Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jokowi bagi tips ke Caleg Hanura agar menang di Pemilu 2019

Jokowi bagi tips ke Caleg Hanura agar menang di Pemilu 2019 Presiden Joko Widodo. ©Liputan6.com/Putu Merta Surya Putra

Merdeka.com - Presiden Joko Widodo memberikan pembekalan terhadap ratusan Calon Legislatif (Caleg) DPR RI dari Partai Hanura. Di depan caleg Hanura, Jokowi memberikan masukan agar bisa merebut hati rakyat.

Jokowi menceritakannya pengalamannya menang dua kali di Pemilihan Wali Kota Solo meski tak banyak dikenal orang.

"Sebelum Pilkada tanya namanya Jokowi, ada yang kenal enggak? Saya jamin satupun enggak ada yang kenal. Dapet 37 persen, tapi yang penting menang karena enggak terkenal," kata Jokowi di Hotel Discovery, Ancol, Jakarta Utara, Rabu (7/11).

Setelah terpilih menjadi Wali Kota Solo, dia mengaku langsung membuat program kartu sehat, kartu pintar hingga membangun infrastruktur pasar dan jalan-jalan di kampung.

"Saat Pilkada kedua, saya sebenarnya sudah enggak mau tapi didesak-desak. Ya sudah tapi saya enggak mau keluar apa-apa, saya hanya dari pintu ke pintu menerangan kita sudah mengerjakan kartu sehat, kartu pintar, bangun jalan ini," ujarnya.

Sewaktu di Solo dulu, Jokowi juga sering melakukan kampanye dengan blusukan. Ketika blusukan, banyak warga yang ingin sekedar salaman sampai mengeluhkan nasib mereka.

Dari salaman, Jokowi mengaku bisa merasakan orang-orang yang bakal mendukungnya dan tidak.

‎"Pulang sambil nyalami, oh ini dukung, oh ini ragu-ragu. Besok saya datangin lagi, memang seperti itu ini pentingnya pintu ke pintu," ucapnya.

"Kita gunakan pendekatan dari pintu ke pintu menjelaskan untuk mencuri hati rakyat, setelah itu, kita (Pilkada kedua) mendapatkan 91 persen dari Pilkada Pertama 37 persen," sambungnya.

Mantan Gubernur DKI Jakarta ini pun memberikan pesan penyampaian pesan secara langsung ke masyarakat saat ini masih sangat relevan. Karena belum semua masyarakat terjangkau dengan media sosial seperti Facebook, Instagram dan lain-lainnya.

"Jadi kalau ini (tips pintu ke pintu) ada yang melanjutkan seperti itu dan tidak berhasil. Tolong nanti, pertemuan maju "pak enggak berhasil jurusnya" saya jamin, saya berani menjamin kalau itu dilakukan (menang)," jelasnya.

(mdk/ray)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Prabowo Buka-Bukaan Dua Kali Didatangi Jokowi, Sanjung Luar Biasanya Ilmu Orang Solo
Prabowo Buka-Bukaan Dua Kali Didatangi Jokowi, Sanjung Luar Biasanya Ilmu Orang Solo

Prabowo dalam sebuah pidato menyampaikan sanjungannya kepada Presiden Jokowi yang pernah mengalahkannya dua kali dalam Pemilu.

Baca Selengkapnya
Jokowi Cerita Awal Masuk Politik: Saya Bangun Kepercayaan Publik
Jokowi Cerita Awal Masuk Politik: Saya Bangun Kepercayaan Publik

Jokowi menekankan pentingnya membangun kepercayaan publik atau public trust.

Baca Selengkapnya
Didatangi Jokowi Setelah Kalah Pemilu 2014 dan 2019, Prabowo: Ilmu Orang Solo Luar Biasa
Didatangi Jokowi Setelah Kalah Pemilu 2014 dan 2019, Prabowo: Ilmu Orang Solo Luar Biasa

Prabowo memuji sikap Jokowi yang mendatanginya, meski menang Pilpres.

