Heboh Megawati Acuhkan Kaesang Saat Sungkem, PSI Ungkap Kejadian Sebenarnya
Raja Juli menilai sikap Kaesang ini merupakan sopan santun yang diajarkan Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana.
Peristiwa itu terjadi saat pengundian nomor urut capres cawapres di KPU.
Heboh Megawati Acuhkan Kaesang Saat Sungkem, PSI Ungkap Kejadian Sebenarnya
Heboh Megawati Acuhkan Kaesang Saat Sungkem, PSI Ungkap Kejadian Sebenarnya
Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Raja Juli Antoni mengaku belum mengetahui apa yang dibicarakan Ketua Umum (Ketum) Kaesang Pangarep kepada Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri pada acara pengundian dan penetapan nomor urut capres-cawapres di KPU, Selasa (14/11) malam.
"Saya terus terang hari ini sudah WA-an sama Mas Kaesang tapi saya belum tanya ke beliau secara spesifik apa yang beliau katakan," kata Raja Juli kepada wartawan di Jakarta Pusat, Rabu (15/11).
Meski demikian, ia menyayangkan banyak yang menduga Megawati mengabaikan salam yang diberikan Kaesang. Menurutnya, saat itu Kaesang hanya mengajak ngobrol tanpa ingin bersalaman.
"Saya sih nggak lihat nggak dibalas. Jadi itu memang seperti lebih sedang bertutur atau sampaikan sesuatu karena salaman sudah sebelumnya dan beliau datang lagi merunduk, semacam bersimpuh, menyampaikan sesuatu,"
jelas Raja Juli.
Raja Juli pun menegaskan bahwa Mega merupakan sosok ibu yang baik sehingga tak akan mengabaikan orang lain.
"Bu Mega juga orang tua yang sangat baik. Kayaknya konteksnya bukan ajak salaman. Jadi ajak ngobrol, kan berisik, Mas Kaesang lebih rendahkan badannya untuk lebih bisa ngomong ke Ibu,"
ucap Raja Juli.
"Nah sepertinya Mas Kaesang ketika itu mau sampaikan pesan ya. Dia duduk kemudian dia mengatakan sesuatu, sungkem ke Ibu. Ini yang masih jadi misteri, nanti saya mau tanya juga. Saya penasaran juga, kira-kira ngomong apa tuh Mas Kaesang ke Bu Mega,"
tambahnya.
Raja Juli menilai sikap Kaesang ini merupakan sopan santun yang diajarkan Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana.
"Mas Kaesang memang orangnya mungkin dididik oleh Pak Jokowi dan Bu Iriana menjadi anak yang bisa menempatkan diri sebagaj anak muda. Sebagai yang lebih muda respect kepada orang tua,"
imbuhnya.