Ma'ruf Amin Ajak Semua Pihak Jadi Bagian dari Bangunan Indonesia
Merdeka.com - Wakil presiden terpilih Ma'ruf Amin mendampingi Presiden terpilih Joko Widodo atau Jokowi menyampaikan pidato 'visi Indonesia' di Sentul International Convention Centre, Sentul, Bogor, Minggu (14/7). Usai pidato Jokowi, giliran Ma'ruf Amin memberikan sedikit pidato politiknya.
Dia mengatakan, semua yang disampaikan Jokowi untuk lima tahun ke depan bukan hanya akan dinikmati oleh pendukungnya saja. Tetapi seluruh rakyat Indonesia.
"Baru saja kita dengarkan pidato misi visi lima tahun ke depan oleh Pak Jokowi. Untuk membawa Indonesia maju dan sejahtera. Bukan hanya untuk kita, pendukung 01 tapi untuk semua kita tanpa kecuali. Seluruh rakyat Indonesia," kata Ma'ruf di Sentul International Convention Center, Bogor, Minggu (14/7).
-
Siapa yang Jokowi instruksikan untuk menggandeng pihak lain? Jokowi berharap ITDH menjadi tak hanya sekadar pusat uji sertifikasi perangkat teknologi. Tetapi, mesti menjadi pusat inovasi dan penelitian. Jokowi menginstruksikan Kominfo untuk menggandeng perguruan tinggi, perusahaan rintisan atau startup, serta UMKM dalam mendorong riset dan paten, serta mendukung pengembangan dan sertifikasi produk-produk lokal.
-
Bagaimana Jokowi ingin tingkatkan kesejahteraan rakyat? 'Pak Joko Widodo menetapkan kebijakan akan menghentikan, menjual kekayaan kita dalam bentuk mentah dengan murah ke luar negeri,' ujar Prabowo.
-
Mengapa Khofifah ingin libatkan warga lokal? Mantan Mensos RI itu menegaskan bahwasanya pengembangan Pulau Giliyang harus melibatkan warga lokal. Misalnya, pemilik penginapan di kawasan wisata harus warga lokal agar bisnisnya seirama dengan nilai-nilai pelestarian alam.
-
Siapa yang berperan penting dalam demokrasi Indonesia? Dalam sistem demokrasi parlementer, partai politik berperan penting. Partai politik merupakan wadah bagi rakyat untuk mengungkapkan aspirasi dan mempengaruhi kebijakan pemerintah.
-
Siapa menurut BJ Habibie yang harus membangun Indonesia? Kalau bukan anak bangsa ini yang membangun bangsanya, siapa lagi? Jangan saudara mengharapkan orang lain yang datang membangun bangsa kita.
-
Bagaimana Jokowi bantu warga? 'Tadi sudah saya sampaikan yang meninggal segera akan diberikan santunan, kemudian yang rumahnya rusak untuk menenangkan beliau-beliau masyarakat akan segera bantuannya diberikan dan dimulai pembangunannya. Tetapi sekali lagi, dengan catatan lahan untuk relokasi sudah ditetapkan dari Pak Bupati,' jelas Jokowi usai meninjau lokasi banjir lahar dingin di Nagari Bukik Batabuah, Kabupaten Agam, Sumatera Barat, Selasa (21/5).
Ketua MUI ini menuturkan, visi Indonesia tak membedakan agama, etnis, ataupun suku budaya. Bahkan pilihan politiknya saat Pilpres 2019.
"Karena mereka adalah bagian dari semua kita," jelas Ma'ruf.
Ma'ruf mengajak semua pihak ikut serta dalam pembangunan Indonesia. Dia mengibaratkan Indonesia sebagai sebuah bangunan. Di dalamnya, ada keterlibatan semua rakyat.
"Jadilah bagian dari bangunan Indonesia. Jadilah pasir bagi bangunan Indonesia walaupun hanya sebutir. Jadilah batu walaupun hanya satu buah. Jadilah semen walaupun hanya satu sendok. Jadilah besi walaupun hanya satu lembar. Semua demi bangunan Indonesia," tegasnya.
Mantan Rais Aam PBNU ini mengingatkan, kemerdekaan Indonesia diperoleh dari perjuangan dengan darah dan air mata. Indonesia dibangun di atas landasan kuat yakni Pancasila, UUD 1945 dengan ikatannya Bhinneka Tunggal Ika.
"Karena itu, marilah negara ini kita rawat, kita jaga dengan sekuat-kuatnya," pungkasnya.
Ma'ruf Pimpin Menyanyi Padamu Negeri
Ma'ruf Amin juga mengajak pendukungya yang hadir dalam acara Visi Indonesia di Sentul International Convention Center, Bogor, Minggu (14/7/2019), untuk bernyanyi lagu padamu negeri. Awalnya, dia memaparkan visi misi Jokowi dan dirinya ke depan bukanlah hanya untuk sebagian masyarakat. Tetapi seluruh rakyat. Dirinya pun mengajak semua bangsa siap mengawal ini, dan berbakti untuk nusa dan bangsa.
"Karena itu mari kita siap. Siap berbakti bagi nusa dan bangsa. Apakah siap berbakti? Apakah siap mengabdi?," Kata Ma'ruf di lokasi, yang kemudian diikuti kata siap oleh seluruh hadirin yang ada.
Lantas Ma'ruf mengajak semua hadirin berdiri dan menyanyikan lagu Padamu Negeri. "Karena itu saya minta berdiri untuk bersama menyanyikan Padamu Negeri," minta Ma'ruf yang langsung diikuti oleh para hadirin.
Reporter: Putu Merta Surya Putra dan Hari Ariyanti (mdk/noe)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Ma'ruf Amin mengingatkan masih banyak tantangan yang harus dihadapi sebagai bangsa yang terus berkembang.
Baca SelengkapnyaWapres Ma’ruf Amin menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas dukungan dari seluruh pihak yang telah membantunya menjalankan program-program pemerintah.
Baca SelengkapnyaKetua DPR Puan Maharani menegaskan bahwa Indonesia bukanlah negara untuk satu orang atau satu kelompok golongan
Baca SelengkapnyaMa’ruf berharap agar Pemilu ini menghasilkan para pemimpin yang mampu membawa bangsa Indonesia menjadi lebih maju dan sejahtera.
Baca SelengkapnyaUpaya perbaikan iklim investasi secara terus menerus mesti dilakukan agar pertumbuhan investasi dan perkonomian tidak terhenti.
Baca SelengkapnyaPrabowo Subianto meminta kepada pihak-pihak yang tidak mau diajak kerja sama untuk tidak mengganggu.
Baca SelengkapnyaPrabowo Subianto berjanji akan bekerja keras untuk seluruh rakyat Indonesia.
Baca SelengkapnyaPrabowo menyebut, dirinya hanya alat yang dimiliki rakyat Indonesia.
Baca SelengkapnyaMa’ruf menyatakan dirinya telah berkeliling IKN, termasuk meninjau Embung IKN bersama Presiden Jokowi.
Baca SelengkapnyaCak Imin pun merespons ajakan dari Ketua Harian Gerindra Sufmi Dasco Ahmad untuk masuk ke pemerintahan.
Baca SelengkapnyaMa'ruf meminta semua pemangku kepentingan untuk konsisten mengembangkan moderasi beragama.
Baca SelengkapnyaIkrar Merajut Keberagaman yang digelar JBMI hari ini, merupakan salah satu ikhtiar untuk merawat keragaman dan menjaga nilai-nilai luhur.
Baca Selengkapnya