ganjar.

Baca Selengkapnya
Satu Gedung MPR/DPR Riuh Tepuk Tangan saat Isu Palestina Disinggung di Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden
Satu Gedung MPR/DPR Riuh Tepuk Tangan saat Isu Palestina Disinggung di Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden

Satu Gedung MPR/DPR riuh tepuk tangan saat isu Palestina Disinggung dalam Pelantikan Presiden Prabowo Subianto dan Wapres Gibran Rakabuming Raka.

Baca Selengkapnya
PPP Tunggu Prabowo & Gerindra Datang Sowan: Kita Welcome
PPP Tunggu Prabowo & Gerindra Datang Sowan: Kita Welcome

Dalam Islam diajarkan silaturahmi, itu dianjurkan karena membuka pintu rejeki

Baca Selengkapnya
Hasto PDIP: Pemilu 2024 Bukan Jokowi Effect, Tapi Bansos dan Intimidasi Effect
Hasto PDIP: Pemilu 2024 Bukan Jokowi Effect, Tapi Bansos dan Intimidasi Effect

Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto, menilai pemilihan umum (Pemilu) 2024 bukan sekedar Jokowi effect.

Baca Selengkapnya
Reaksi PDIP Soal Kabar Jokowi Dukung Prabowo
Reaksi PDIP Soal Kabar Jokowi Dukung Prabowo

Hasto meyakini jika Presiden Jokowi merupakan sosok yang memahami falsafah bangsa.

Baca Selengkapnya
Prabowo: Saya Sangat Sayang Presiden Jokowi, Saya Tidak Menjilat
Prabowo: Saya Sangat Sayang Presiden Jokowi, Saya Tidak Menjilat

Dia bersaksi Jokowi benar-benar berjuang untuk rakyat Indonesia.

Baca Selengkapnya