Baca Selengkapnya
Kiprah Politik Jokowi: Tak Pernah Kalah dalam 5 Kali Pemilu, Jadi King Maker pun Menang
Kiprah Politik Jokowi: Tak Pernah Kalah dalam 5 Kali Pemilu, Jadi King Maker pun Menang

Joko Widodo atau biasa disapa Jokowi mungkin satu-satunya orang yang tak pernah kalah dalam kontestasi Pemilu di era Reformasi.

Baca Selengkapnya
Kangen Sapa Warga Jateng, Jokowi Bakal Blusukan Bareng Ahmad Luthfi dan Taj Yasin
Kangen Sapa Warga Jateng, Jokowi Bakal Blusukan Bareng Ahmad Luthfi dan Taj Yasin

Jokowi dijadwalkan menyapa warga di wilayah Banyumas, Pantura Barat, dan Pantura Timur.

Baca Selengkapnya
Temui Jokowi di Solo, Ridwan Kamil Dapat Banyak Nasihat soal Jakarta
Temui Jokowi di Solo, Ridwan Kamil Dapat Banyak Nasihat soal Jakarta

Ridwan Kamil tiba di rumah Jokowi pukul 14.30 WIB dan langsung ngobrol berdua.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Curhat Jokowi Kaget Pulang ke Rumah Solo Hampir 4 Jam, Saat Presiden Hanya 15 Menit
VIDEO: Curhat Jokowi Kaget Pulang ke Rumah Solo Hampir 4 Jam, Saat Presiden Hanya 15 Menit

Kepulangan Jokowi ke Solo ini menjadi momen yang dinantikan banyak orang, terlihat dari besarnya kerumunan yang hadir untuk menyambut mantan Wali Kota Solo itu

Baca Selengkapnya
Analisis: Dua Keunggulan Ganjar dari Prabowo dan Anies
Analisis: Dua Keunggulan Ganjar dari Prabowo dan Anies

Ganjar Pranowo dinilai punya dua kelebihan dari bakal capres lainnya. Dua kekuatan ini yang diyakini mampu memenangkan Ganjar dari Prabowo dan Anies.

Baca Selengkapnya
Momen Akrab Jokowi Bareng Respati-Astrid Bicara Pengalaman Memimpin Solo
Momen Akrab Jokowi Bareng Respati-Astrid Bicara Pengalaman Memimpin Solo

Jokowi yang pernah menjabat Wali Kota Solo selama 7 tahun mengaku tidak ada pesan khusus untuk kedua tokoh muda itu.

Baca Selengkapnya
Jokowi Pamer Paling Sukses Jadi Wali Kota hingga Presiden: Tidak Ada di Indonesia Seperti Itu
Jokowi Pamer Paling Sukses Jadi Wali Kota hingga Presiden: Tidak Ada di Indonesia Seperti Itu

Jokowi menyebut, tidak ada orang di Indonesia yang pernah mengalami seperti dirinya.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Orasi Berapi-Api Ganjar di Kampung Jokowi Bicara Melawan dengan Benar!
VIDEO: Orasi Berapi-Api Ganjar di Kampung Jokowi Bicara Melawan dengan Benar!

Ganjar bicara berapi-api di Solo mengingatkan pendukungnya untuk melawan rival di Pilpres 2024

Baca Selengkapnya
Hashim Kenang Mati-matian Bareng Prabowo Kampanye Menangkan Jokowi di Pilgub DKI Jakarta 2012
Hashim Kenang Mati-matian Bareng Prabowo Kampanye Menangkan Jokowi di Pilgub DKI Jakarta 2012

Jokowi-Ahok yang diusung Gerindra-PDIP menang lawan Foke-Nara di putaran kedua di Pilkada DKI Jakarta 2012.

Baca Selengkapnya