Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Menang hitung cepat, Joko ucapkan terima kasih pada warga Wonogiri

Menang hitung cepat, Joko ucapkan terima kasih pada warga Wonogiri Joko Sutopo dan Edy Santosa. ©2015 Merdeka.com

Merdeka.com - Calon Bupati Wonogiri Joko Sutopo, yang diprediksi menang oleh hasil hitung cepat, menyampaikan apresiasi kepada masyarakat atas partisipasinya dalam pemungutan suara pilkada serentak hari ini. Terlebih, pencoblosan juga berlangsung tertib dan aman.

“Atas hasil hitung cepat itu, kami berterimakasih kepada pemilih yang memberikan kepercayaannya pada pasangan nomor urut dua,” ujar Joko Sutopo yang akrab disapa Mas Jekek, Rabu (9/12).

Berdasarkan hasil hitung cepat yang dilakukan Pandawa Research, Joko Sutopo dan Edy Santosa, yang diusung PDIP, Partai Golkar, PKB dan Nasdem, unggul dengan 53,79 persen suara. Sementara pasangan Hamid Noor Yasin dan Wawan Setya Nugraham, yang diusung PKS, Gerindra, PAN dan Demokrat, memperoleh dukungan 46,21 persen suara.

“Kami berharap hasil hitung cepat ini tidak berubah dengan hasil real count. Kami akan mengikuti tahapan penghitungan yang dilakukan KPUD,” ucap Joko yang dengan Edy selama masa kampanye disebut pasangan JOSS.

Joko memohon doa kepada masyarakat Wonogiri agar bisa mengemban amanah apabila nanti ditetapkan secara resmi sebagai pemenang pilkada. "Kami akan berusaha mewujudkan visi misi membangun Wonogiri dengan spirit gotong royong,” tambah Joko.

Joko mengatakan kemenangan di Wonogiri karena dukungan solid dan dilandasi semangat gotong royong seluruh elemen.

“Kami berterimakasih kepada seluruh kader dan simpatisan PDIP, Golkar, Nasdem, PKB, para relawan dan khususnya dukungan penuh senior saya Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah, Mas Bambang Pacul,” papar Joko.

Joko memaparkan, selama proses pilkada, timnya berjuang sesuai dengan strategi yang disepakati, sehingga serangan kampanye negatif pun bisa diredam dengan baik.

Joko yang lahir di Wonogiri pada 24 Januari 1974 dikenal sebagai ‘preman’ namun dalam konotasi yang positif. Dia dikenal sebagai figur yang setia kawan, sederhana dan berjiwa sosial tinggi. Bahkan dalam berbagai kesempatan bertemu masyarakat, Joko Sutopo bangga memperkenalkan dirinya anak seorang tukang jamu.

Direktur Eksekutif Pandawa Research Eka Kusmayadi menganalisis, kemenangan yang diperoleh Joko dan Edy dalam Pilkada Wonogiri karena figur keduanya yang populer dan dukungan kuat dari partai pendukung, tim sukses dan relawan yang solid.

“Faktor keunggulan pasangan Joko dan Edy dinilai karena figurnya lebih merakyat dan masyarakat Wonogiri berharap pasangan yang terpilih adalah pemimpin yang dekat dengan rakyat,” ucap Eka.

Eka mengatakan, lembaganya juga memperkirakan partisipasi pemilih dalam Pilkada Wonogiri kali ini sebesar 66,51 persen.

"Keunggulan pasangan Joko dan Edy di Pilkada Wonogori sudah diperkirakan berdasarkan survei yang dilakukan Pandawa Research sebelum pilkada berlangsung," ujar Eka.

(mdk/ren)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
TKD Tegaskan Jokowi Kunci Kemenangan Prabowo-Gibran di NTT
TKD Tegaskan Jokowi Kunci Kemenangan Prabowo-Gibran di NTT

Pecinta Jokowi di NTT melihat bahwa penerus program kerja Jokowi itu ada pada pasangan Prabowo - Gibran.

