Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kartu NU Setnov, sinyal Golkar dan PKB koalisi di Pilgub Jatim

Kartu NU Setnov, sinyal Golkar dan PKB koalisi di Pilgub Jatim Acara silaturahmi PKB dan Golkar. ©2017 merdeka.com/moch andriansyah

Merdeka.com - Manuver dan gerak-gerik Partai Golkar selalu menarik untuk diikuti oleh sebagian besar kalangan. Selain partai besar dan tertua, Golkar acapkali diperhitungkan dalam setiap momen pemilihan kepala daerah untuk diajak koalisi.

Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto menggelar acara buka puasa bersama dengan seluruh struktur pengurus dan anggota DPP Partai Golkar di Rumah Dinas Ketua DPR, Jln Widya Chandra, Jakarta, Rabu (7/6) kemarin. Tiba-tiba dalam kesempatan ini, Novanto membeberkan bila dirinya telah memegang kartu tanda anggota Nadhatul Ulama (NU) atau yang disingkat KartaNU.

Menurut Novanto, kartu tanda anggota itu didapatnya dari Rais Aam PBNU Ma'ruf Amin dan disaksikan Ketua Umum PBNU Said Aqil Siradj bulan lalu.

"Saya sudah sampaikan bahwa Ketum PBNU sudah memberikan saya kartu. Anda anggota NU atau KartuNU yang disampaikan langsung Pak Kiai Haji Ma'ruf Amin disaksikan Pak Said Aqil," katanya, Rabu (7/6).

Novanto menganggap diberikannya kartu tersebut sebagai suatu penghormatan tidak hanya baginya. Tetapi juga seluruh keluarga besar Partai Golkar.

Pemberian kartu NU itu, kata dia, adalah simbol bahwa Golkar dan NU harus berdiri bersama mengembangkan agama Islam yang rahmatan lil alamin di Indonesia. Ketua DPR ini juga mengajak masyarakat untuk mempererat tali persaudaraan baik sesama muslim dan warga negara.

Dengan mengantongi kartu NU tersebut, seolah Novanto memberikan sinyal dan restu bagi Golkar untuk berkoalisi dengan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di Pilgub Jatim 2018. Partai yang didirikan dengan embrio NU.

Di Jawa Timur, pengurus Golkar menerima silaturahmi PKB dan Wakil Gubernur Jawa Timur Saifullah Yusuf (Gus Ipul) yang dikemas dalam buka bersama. Ketua DPD Partai Golkar Jawa Timur, Nyono Suharli menyambut baik safari politik dan rencana PKB yang ingin membangun koalisi demi mewujudkan cita-cita 'Jawa Timur Adem'.

"Golkar sangat senang diajak seduluran Pak Halim (Ketua DPW PKB Jatim) dan PKB. Ini bisa menambah semangat teman-teman pengurus Golkar di Jatim, membangun persaudaraan dan kebersamaan," kata Nyono usai buka bersama.

Nyono juga mengungkap keinginan partainya untuk membalas silaturahmi PKB dan Gus Ipul dengan sowan ke partai besutan Muhaimin Iskandar tersebut. "DPP Partai Golkar sudah merestui agar kami juga sowan ke kantor DPW PKB Jatim," sambungnya.

Sedangkan Ketua DPW PKB Jawa Timur, Abdul Halim Iskandar juga berharap, Partai Golkar akan bergabung dengan PKB untuk mendukung Gus Ipul di Pilgub Jawa Timur.

"Perasaan saya kok yakin Golkar bersama PKB. Apalagi Ketum Golkar Setnov (Setya Novanto) sudah memiliki Kartu Tanda Anggota NU (Kartanu). Saya harap komunikasi ini bisa diteruskan sampai tingkat daerah," kata Gus Halim, sapaan akrab Halim Iskandar.

Sementara Gus Ipul mengatakan, di Jawa Timur selalu mengedepankan kebersamaan. Meski beda partai dan bahkan beda pandangan, partai-partai di Jawa Timur seperti keluarga.

"Dua partai (berbeda) yang bertemu guyub dan seperti keluarga. Pada saatnya juga ada persaingan nanti di pemilu. Saya akan meneruskan bersama PKB dan Golkar untuk mempercepat pembangunan Jatim," jelas Gus Ipul.

Pada dasarnya, lanjut dia, ulama dan kiai-kiai Nahdlatul Ulama (NU) di provinsi timur Pulau Jawa ini, berharap tidak ada perpecahan seperti yang terjadi di Pilkada DKI Jakarta beberapa waktu lalu.

"Saya mohon doa restu dan dukungan dari Partai Golkar untuk membuat koalisi Jatim. Lain-lainnya akan kita bicarakan lebih lanjut," tandasnya.

