Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

PDIP: Kalau Ganjar Maju dari Partai Lain, Dapat 30 Persen di Jateng Sudah Hebat

PDIP: Kalau Ganjar Maju dari Partai Lain, Dapat 30 Persen di Jateng Sudah Hebat Ganjar Pranowo di Borobudur Student Festival. ©2022 Merdeka.com

Merdeka.com - Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) PDI Perjuangan Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul yakin PDIP tetap akan mendulang suara besar tanpa figur tokoh. Ia yakin karena mesin tempur PDIP sudah sangat siap menghadapi Pemilu 2024.

Ia bilang, Ganjar Pranowo bila diusung oleh partai lain bakal kalah di Jawa Tengah. Bahkan, gubernur Jawa Tengah itu bisa mendapatkan suara 30 persen di Jateng sebagai calon presiden sudah lebih dari cukup.

"Umpamanya ini saya tidak mendahului, umpamanya pak Ganjar Pranowo tidak dicalonkan oleh PDI Perjuangan di Jateng menang atau kalah? pasti skak," ujarnya di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (12/7).

"Kalau dia dapat 30 persen saja udah hebat," imbuhnya.

Bambang percaya diri PDIP tanpa mengusung Ganjar di Pilpres, tetap menguasai Jawa Tengah. Sementara Ganjar akan sulit melawan PDIP di Jawa Tengah bila maju dari partai lain.

"Kenapa Pacul bisa ngomong? karena infrastruktur kita sudah siap. Kalau bahasa menterengnya infrastruktur tempur kita sudah siap," kata Ketua Komisi III DPR RI ini.

Bambang juga bicara soal efek ekor jas calon presiden dan calon wakil presiden di pemilu sebelumnya. Kata dia, efek ekor jas dari Joko Widodo kepada PDI Perjuangan angkanya cukup kecil.

"Pak Jokowi coattail effectnya berapa? 4 persen. Kecil itu 4 persen," tutupnya.

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Capres Ganjar Yakin Jateng Tetap Jadi 'Kandang Banteng': Tanduknya Sudah Keluar Semua
Capres Ganjar Yakin Jateng Tetap Jadi 'Kandang Banteng': Tanduknya Sudah Keluar Semua

Pendukung Ganjar-Mahfud menginginkan target suara 70 persen di Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya
Gibran Jadi Cawapres Prabowo, Ganjar Tetap Yakin Menang di Jateng
Gibran Jadi Cawapres Prabowo, Ganjar Tetap Yakin Menang di Jateng

"Insya Allah yakin banget kalau itu," kata Ganjar.

Baca Selengkapnya
Ganjar Unggul Tipis dari Prabowo Versi Litbang Kompas, Ini Reaksi PDIP
Ganjar Unggul Tipis dari Prabowo Versi Litbang Kompas, Ini Reaksi PDIP

Hasil survei Litbang Kompas, elektabilitas Ganjar unggul 4 persen dari Prabowo.

Baca Selengkapnya
Ganjar Disarankan ‘Jualan’ Ini Agar Bisa Kalahkan Prabowo dan Anies
Ganjar Disarankan ‘Jualan’ Ini Agar Bisa Kalahkan Prabowo dan Anies

Bakal Capres dari PDIP-PPP, Ganjar Pranowo diyakini berpotensi besar memenangkan Pilpres 2024. Meski mendapat dukungan partai yang lebih sedikit.

Baca Selengkapnya
Berkali-kali Minta Jateng Dijaga, Ini Potret Hasil Survei Ganjar di 'Kandang Banteng'
Berkali-kali Minta Jateng Dijaga, Ini Potret Hasil Survei Ganjar di 'Kandang Banteng'

Ganjar Pranowo menyampaikan Jawa Tengah (Jateng) yang menjadi lumbung suara PDIP di Pilpres 2024 harus dijaga

Baca Selengkapnya
PPP Kasih PR ke Ganjar Agar Menang Satu Putaran
PPP Kasih PR ke Ganjar Agar Menang Satu Putaran

Partai pendukung mendorong bacapres Ganjar Pranowo terus meningkatkan sosialisasi di masyarakat.

Baca Selengkapnya
Saat Ganjar Berkali-Kali Minta Kader dan Relawan Jaga Jawa Tengah Tetap 'Kandang Banteng'
Saat Ganjar Berkali-Kali Minta Kader dan Relawan Jaga Jawa Tengah Tetap 'Kandang Banteng'

Ganjar menyatakan, Jawa Tengah menjadi lumbung suara yang selalu dilirik banyak pihak.

Baca Selengkapnya
PDIP Yakin Elektabilitas Ganjar Meroket Bulan Depan, Ini Alasannya
PDIP Yakin Elektabilitas Ganjar Meroket Bulan Depan, Ini Alasannya

PDIP yakin elektabilitas Capres Ganjar Pranowo akan meningkat tajam. Setelah tidak lagi menjabat Gubernur Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya
Ganjar Targetkan Raih 40 Persen Suara di Jawa Barat
Ganjar Targetkan Raih 40 Persen Suara di Jawa Barat

Ganjar mengatakan tidak asal menghitung dalam menentukan target.

Baca Selengkapnya
Ganjar Tegaskan Jawa Tengah Kandang banteng: Seruduk Semua yang Tidak Sesuai Aturan
Ganjar Tegaskan Jawa Tengah Kandang banteng: Seruduk Semua yang Tidak Sesuai Aturan

Ganjar Tegaskan Jawa Tengah Kandang banteng: Seruduk Semua yang Tidak Sesuai Aturan

Baca Selengkapnya
Dua Pekan Kampanye di Jateng, Ini Alasan Ganjar
Dua Pekan Kampanye di Jateng, Ini Alasan Ganjar

Jawa Tengah termasuk medan pertempuran yang diperbutkan antar kandidat calon presiden.

Baca Selengkapnya
PPP: Ganjar Punya Modal Sosial yang Kuat
PPP: Ganjar Punya Modal Sosial yang Kuat

Salah satunya, keberhasilan Ganjar menurunkan angka kemiskinan di Provinsi Jawa Tengah

Baca Selengkapnya