Saat Prabowo Singgung Erick Thohir yang Belum Pernah ke Rumahnya di Hambalang
Prabowo menyeletuk bahwa Erick belum pernah mengunjunginya ke Hambalang.
Awalnya, para peserta yang hadir meminta untuk diajak Prabowo berkunjung ke Hambalang untuk berdiskusi.
-
Kapan Prabowo mengunjungi Sumbar? Calon Presiden (Capres) nomor urut 2 Prabowo Subianto tiba di Bandara Internasional Minangkabau (BIM) Padang Pariaman pada Sabtu (9/12) pagi.
-
Kapan Prabowo hadir di acara? Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus capres suara terbanyak Prabowo Subianto menghadiri acara ulang tahun Siti Hediati Hariyadi atau kerap disapa Titiek Soeharto yang ke 65 tahun di kediaman Jl. Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (14/4) malam. Prabowo nampak hadir pukul 20:00 WIB mengenakan pakaian batik lengan panjang bermotif nuansa warna cokelat dan hitam.
-
Siapa yang bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menemui Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
-
Dimana Prabowo menghadiri acara tersebut? Capres Prabowo Subianto menghadiri acara Jaringan Islam Indonesia di Palembang, Selasa (9/1).
-
Di mana Prabowo meninjau Istana? Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto melakukan kunjungan kerja ke Ibu Kota Nusantara (IKN), Penajam Paser Utara, Kecamatan Sepaku, Kalimantan Timur, Senin (18/3).
-
Kenapa Prabowo berziarah ke Banyumas? 'Saya kan keturunan Banyumas. Sudah adat kita, tradisi kita, kalau kita berziarah ke sana. Kita tengok leluhur kita dengan datang ke pemakamannya,' kata Prabowo dikutip dari Liputan6.com.
Saat Prabowo Singgung Erick Thohir yang Belum Pernah ke Rumahnya di Hambalang
Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto bergurau, bahwa seseorang yang pernah mengunjungi rumahnya di Hambalang, Bogor, Jawa Barat adalah benar-benar mau menjadi temannya.
Namun, ia melontarkan candaan kepada Menteri BUMN Erick Thohir yang belum pernah bertamu ke Hambalang.
Turut hadir dalam acara ini Ketua TKN Prabowo-Gibran Rosan Roeslani, Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono, eks Politikus PDIP Maruarar Sirait, dan pengusaha ternama Garibaldi Thohir yang juga merupakan kakak kandung Erick.
Awalnya, para peserta yang hadir meminta untuk diajak Prabowo berkunjung ke Hambalang untuk berdiskusi.
Sontak, Menteri Pertahanan itu menyambutnya dengan baik.
"Kalau ada waktu saya mau lho diskusi lagi sama saudara pakai slide saya sudah bawa buku," kata Prabowo di Plaza Senayan, Jakarta, Senin (22/1).
"Di Hambalang pak!" teriak peserta acara.
"Wah saya sangat gembira kalau saudara mau ke Hambalang," timpal Prabowo.
Mantan Danjen Kopassus ini lalu cerita saat ia ke Hambalang 20 tahun lalu. Disini, Prabowo baru menyebut, seseorang yang berkunjung ke Hambalang benar-benar ingin menjadi temannya.
"Saya ke Hambalang 20 tahun lalu ngeri dulu itu gak ada apa-apa kalau ada orang yang mau ke Hambalang dia itu benar-benar mau jadi teman saya," ucapnya.
Kemudian, Prabowo menyeletuk bahwa Erick belum pernah mengunjunginya ke Hambalang. Hal ini membuat peserta diruagan tertawa.
"Pak Erick belum pernah ke Hambalang," kata Prabowo.