Baca Selengkapnya
Suara Prabowo di ‘Kandang’ Khofifah Ungguli Anies dan Ganjar
Suara Prabowo di ‘Kandang’ Khofifah Ungguli Anies dan Ganjar

Di lokasi, Prabowo-Gibran mendapatkan sebanyak 144 suara.

Baca Selengkapnya
Partai Pemenang Pemilu 2019, Lengkap dengan Persentasenya
Partai Pemenang Pemilu 2019, Lengkap dengan Persentasenya

Pantai pemenang pemilu 2019 adalah PDIP. PDIP berhasil meraih posisi pemenang dengan jumlah kursi terbanyak di parlemen.

Baca Selengkapnya
Jokowi Ucapkan Selamat ke Prabowo-Gibran: Tak Ada Arahan Khusus, Beliau Tahu yang Baik untuk Negara
Jokowi Ucapkan Selamat ke Prabowo-Gibran: Tak Ada Arahan Khusus, Beliau Tahu yang Baik untuk Negara

Jokowi tidak memberi arahan khusus kepada pasangan nomor urut 02 itu.

Baca Selengkapnya
Quick Count LSI Denny JA: PDIP Hat Trick Jadi Partai Pemenang Pemilu
Quick Count LSI Denny JA: PDIP Hat Trick Jadi Partai Pemenang Pemilu

PDIP memeroleh suara 16,82 persen, kemudian disusul Golkar dan Gerindra.

Baca Selengkapnya
Yunarto Wijaya: Pasangan Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran Versi Quick Count
Yunarto Wijaya: Pasangan Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran Versi Quick Count

"Bisa dideklarasikan secara statistik paslon 02 akan menag satu putaran versi quick count," kata Yunarto

Baca Selengkapnya
Real Count Suara Masuk 55,12% di Jateng: Anies 13%, Prabowo 52%, Ganjar 34%
Real Count Suara Masuk 55,12% di Jateng: Anies 13%, Prabowo 52%, Ganjar 34%

Real count merupakan proses penghitungan suara yang dilakukan KPU berdasarkan TPS

Baca Selengkapnya
Dahsyatnya Efek Jokowi: Prabowo-Gibran Satu Putaran, Suara Parpol Pendukung Meroket
Dahsyatnya Efek Jokowi: Prabowo-Gibran Satu Putaran, Suara Parpol Pendukung Meroket

Kemenangan Prabowo-Gibran diyakini karena efek Jokowi

Baca Selengkapnya
Hasil Pemilu 2019 Legislatif dan Eksekutif, Perlu Diketahui
Hasil Pemilu 2019 Legislatif dan Eksekutif, Perlu Diketahui

Pemilu 2019 dimenangkan oleh Jokowi-Maaruf dan Partai PDIP.

Baca Selengkapnya
Golkar Puas Penetapan Hasil Pemilu 2024: Kami Bahagia Mengantar Prabowo Gibran Unggul
Golkar Puas Penetapan Hasil Pemilu 2024: Kami Bahagia Mengantar Prabowo Gibran Unggul

Berdasarkan statistik, sebanyak 78 hingga 80 persen para pemilih Golkar menyalurkan suaranya ke Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya
Dapil 'Panas' Jatim I, Ahmad Dhani hingga Anak Hary Tanoe Belum Bisa Tandingi Suara Caleg Jago Silat Ini
Dapil 'Panas' Jatim I, Ahmad Dhani hingga Anak Hary Tanoe Belum Bisa Tandingi Suara Caleg Jago Silat Ini

Parpol yang mengukuti kontestasi Pemilu 2024 mengerahkan kader terbaik di Dapil Jatim I.

Baca Selengkapnya
Prabowo-Gibran Menang Tipis dari Ganjar-Mahfud di TPS Pj Gubernur Jateng
Prabowo-Gibran Menang Tipis dari Ganjar-Mahfud di TPS Pj Gubernur Jateng

Di TPS PJ Gubernur Jateng, daftar pemilih tetap (DPT) ada 238, Daftar Pemilih Tambahan (DPTb) ada 8.

Baca Selengkapnya