Seperti diketahui, PKB beberapa hari terakhir ini gencar melakukan safari politik dalam rangka Pilgub Jatim 2018. Sebelum bertemu Golkar, PKB terlebih dahulu melakukan penjajakan dengan PDIP dan Partai Demokrat. Bahkan, Gus Ipul telah mendaftar sebagai bakal calon gubernur Jatim melalui kedua partai tersebut.

(mdk/msh)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Senyum Sumringah Khofifah dan Emil Kantongi Dukungan Golkar
Senyum Sumringah Khofifah dan Emil Kantongi Dukungan Golkar

Saat ini partai Koalisi Indonesia Maju sudah mulai menyatukan suara untuk mengusung Khofifah-Emil.

Baca Selengkapnya
Golkar Ungkap NasDem dan PKB Sering Komunikasi, Segera Gabung Koalisi Prabowo?
Golkar Ungkap NasDem dan PKB Sering Komunikasi, Segera Gabung Koalisi Prabowo?

Partai Golkar memberikan sinyal bakal ada partai baru yang bergabung ke koalisi Indonesia Maju setelah Prabowo-Gibran menang

Baca Selengkapnya
Ditanya soal KIM Plus, Golkar Singgung PKB dan PKS Diajak Gabung
Ditanya soal KIM Plus, Golkar Singgung PKB dan PKS Diajak Gabung

Dito pun menyinggung adanya komunikasi intems PKB dan PKS yang diajak bergabung dengan koalisi oleh Gerindra.

Baca Selengkapnya
Golkar Bicara Peluang Gandeng PDIP Usung Khofifah-Emil di Pilgub Jatim
Golkar Bicara Peluang Gandeng PDIP Usung Khofifah-Emil di Pilgub Jatim

Duet Khofifah-Emil di Pilgub Jatim bakal diusung oleh koalisi gemuk

Baca Selengkapnya
Golkar Wanti-Wanti Para Caleg Hindari Kanibalisme Internal: Saling Mematikan Jumlah Suara Partai Tidak Bertambah
Golkar Wanti-Wanti Para Caleg Hindari Kanibalisme Internal: Saling Mematikan Jumlah Suara Partai Tidak Bertambah

Kader Golkar diminta untuk saling bekerja antar sesama, baik vertikal maupun horizontal.

Baca Selengkapnya
Golkar-PKS Buka Pintu Koalisi di Pilgub DKI
Golkar-PKS Buka Pintu Koalisi di Pilgub DKI

Pertemuan ini diharapkan menjadi langkah awal yang positif menuju Pilgub DKI yang berlangsung November mendatang.

Baca Selengkapnya
PKB Jateng Ngotot Usung Gubernur di Pilkada
PKB Jateng Ngotot Usung Gubernur di Pilkada

partainya tak gentar meski Partai Gerindra akhirnya mengarahkan dukungan ke Kapolda Jateng Irjen Ahmad Luthfi.

Baca Selengkapnya
Cak Imin Sambut PAN Gabung Dukung Prabowo Capres: Sudah Berpuluh-puluh Tahun Berdiskusi, Baru Kali Ini Berkoalisi
Cak Imin Sambut PAN Gabung Dukung Prabowo Capres: Sudah Berpuluh-puluh Tahun Berdiskusi, Baru Kali Ini Berkoalisi

Cak Imin merasa deg-degan dengan bergabungnya Golkar dan PAN mendukung Prabowo.

Baca Selengkapnya
Cak Imin Ancam Pecat Kader PKB Tidak Dukung Luluk-Lukman
Cak Imin Ancam Pecat Kader PKB Tidak Dukung Luluk-Lukman

Ultimatum Gus Imin memiliki konsikuensi tegas dari partai.

Baca Selengkapnya
Usai Lapor Suara PKB, Kakak Cak Imin Tegaskan Masih Bagian Koalisi Jokowi
Usai Lapor Suara PKB, Kakak Cak Imin Tegaskan Masih Bagian Koalisi Jokowi

Halim menyebut, bahwa PKB adalah koalisi pemerintahan Jokowi.

Baca Selengkapnya
FOTO: Momen Golkar Resmi Usung Khofifah-Emil Dardak Maju Pilgub Jatim 2024
FOTO: Momen Golkar Resmi Usung Khofifah-Emil Dardak Maju Pilgub Jatim 2024

Airlangga menyatakan, partainya konsisten mendukung pasangan Khofifah-Emil sebagai wujud kelanjutan dukungan yang sejalan pada Pilkada 2019.

Baca Selengkapnya
Ma'ruf Amin: Yang Pilih Caleg PKB di Jatim, Wajib Dukung Luluk-Lukman
Ma'ruf Amin: Yang Pilih Caleg PKB di Jatim, Wajib Dukung Luluk-Lukman

Ma'ruf Amin mengajak para Kiai, Nyai, para santri dan seluruh kader PKB se-Jawa Timur untuk bekerja keras memenangkan pasangan Luluk-Lukmanul di Pilkada Jatim

Baca Selengkapnya